Update Penting! Ragnarok X Segera Hadirkan Job 3 dan Map Baru, Aldebaran!

ragnarok x job 3 header
©GRAVITY Co,.Ltd & Lee MyoungJin(studio DTDS).

Setelah menghimpun banyak permintaan, saran, serta waktu menunggu yang lama, waktu yang para pemain nantikan sudah datang! Lewat update terbaru, Ragnarok X: Next Generation akan membuat arena permainan semakin meriah bagi pemain veteran! Bersama The Toys, penyanyi papan atas asal Thailand sebagai brand ambassador, Ragnarok X hadirkan job class dan map baru!

Pemain yang sudah memenuhi syarat akan bisa menjadi lebih kuat dengan memilih salah satu dari 6 job class baru di Ragnarok X berikut:

Ranger, Si Penembak Jitu Kritis!

Ragnarok X
©GRAVITY Co,.Ltd & Lee MyoungJin(studio DTDS).

Job lanjutan dari Sniper, Ranger ahli dalam kemampuan memanah dan jebakan. Mereka dapat menghancurkan armor musuh dengan ‘elemental traps’, juga memperkuat serangan lewat ‘precision shot’. Kecepatan serang mereka memang kurang, tapi damage-nya sakit bukan main!

Warlock, Penguasa Segala Elemen!

Ragnarok X
©GRAVITY Co,.Ltd & Lee MyoungJin(studio DTDS).

Lebih kuat dari seorang High Wizard, Warlock dapat mengendalikan seluruh elemen sesuai kehendaknya. Mulai dari badai petir, atau kemampuan membekukan musuh. Berkat kemampuan ‘elemental orbs’ mereka dapat menyapu bersih medan perang dengan mudah!

Archbishop, Support Andalan Dungeon Raid!

Ragnarok X
©GRAVITY Co,.Ltd & Lee MyoungJin(studio DTDS).

Tim yang kompak, punya support sebagai pilar penopang. Berkembang dari seorang High Priest, Archbishop dapat menyelamatkan kru dari ambang kematian. Menggunakan mantra suci kuat seperti ‘ascalon‘, Archbishop dapat menahan sejumlah damage sesuai kemampuan penyembuhan mereka.

Rune Knight, Kelas Legendaris Khas Ragnarok!

Ragnarok X
©GRAVITY Co,.Ltd & Lee MyoungJin(studio DTDS).

Dengan serangan luar biasa dan perlindungan badan yang kuat, seorang Rune Knight merupakan keseimbangan antara menyerang dan bertahan. Jurus ‘Dark flame sword’ mereka dapat memberikan debuff pada musuh dan mempermudah party untuk menang.

Guillotine Cross, Cepat dan Makin Mematikan!

©GRAVITY Co,.Ltd & Lee MyoungJin(studio DTDS).

Seorang Assassin Cross bisa menjadi lebih kuat dengan menjadi Guillotine Cross. Bukan hanya karena skill poison mereka, melainkan karena mereka dapat bergerak cepat dan memberi serangan ‘cross impact‘.

Mechanic, Lebih Dari Sekadar Penempa!

©GRAVITY Co,.Ltd & Lee MyoungJin(studio DTDS).

Mengenakan setelan besi Mado Gear, Mechanic memiliki pertahanan luar biasa. Dia juga dapat menghabisi musuh menggunakan vulcan arm, dan bahkan memberi buff kepada party! Keberadaan Mechanic memenuhi tiga role penting dalam kelompok petualang!

Veteran dengan level 70 atau lebih bisa memperoleh pilihan job berikut dengan mengambil quest di Glast Heim Churchyard, dan bertemu dengan Archbishop Walmes.

Map Al De Baran Level Tinggi Siap Hadir!

Aldebaran
Tampilan kota Al De Baran dalam gim ROX. | ©GRAVITY Co,.Ltd & Lee MyoungJin(studio DTDS).

Ragnarok X masih punya tantangan lain buat kamu yang ingin unjuk kebolehan. Tak lama lagi, map level 100 Al De Baran akan segera hadir!

Tantang berbagai musuh seperti Morroc, Chimera, Time Holder, dan Owl Duke dalam Clock Tower! Mode yang pernah ada dalam Ragnarok Online asli!

Selain itu masih ada juga Refinement Protection Stone, Enchantment Conversion, dan Elite Card Slot untuk memperkuat diri!

Ikut Gimnya Berhadiah iPhone!?

ROX juga akan memperkenalkan event giveaway khusus, dengan banyak hadiah menarik seperti iPhone 13 Pro Max, Gold Bonus Razor USD$100, serta kartu Mount langka, di luar hadiah menarik lainnya!

Untuk mengikuti event ini, ajak teman ke dalam party dan selesaikan quest event yang ada. Pemain lama juga dapat menikmati 10x Gacha secara gratis, jadi sudah saatnya para sepuh Ragnarok Online untuk kembali ke Midgard!

Apalagi, baru-baru ini ROX telah membuka layanan ROX Cloud Gaming, yang membolehkan pemainnya dapat mainkan gimnya lewat PC juga, lho!

Bagaimana, seru banget, kan, sejumlah konten job class Ragnarok X yang akan datang nantinya? Jangan menunggu lama, langsung saja gabung komunitas Ragnarok X di Android dan iOS!

Tentang Ragnarok X

Ragnarok X: Next Generation adalah adaptasi baru yang berlisensi resmi dari MMORPG klasik Ragnarok Online yang dimiliki oleh Gravity.

Versi eksklusif smartphone ini memungkinkan pemain untuk sekali lagi menghidupkan kembali hari-hari bahagia mereka di tanah Midgard bersama teman-teman mereka.

Dalam waktu singkat sejak diluncurkan, game Ragnarok X: Next Generation telah naik menjadi salah satu game mobile paling menonjol di Asia Tenggara, dengan jutaan petualang yang mendaratkan jejak mereka di tanah Midgard setiap hari.

Sebagai franchise Ragnarok berlisensi resmi, Ragnarok X: Next Generation menghadirkan kembali semua bagian Ragnarok Online yang kamu sukai.

Ragam job asli, monster menawan, bahkan kota dan lokasi yang sudah dikenal – dan dengan setia membuatnya kembali inci demi inci. Apalagi tampilan grafis modern yang menakjubkan, bersama dengan model 3D yang memungkinkan pemain mengagumi pemandangan dalam gimnya.

Dari Poring dan Lunatic yang berkeliaran di ladang di luar Prontera hingga zombie di Payon Dungeon, tidak ada yang berbeda, tetapi semuanya telah berubah.

Biar lebih lengkap tentang informasi dari gim Ragnarok X, tinggal langsung kunjungi saja pranala ini!


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.