D-Link Raih Penghargaan “Best of Show” di Interop Tokyo 2023

d-link interop tokyo
FOTO: D-Link | EDIT: Nawala Karsa

D-Link mengumumkan bahwa pada acara Interop Tokyo 2023 tahun ini, perangkat mereka berhasil memenangkan penghargaan dalam cakupan teknologi jaringan atau networking.

Perangkat mereka yang memenangkan penghargaan ini berasal dari seri DBG, yang memang ditujukan sebagai perangkat jaringan untuk perusahaan kelas menengah hingga UKM.

D-Link DBG Series menang dalam kategori Best of Show Award untuk kategori Infrastruktur jaringan di Interop Tokyo tahun 2023. Event ini merupakan acara IT paling berpengaruh di Jepang, dan diikuti oleh berbagai perusahaan teknologi seluruh dunia.

Poin-poin Unggulan Seri DBG

dbg series
Nuclias dari D-Link fasilitasi usaha UMKM dengan stabilitas kelangsungan jaringan dan real-time reporting. | FOTO: D-Link, Pexels | EDIT: Nawala Karsa

Ada beberapa hal yang jadi pertimbangan kemenangan seri DBG untuk event teknologi satu ini. Pertama, adalah protokol VPN yang komprehensif, seperti IPSec, PPTP, L2TP, dan OpenVPN untuk menyediakan kanalisasi yang aman untuk aplikasi VPN point-to-point dan site-to-site.

Dengan bantuan Nuclias Cloud, sebagai fasilitas jaringan cloud yang disediakan oleh D-Link, perangkat ini mampu mengonfigurasi VPN yang kompleks dengan mudah.

Kedua, terdapat firewall untuk melindungi jaringan dari serangan internet dan menyediakan halaman arahan portal captive untuk otentikasi pengguna Wi-Fi. Dengan ini, data jaringan serta akses terhadap data-data penting perusahaan terjamin perlindungannya.

Alasan terakhir, adalah penerapan ‘zero touch’ konfigurasi yang sangat membantu tim IT serta karyawan perusahaan untuk mengatur jaringan cloud secara praktis dan aman, tanpa perlu harus berpindah-pindah lokasi.

Perusahaan Jepang Mengadopsi Berbagai Fitur Nuclias Cloud

Fitur-fitur Nuclias Cloud yang memiliki banyak manfaat untuk operasional IT ini ternyata memang sudah banyak diterapkan di berbagai perusahaan di Jepang.

Berkat inovasi yang terus dikembangkan D-Link, tidak heran kalau pada tahun inipun mereka kembali memenangkan penghargaan di ajang teknologi bergengsi tersebut.

“D-Link memperkenalkan solusi manajemen jaringan Nuclias Cloud pada tahun 2011 untuk mengintegrasikan produk-produk jaringan seperti switch, wireless AP, dan business gateway, sehingga memungkinkan usaha kecil dan menengah (UKM) untuk dengan cepat menerapkan jaringan lokal.” ungkap CJ Chang, CEO D-Link Corporation.

Dengan target perusahaan menengah dan UKM, D-Link menawarkan proses setup, konfigurasi, serta pengaturan yang mudah dan cepat untuk dipelajari.

Apa Saja Perangkat Seri DBG?

d-link nuclias cloud business gateaway
DBG-2000 produk terbaru dari D-Link Nuclias Cloud | FOTO: dok. D-Link | EDIT: Nawala Karsa

Seri DBG dari D-Link terdiri dari dua gateway, yaitu DBG-2000 dengan kemampuan dual-WAN yang dirancang untuk aplikasi kantor pusat UKM, dan gateway DBG-X1000 yang menampilkan konektivitas Wi-Fi 6 berkinerja tinggi untuk aplikasi kantor jarak jauh yang serbaguna.

Gateway DBG Series dapat dikelola secara terpusat melalui Nuclias Cloud untuk menyediakan solusi jaringan yang komprehensif dan dapat disesuaikan bagi UKM untuk mengelola konektivitas jaringan yang lancar dan andal tanpa memerlukan teknisi terlatih.

Untuk informasi lebih lanjut tentang gateway DBG Series yang telah memenangkan penghargaan, silakan kunjungi link berikut.

Tentang D-Link

d-link
Logo resmi D-Link. | FOTO: D-Link

Sebagai produsen produk dan layanan inovatif dari perusahaan asal Taiwan, D-Link memenuhi kebutuhan konsumen rumah digital, usaha kecil hingga menengah, lingkungan perusahaan dan penyedia layanan.

D-Link mengimplementasikan dan mendukung solusi jaringan terpadu yang mengintegrasikan kemampuan dalam switching, nirkabel, broadband, IP Camera dan manajemen jaringan berbasis Cloud.

Perusahaan ini pun juga telah mendapatkan penghargaan sebagai desainer serta merupakan pengembang dan produsen selama lebih dari 30 tahun.

Perusahaan ini telah berkembang dari sekelompok teman sekampus di Taiwan. Hingga kini, industri tersebut menjadi merek global dengan lebih dari 2.000 karyawan di 60 negara.

Informasi terkait sejumlah produk yang sudah beredar di Indonesia dapat dikunjungi melalui pranala ini.


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.