18 November Mendatang! Pokemon Scarlet and Violet Lepas Trailer Kedua, Hadirkan Banyak Detail Menarik

Dalam satu trailer ini saja, Pokemon Scarlet dan Pokemon Violet mampu menghadirkan banyak sekali detail yang sangat menarik bagi fans Pokemon! Kira-kira akan seperti apa ya kelanjutannya?

Trailer kedua Pokemon Scarlet
©2022 Pokémon. ©1995-2022 Nintendo/Creatures Inc./GAME FREAK inc. "Pokémon" is a trademark of Nintendo. Nintendo Switch is a trademark of Nintendo.

Pada Rabu (1/6), kanal YouTube Pokemon merilis trailer kedua dari Pokemon Scarlet dan Pokemon Violet. Dalam trailer kedua tersebut menghadirkan banyak sekali detail menarik yang akan hadir dalam Pokemon Scarlet dan Violet.

Selain itu besutan GameFreak ini akan hadir secara global pada Jumat (18/11) mendatang, terbatas di konsol Nintendo Switch. Berikut kami jabarkan apa saja detail yang menarik dalam seri Pokemon kali ini.

Mekanisme Open-World dan Bisa Main Bersama!

Pokemon Scarlet dan Violet akan mengusung konsep open-world di mana pemain dapat mengeksplorasi wilayah di sana. Pemain dapat menikmati semua wilayah sembari mencari pokemon yang dapat Anda koleksi.

Jangan lupa untuk menyusuri seluk beluk hingga cerita yang ada untuk mendapatkan pengalaman penuh petualangan di sini

Selain itu, gim ini juga memungkinkan untuk bermain bersama bahkan hingga 4 orang sekaligus, tentunya pengalaman bermain akan berbeda jika bersama-sama. Bukankah akan semakin seru jika banyak orang bisa menikmati dunia di Pokemon ini dengan orang terdekat?

Banyak Pokemon Eksklusif yang Akan Hadir!

Trailer kedua Pokemon Scarlet
3 Maskot Pokemon | ©2022 Pokémon. ©1995-2022 Nintendo/Creatures Inc./GAME FREAK inc. “Pokémon” is a trademark of Nintendo. Nintendo Switch is a trademark of Nintendo.

Tentunya di setiap gim-gim Pokemon akan menghadirkan pokemon yang akan secara eksklusif muncul di gim tersebut saja. Sekalipun ada yang sama atau punya kesamaan tertentu, nanti akan hadir dengan nama “versi wilayah Hisuian”, contohnya.

Yang paling pertama adalah ketiga maskot pokemon awalan pemain yaitu, Sprigatito, Fuecoco, dan Quaxly. Semuanya sangatlah menggemaskan, bahkan Fuecoco adalah pilihan kami karena saking menggemaskannya.

Pawmi, Lechonk, dan Smoliv yang Sangat Imut!

Lechonk, Pokemon Babi yang jadi bintang internet | ©2022 Pokémon. ©1995-2022 Nintendo/Creatures Inc./GAME FREAK inc. “Pokémon” is a trademark of Nintendo. Nintendo Switch is a trademark of Nintendo.

Selain menghadirkan pokemon awal, juga ada tiga pokemon lain yang akan hadir dalam trailer Pokemon Scarlet dan Violet! Mereka adalah Pawmi, Lechonk dan Smoliv.

Pawmi sendiri adalah pokemon tikus dengan kekuatan listrik, hati-hati dengan sentuhannya bisa membuat kalian tersengat. Bulu-bulu di badannya juga sangatlah berguna baginya untuk mengalirkan listrik.

Lechonk yang adalah pokemon babi ini sangatlah menggemaskan, dia mampu mencium banyak aroma untuk menemukan makanan dari jarak jauh. Jangan salah paham dulu, begini-begini dia sudah jadi bintang internet karena wujudnya yang begitu manis seperti ingin menangis.

Smoliv si pokemon olive satu ini memiliki elemen daun, dia punya perlindungan diri dengan minyak dan zat yang cukup pahit jadi jangan coba-coba mendekat. Keunikan Smoliv ini adalah kalian tidak perlu susah-susah memberi makan, dia bisa ‘memasak’ dengan kekuatan fotosintesis.

Sang Pokemon Legendaris, Koraidon dan Miraidon

Koraidon dan Miraidon | ©2022 Pokémon. ©1995-2022 Nintendo/Creatures Inc./GAME FREAK inc. “Pokémon” is a trademark of Nintendo. Nintendo Switch is a trademark of Nintendo.

Inilah yang menjadi ‘Dewa’ dalam seri Pokemon kali ini yaitu sang Koraidon dan Miraidon. Tentunya mereka tidak akan hadir secara bersamaan, Koraidon hanya terbatas untuk Pokemon Scarlet, dan Miraidon hanya untuk Pokemon Violet.

Keduanya nampak sangat menarik dan menawanm Koraidon terlihat sangat garang dan gagah, sementara Miraidon sangatlah futuristik dan keren.

Secara nama sendiri Koraidon berasal bahasa Jepang yaitu Korai (古来) yang memiliki makna Kuno / dari waktu lampau. Di sisi lain, Miraidon berasal dari bahasa Jepang juga yaitu Mirai (未来) yang tentu artinya masa depan.

Karakter Terbaru, Sada, Turo, dan Nemona

Trailer kedua Pokemon Violet
Professor Sada dan Turo | ©2022 Pokémon. ©1995-2022 Nintendo/Creatures Inc./GAME FREAK inc. “Pokémon” is a trademark of Nintendo. Nintendo Switch is a trademark of Nintendo.

Jika dalam versi Pokemon klasik kita kenal profesor Oak, dalam seri kali ini kita akan bertemu dengan dua profesor baru, siapakah mereka?

Mereka adalah Profesor Sada dan Profesor Turo, mereka yang akan menjadi pemandu awal dalam perjalanan kita menjadi trainer pokemon terbaik. Profesor sada akan menjadi mommy profesor dalam seri Pokemon Scarlet, nampak dari pakaiannya yang seperti manusia goa di masa lampau.

Untuk Profesor Turo tentunya, daddy profesor dalam seri Pokemon Violet, dengan pakaian yang nampak cukup futuristik.

Lalu, tentunya tidak akan lengkap jika tanpa ada rival, dialah Nemona, yang menjadi sahabat sekaligus saingan dari kita sebagai sesama pelatih pokemon.

oby Fox Menggarap Lagu di Pokemon Scarlet dan Violet!

Apakah NawaReaders kenal dengan sosok Toby Fox, Tidak? Bagaiamana kalau Undertale dengan lagu Megalovania? Nah, familiar bukan?

Orang di belakang lagu Megalovania itu tidak lain dan tidak bukan adalah Toby Fox sendiri. Dalam tweet di twitternya dia memberitahukan kalau dirinya yang menjadi komposer dalam gim Pokemon Scarlet dan Violet.

Jadi makin penasaran bagaimana lagu-lagu yang Toby Fox ini garap, apalagi di Undertale sendiri sudah sangat apik!

Melihat dari konsep yang terlihat dalam trailer kedua Pokemon Scarlet dan Violet, menggambarkan kalau gim ini mengambil latar dua zaman di waktu yang berbeda. Scarlet dengan konsep jaman tua di waktu yang lampau, sementara Violet mengambil waktu di masa depan yang serba futuristik.

Kira-kira, bagaimana pendapat NawaReaders  tentang Pokemon satu ini, Tertarik untuk meminangnya? Tentu penggemar waralaba ini jangan sampai melewatkan petualangan menakjubkan dari yang satu ini!

Baca juga artikel rekomendasi kami tentang Pokemon lainnya, yaitu kolaborasi Uniqlo x Pokemon yang sangat menarik desainnya! 


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.