Besok! Ib Remake Berikan Dukungan Bahasa Inggris Pada 17 Mei

Dengan hadirnya dukungan bahasa Inggris, akhirnya game Ib Remake ini bisa dinikmati oleh pasar yang lebih luas, Kalian tertarik memainkan yang satu ini?

Ib Remake Inggris
©2022 Playism / Kouri

Melansir dari laman Steam Ib Remake pada hari Senin (16/5), game horor satu ini akhirnya akan hadirkan dukungan bahasa Inggris.

Perkembangan ini akan segera hadir besok, Selasa (17/5) di Steam. Game Ib Remake sendiri masih berada di bawah nama pengembang Kouri dengan PLAYISM sebagai penerbitnya.

Ib Remake rilis untuk PC lewat Steam pada Senin (11/4) yang lalu dengan banderol harga Rp.84.000.

Apa itu Ib?

Ib adalah remake dari judul game petualangan-eksplorasi 2D dengan sudut pandang birdview. Berlatar di galeri seni misterius yang menyeramkan dan awalnya rilis pada Februari 2012 oleh pengembang game indie Jepang, kouri.

Pada versi remake kali ini akan ada sedikit peningkatan grafis dan gameplay dari konsep aslinya, yaitu dengan permainan yang menyenangkan bahkan untuk yang tidak mahir.

Semua ini lewat optimalisasi yang dapat pemain nikmati baik di game Ib versi lama maupun versi remake terbaru ini.

Selain itu, hampir semua visual mendapat peningkatan bersama dengan penambahan karya seni yang telah mendapat pembaharuan. Peningkatan ini termasuk di teka-teki, efek, dan trik baru yang tidak ada dalam versi aslinya telah hadir dalam versi terbaru.

Berikut ini adalah sinopsi singkat game Ib.

Seorang gadis muda bernama Ib mengunjungi galeri seni bersama orang tuanya.

Saat meneliti berbagai karya seni, Ib tiba-tiba menyadari bahwa dia sendirian.

Saat dia mencari seseorang—siapa pun—lainnya, museum mulai berubah…

Sistem dan Fitur Eksklusif dalam Ib Remake

©2022 Playism / Kouri

Game petualangan eksplorasi horor ini memungkinkan pemain untuk Ib, yang tertinggal sendirian dan harus menyelidiki area di sekitarnya, menemukan barang-barang dan menghindari perangkap untuk menemukan jalan keluar dari galeri suram.

7 Ending berbeda akan hadir dan bergantung pada tindakan dan pilihan pemain game Ib Remake selama berada di galeri misterius ini. Selain itu ada fitur eksklusif di versi remake satu ini sebagai berikut.

  • Sistem Percakapan – Sekarang pemain dapat menikmati percakapan dengan karakter yang menyertainya saat mencoba kabur dari galeri. Mereka bahkan mungkin memberi pemain petunjuk jika dalam sedang buntu.
  • Mode Zoom – Kini tersedia mode zoom yang memudahkan untuk melihat benda-benda kecil dan melihat karya seni secara lebih mendetail hanya dengan satu klik. Mode satu ini memungkinkan untuk dipertahankan hingga akhir permainan (Beberapa adegan tidak dapat diperbesar atau akan dipaksa untuk memperbesar).

Sudah tidak perlu khawatir untuk memainkan game horror Ib Remake yang mendukung bahasa Inggris! Kalau NawaReaders tertarik memainkan gim satu ini bisa langsung mampir ke Steam, lewat tautan berikut ini.


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.