Mahfud Cawapres Ganjar: Dari Tanda, Diragukan, dan Keenganan

Mahfud Cawapres
Mahfud MD (Kiri) bersama Ganjar Pranowo (Kanan) setelah pengumuman mereka sebagai pasangan capres dan cawapres | Foto: BBC | Edit: M. D. Azani

Mahfud MD akhirnya dipilih sebagai calon wakil presiden atau cawapres, mendampingi Ganjar Pranowo.

Hal ini disampaikan oleh Ketua Umum PDIP Megawati Sukarnoputri, melalui pengumuman terbuka pada hari ini (18/10).

Terpilihnya sosok yang juga Menko Polhukam saat ini, ternyata sudah ada tandanya walau sempat diragukan dan enggan membahas peluang terpilih sebelumnya.

Sudah Ada Tandanya Dari Spanduk

Spanduk Mahfud
Spanduk dukungan Mahfud MD sebagai cawapres | Foto: Rilpolitik dan Bencoolen Times | Edit: M. D. Azani

Dalam sambutannya pasca diumumkan sebagai cawapres, Mahfud MD mengungkapkan bahwa dirinya bisa dipilih tanpa pasang spanduk sebelumnya.

Meskipun kenyataannya, tanda mantan hakim Mahkamah Konstitusi ini akan menjadi cawapres sudah ada pada spanduk yang terpasang sejak Juni 2023 lalu.

Melansir dari Rillpolitik.com, terdapat spanduk bertuliskan “Siapapun Presidennya, Mahfud MD Wapresnya” di Sumenep.

Lalu di Kota Bengkulu melansir dari Bencoolen Times, terdapat spanduk bertuliskan “Mahfud MD Calon Wakil Presiden 2024 Pilihan Relawan Jokowi”.

Bahkan di kota tersebut pula, terdapat sebuah aksi dukungan bersanding dengan Ganjar Pranowo yang digelar pada 9 Oktober kemarin.

Sempat Diragukan Pengamat dan Survey Sebagai  Cawapres

Survey Pemilu

Survey | Foto: Form Publisher | Edit: M. D. Azani

Selain tanda yang sudah ada, ternyata kans Mahfud menjadi Cawapres dari Ganjar Pranowo sempat dianggap kecil.

Hal ini diungkapkan oleh Direktur Eksekutif Indonesian Presidetial Studies (IPS) Nyarwi Ahmad sekitar bulan April lalu, melansir dari Republika.

Alasannya ungkap Ahmad, dukungan dari elit-elit pimpinan partai untuk menominasikannya belum muncul.

Bahkan berdasarkan data-data dari lembaga-lembaga survey yang kredibel, partisipan yang mendukungnya juga relatif kecil dan tak besar.

Melansir dari CNN Indonesia, Mahfud MD ada di peringkat 3 menurut Lembaga Survey Indonesia, bahkan ke-7 menurut Poltracking Indonesia.

Sebelumnya Enggan Membahas Peluang Sebagai Cawapres

Ganjar
Pertemuan Mahfud MD dan Ganjar Pranowo sebelum Pengumuman | Foto: Kompas | Edit: M. D. Azani

Mahfud MD sendiri pun lewat pernyataan-pernyataannya, sempat berkilah dari bahasan dirinya menjadi cawapres.

Mulai dari pernyataan pasca pertemuannya dengan Ganjar Pranowo, yang berlangsung pada 11 September 2023 lalu.

Melansir dari CNBC Indonesia, Mahfud mengungkapkan pertemuannya dengan mantan Gubernur Jawa Tengah tersebut, tidak membahas soal cawapres .

Kemudian melansir dari Bali Express, pasca kuliah umum di Universitas Udayana pada 10 Oktober 2023, Mahfud juga bersikap serupa, walau kerap bertemu Ganjar sebelumnya.

Bahkan 2 hari sebelum pengumuman melansir dari Antara, Mahfud sempat enggan untuk mengomentari peluang dirinya menjadi cawapres Ganjar.


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.