Media Berita Sebut Warna Pink, Kamen Rider Decade Tidak Terima

Kamen Rider Decade Pink Magenta, Tsukasa Kadoya, Kamen Rider Decade

Beberapa waktu yang lalu, menyambut perayaan ulang tahun ke-12 Kamen Rider Decade, Toei merilis sebuah jam tangan berbentuk Neo Decade Driver, alat henshin versi terbaru dari kamen rider ini. Namun, aktor dari sang penghancur dunia Tsukasa Kadoya, yaitu Masahiro Inoue kesal (lagi) karena salah satu media berita menyebut dirinya memiliki warna pink.

Tsukasa Kadoya Protes Dibilang Warna Kamen Rider Decade Adalah Pink

Masalah tersebut berawal dari sebuah tweet dari media Jepang, yaitu LiveDoorNews. Media berita tersebut mempromosikan produk sebuah jam tangan berbentuk Neo Decade Driver. Kalian bisa lihat sendiri tweet dari akun Twitter resmi LiveDoorNews dibawah ini.

[Sang Pengancur] Kamen Rider Decade yang muncul di Kamen Rider Zi-O, jam tangan berbentuk “Neo Decade Driver” sudah bisa kalian pesan sekarang

news.livedoor.com/article/detail

Ketika kalian menekan tombol samping, lampu LED berwarna pink yang mengkilap akan membuat kalian merasa seperti sedang berubah. Disebut jam ini memiliki ukuran cukup berat untuk sebuah jam tangan karena jam ini dibuat khusus mengikuti bentuk belt-nya.

Setelah tweet ini muncul, sang aktor Tsukasa Kadoya, yaitu Masahiro Inoue memberikan respon dari tweet LiveDoorNews. Kalian bisa lihat sendiri respon Masahiro Inoue dibawah ini.

Apa warna lampu LED-nya?

Bahan Candaan Sejak Lama

Reaksi dari Masahiro Inoue ini merupakan joke atau candaan yang sudah lama melekat dari Kamen Rider Decade. Sejak pertama kali muncul, Kamen Rider Decade sering disebut-sebut memiliki warna pink yang sangat berbeda sekali dengan Kamen Rider pendahulunya.

Padahal secara resmi, warna yang ada pada Kamen Rider Decade adalah termasuk kategori warna Magenta. Hal ini pertama kali dijelaskan resmi secara publik di salah satu episode spesial Kamen Rider Decade. Episode tersebut menjelaskan bahwa warna resmi Kamen Rider Decade adalah Magenta, bukan pink.

Joke ini pun muncul kembali di salah satu episode spesial Kamen Rider Zi-O saat Tsukasa Kadoya alias Kamen Rider Decade mampir di markas mereka. Dan sekali lagi Tsukasa menekankan bahwa warna Kamen Rider Decade bukanlah Pink, melainkan Magenta.

LiveDoorNews Menyadari Bahwa Kamen Rider Decade Memiliki Warna Magenta

Banyaknya protes dari penggemar mengenai hal ini, pihak media LiveDoorNews pun meralat pernyataan mereka terkait salah penyebutan warna Kamen Rider Decade. Dalam sebuah tweet terbaru, LiveDoorNews menekankan bahwa Kamen Rider Decade itu berwarna Magenta, bukan Pink. Kalian bisa lihat sendiri tweet-nya dibawah ini.

[Kamen Rider] Pada hari ini, 25 Januari merupakan perayaan ulang tahun ke-12 sejak penayangan perdana “Kamen Rider Decade” yang merupakan Heisei Kamen Rider ke-10 yang tayang pertama kali tahun 2009. Karakter utama, Kamen Rider Decade/Tsukasa Kadoya, menjelajahi berbagai dunia dari 9 Kamen Rider. Warna Kamen Rider Decade bukanlah “Pink” tapi “Magenta” (ini penting).

Sepertinya pihak media LiveDoorNews tidak mau mencari masalah dengan sang penghancur dunia Kamen Rider Decade. Salah sedikit saja, dunia ini bisa dihancurkan olehnya karena masalah sepele seperti warna.

Kamen Rider Decade Pink Magenta, Tsukasa Kadoya, Kamen Rider Decade


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.