Manga Strip Lawas Karya Osamu Tezuka Akan Dibuat Kompilasi Spesial

manga osamu tezuka

Baru-baru ini, telah diumumkan bahwa sepuluh manga strip karya mangaka Osamu Tezuka akan dijadikan sebuah box set kompilasi. Manga Kompilasi tersebut berjudul Osamu Tezuka Comic Strips

Manga Strip Lawas Karya Osamu Tezuka Akan Dibuat Kompilasi Spesial

Kompilasi manga karya Osamu Tezuka akan dirilis pada November 2020 oleh 888 Books di Jepang. Sejumlah manga yang akan ditampilkan dalam Osamu Tezuka Comic Strips ini adalah beberapa karya original Tezuka yang diterbitkan di banyak koran pada era 1960-an dan 1970-an.

Beberapa manga yang masuk dalam kompilasi ada banyak. Manga tersebut diantaranya adalah Adventure 21, Tiger Land. Dan judul lainnya adalah Donaru-kun, sebuah manga anak-anak yang dirilis di koran Chunichi Shinbun. Manga ini pertama kali rilis di Nagoya, Jepang, pada tahun 1965.

Format Perilisan yang Berbeda

Komik-komik yang dimasukkan dalam adaptasi ini merupakan manga strip yang diserialisasikan di banyak koran, tentu saja tiap chapter-nya terpisah-pisah. Karena itu, kedua manga ini akan dihadirkan dalam format strip komik yang lebih lebar dari publikasi originalnya dan kebanyakan serial yang digarap oleh Tezuka. Adaptasi ini akan berbeda dari volume tankobon yang biasanya digunakan.

Manga Osamu Tezuka Comic Strips

Takayuki Hamada, salah seorang staf yang menyusun proyek kompilasi manga spesial ini. Dirinya ikut mengedit buku-buku baru dalam kompilasi tersebut. Dia mengatakan bahwa pihak penerbitan dapat menerbitkan set kompilasi dengan ukuran sebenarnya dari komik-komik yang ditampilkan ketika mereka mengetahui bahwa beberapa karya Tezuka utuh.

“Anda dapat merasakan suasana dari masa lalu hanya dengan melihat tulisannya yang berbentuk agak bundar di balon kata yang ada,” tambah Hamada.

Karena kompilasi Osamu Tezuka Comic Strips ini memiliki 10 manga berbeda dalam satu kotak, harganya akan lebih tinggi. Kompilasi yang komplit dari karya-karya Osamu Tezuka ini dijual seharga 13.200 yen, atau sekitar Rp 1.800.202,00 saat artikel ini dirilis. Penggemar karya-karya Tezuka dapat membelinya melalui sistem pre order (PO) di situs resmi 888 Books.

Tentang Osamu Tezuka

Osamu Tezuka adalah seorang mangaka legendaris asal Jepang. Karena karya-karyanya menginspirasi banyak mangaka modern, prestasi, dan juga andilnya dalam membangun dunia manga sekarang ini, Tezuka sering disebut sebagai “The Godfather of Manga”, “Father of Manga”, dan bahkan “God of Manga”.

Meskipun Tezuka memiliki beberapa karya terkenal seperti Astro Boy, Kimba the White Lion (yang katanya menginspirasi salah satu film produksi Disney, The Lion King), Black Jack, atau Dororo, ada banyak lagi karya Tezuka yang tidak pernah didengar sebelumnya. Contohnya seperti Barbara, manga tentang seorang novelis yang memiliki rahasia besar di dalam dirinya. Belakangan ini, Barbara juga telah mendapatkan adaptasi film live action.

Kompilasi Osamu Tezuka Comic Strips ini berisikan karya-karya Tezuka di masa lalu yang mungkin belum pernah didengar meskipun sebenarnya sering dibicarakan dalam diskusi-diskusi soal manga klasik. Manga-manga yang muncul dalam kompilasi ini bisa membuat pembaca tahu lebih dalam soal karya-karya Tezuka di luar Astro Boy, Black Jack, dan karya-karyanya yang terkenal lainnya.


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.