Battle, Fight! Open Beta Street Fighter 6 Akan Hadir Bulan Ini!

street fighter 6 open beta
FOTO: Capcom | EDIT: Nawala Karsa

Capcom akan segera menghadirkan tes open beta untuk Street Fighter 6 pada pertengahan bulan ini.

Test ini akan dilakukan untuk menguji kestabilan serta performa game dalam mode online.

Pada test open beta ini, pemain bisa memainkan mode-mode terbatas yang ada di game Street Fighter terbaru ini, antara lain adalah: Ranked Match, Casual Match, Battle Hub Match, Open Tournament, Extreme Battle, Game Center, dan Training Mode.

Selama test open beta, pemain juga bisa mengikuti beberapa event dan merasakan pengalaman gamenya sebelum Street Fighter 6 rilis pada bulan Juni nanti.

Capcom mengumumkan test Open Beta akan berlangsung untuk pemain PC, Playstation 5, dan juga Xbox Series.

Apa Saja Karakter yang Tersedia Pada Open Beta Ini?

Sebelumnya Capcom sudah membuka test Closed Beta kedua pada bulan Desember 2022, dan test pada bulan Mei ini sepertinya untuk memastikan kesiapan game sebelum rilis.

Capcom membuka beberapa konten yang sama untuk dicoba oleh para tester seperti mode permainan, karakter, stages, dan yang paling utama, fitur multiplayer.

Beberapa karakter ikonik yang bisa pemain coba adalah Chun-li, Guile, Jamie, Juri, Ken, Kimberly, Luke, dan Ryu.

Sementara stage-stage yang terbuka adalah: Carrier Byron Taylor, Genbu Temple, Metro City Downtown, The Macho Ring, Tian Hong Yuan, dan Training Room.

Berbagai Mode Permainan yang Tersedia

street fighter 6 open beta
Ryu terlihat lebih garang dalam SF6 kali ini, apa alasannya? | FOTO: Capcom | EDIT: Nawala Karsa

Street Fighter 6 akan punya berbagai fitur online yang mempertemukan pemain dalam satu hub yang menyerupai arena permainan arcade.

Pemain bisa bergerak menggunakan avatar mereka, dan bertarung melawan orang lain yang duduk di mesin arcade berbeda.

Pemain juga bisa mencoba mode kesulitan Extreme, serta mode turnamen yang tersedia pada hub yang sama.

Dalam setiap mode, pemain bisa mendapatkan semacam point yang dipakai untuk membuka berbagai item yang bisa digunakan oleh avatar-mu.

Street Fighter 6 juga akan jadi game SF pertama dimana kamu bisa membuat karakter sendiri, dan membuatnya berinteraksi dengan pemain lain lewat internet.

Street Fighter 6, Entri Terbaru Seri SF

Sebagai salah satu permainan fighting sejak tahun 90-an, Street Fighter menjadi judul favorit yang terus diperbarui setiap tahunnya.

Jika dibandingkan dengan Tekken, Street Fighter punya desain karakter yang lebih berwarna, dan permainan yang lebih arcadey.

Ada berbagai perubahan yang Capcom terapkan untuk Street Fighter 6, sseperti model 3D yang lebih realistis, desain karakter yang diubah, serta karakter-karakter baru yang ditambahkan.

Street Fighter 6 dijadwalkan rilis pada 2 Juni 2023 untuk Playstation 5 dan 4, Xbox Series, dan PC via Steam berikut ini.


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.