Film Anime “TenSura: Guren no Kizuna Hen” Unjuk Trailer dan Visual Pertamanya!

Film Anime Tensura
©川上泰樹・伏瀬・講談社/転スラ製作委員会

Kabar baik dari salah satu slime tercinta kita, karena TenSura umumkan adaptasi film animenya! Kabar ini datang dari Twitter resmi anime TenSura pada Kamis (3/3), film anime ini bertajuk “TenSura: Guren no Kizuna Hen“. Untuk perilisan film anime ini sendiri, akan hadir tebatas untuk wilayah Jepang pada bulan November mendatang. Berikut informasi lebih lanjutnya.

Pertemuan Dengan Sang Hiiro, Pendekar Ogre yang Misterius

Rimuru-Tempest, slime yang berevolusi menjadi raja iblis untuk menyelamatkan teman-temannya. Dia dan teman-temannya mendirikan Kerajaan Iblis (Tempest), negeri iblis.

Raja, sebuah negara bagian kecil yang terletak di sebelah barat. Konspirasi yang sudah berjalan lama berputar di sekitar kekuatan misterius sang ratu di sana.

Kemudian, Hiiro, “Survivor of the Ogre,” tiba-tiba muncul di depan Rimuru dan teman-temannya. Mereka dipertemukan kembali dengan seorang pria yang dulunya adalah saudara dari teman Benimaru dan Rimuru. “Ikatan dari Lotus Merah” yang terputus sekarang menjadi cahaya penuntun untuk pertempuran baru.

Sosok Hiiro sendiri adalah sosok yang hadir eksklusif hanya di film anime TenSura. Namun, informasi tentang staf sekaligus seiyunya sendiri masih belum ada kejelasan.

Fuse, penulis utama dari seri isekai TenSura, akan memegang penuh penulisan naskah filmnya. Studio 8-Bit yang memproduksi adaptasi animenya akan kembali memegang proyek film ini, dengan Namco Bandai Arts Inc. untuk distributor utama filmnya.

Berikut adalah staf yang ambil bagian dalam pembuatan anime ini

  • Penulis cerita orisinal: Taiki Kawakami, Fuse, Mitz Vah, “Tensei Shittara Slime Datta Ken (Serialisasi oleh Kodansha “Monthly Shonen Sirius“)
  • Draf cerita: Fuse
  • Studio animasi: 8-Bit Studio
  • Distributor: Namco Bandai Arts Inc.

TenSura, “Aku Bukanlah Slime yang Jahat!”

©川上泰樹・伏瀬・講談社/転スラ製作委員会

TenSura atau “That Time I Got Reincarnated as a Slime” adalah anime yang merupakan adaptasi dari light novel dengan nama yang sama. Anime ini merupakan garapan dari studio 8-Bits. Mengangkat tema isekai dan dengan genre fantasi, petualangan, dan komedi.

Bercerita tentang Rimuru yang dulunya seorang manusia yang mati karena menyelamatkan rekannya. Ia malah bereinkarnasi menjadi slime mahkluk yang biasanya lemah di gim RPG, tapi yang satu ini berbeda.

Dia justru bertemu dengan sosok naga legendaris, Veldora yang akan memberikannya kekuatan. Setelah keluar dari tempat awalnya, Rimuru akhirnya memulai perjalanannya membangun desa yang akan jadi negara buatannya.

Biarpun kata orang ini “anime rapat”, tapi faktanya ini anime bagus dengan pengembangan dunia yang baik. Hal ini karena dialog yang terjadi antara sesama karakternya yang membuat dunia semakin kaya.

Anime ini sangat cocok buat NawaReaders yang tertarik dengan anime fantasi, seperti layaknya Overlord atau Shield Hero. Untuk musim pertamanya bisa mampir ke Bstation, di sini atau ke Muse Asia, lewat pranala ini.

Kalau melihat dari animenya sendiri, tentunya ekspetasi untuk film anime TenSura ini tinggi pastinya. Pertanyaannya bakal masuk ke Indonesia tidak ya?

Film Anime Tensura
Visual Key Art Movie TenSura || ©川上泰樹・伏瀬・講談社/転スラ製作委員会

 


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.