Animart Indonesia 2023: Hadirnya Seiyu Kitagawa Marin dan Instalasi Kece hingga Sepinya Pengunjung

Animart Indonesia 2023
Animart Indonesia 2023 | FOTO dan EDIT: Fida Zalfa L.Y.

Dideskripsikan sebagai event industri kreatif yang menggabungkan anime, film, dan seni, Animart Indonesia 2023 sukses digelar pada 7–8 Oktober 2023 lalu.

Event ini menghadirkan berbagai kegiatan berupa seminar, talkshow, pitch your idea, meet and greet, serta penampilan bintang tamu terpilih.

Meski demikian, bagi penulis pribadi event ini menciptakan impresi yang cukup campur aduk. Seperti apa?

Pengunjung Event: Sepi

Pengunjung Animart Indonesia 2023 | FOTO dan EDIT: Fida Zalfa L.Y.

Hal pertama yang terlintas di pikiran penulis saat mendatangi Wisma Serba Guna GBK, Senayan, Jakarta selaku lokasi Animart Indonesia 2023 adalah sepi.

Jika tidak ada banner event, penulis mengira salah tempat. Berpikir positif, penulis memasuki venue. Akan tetapi, di dalamnya pun tidak terlalu ramai.

Dibandingkan event yang pernah penulis ikuti, inilah yang paling sepi.

Masuk venue, penulis melihat tersedia sofa putih untuk tamu penting di depan panggung. Adapun untuk pengunjung tersedia kursi-kursi hitam.

Akan tetapi, kursi hitam tersebut penuh pengunjung dengan lanyard hitam bertulis “participant”.

Usut punya usut, mereka adalah murid dari SMK sekitar dengan jurusan DKV, multimedia, dan yang berhubungan dengan rangkaian acara Animart.

Murid-murid tersebut diberikan tiket gratis plus mendapat konsumsi. Seminar dan beberapa challenge berhadiah pun seakan khusus untuk mereka.

Contohnya dalam beberapa seminar ditanya terlebih dahulu dari SMK mana padahal tentunya ada pengunjung yang tidak berasal dari SMK undangan.

Hal ini membuat penulis yang datang membayar dan tidak mendapat konsumsi kebingungan mengenai sasaran event: murid SMK atau pencinta jejepangan?

Sesi Seminar dan Talkshow

Seminar Intellectual Property: Mochtar Sarman (CEO Juara Raga Adidaya dan The Licensing Guy) | FOTO dan EDIT: Fida Zalfa L.Y.

Berbicara tentang seminar, sayangnya, sesuai dengan pengunjung yang diundang, sebagian seminar dan talkshow tipikal yang serius dan padat ilmu.

Beberapa seminar dan talkshow tidak dikemas dalam atmosfer yang santuy, mengalir, dan penuh interaksi sehingga bagi NawaReaders yang datang ke event untuk bersenang-senang mungkin kurang cocok dengan seminar tipe ini.

Meski demikian, tentu saja, banyak ilmu yang dapat diambil dari seminar dan talkshow tersebut.

Misalnya dalam seminar Intellectual Property, Mochtar Sarman menjelaskan pentingnya lisensi IP dan studi kasus bagaimana IP memperbesar cuan produk.

Studi kasus tersebut meliputi Frisian Flag dengan Disney dan ANA dengan Star Wars serta strategi promosi Persija dengan maskot dan jersey-nya.

Sesi talkshow: Bumilangit Animart Indonesia 2023 | FOTO dan EDIT: Fida Zalfa L.Y.

Adapun dalam sesi talkshow, Bumilangit menjelaskan bahwa mereka melestarikan dan mengangkat kembali karakter warisan Indonesia ke dalam media baru.

“Jadi, karakter-karakter lama ini, karakter bersejarah di Indonesia ini kita bangkitkan sebagai produk kreatif yang bisa dinikmati generasi muda. Sekarang ada komik, film, game, animasi (dari karakter-karakter tersebut),” ungkap Rizqi R. Mosmarth selaku editor Bumilangit komik.

Tata Ruang: Dari Instalasi Kece hingga Booth

Animart Indonesia 2023
Instalasi dari film Kadet 1947 di Animart Indonesia 2023 | FOTO dan EDIT: Fida Zalfa L.Y.

Ada yang unik dari Animart Indonesia 2023, yakni dekorasi dan tata ruangnya yang belum pernah ada di event-event kunjungan penulis.

Memasuki Wisma Serba Guna penulis disambut kostum Gundala, Sri Asih, Virgo dan gitarnya serta karakter Barda atau Si Buta dari Gua Hantu.

Tak ketinggalan terdapat instalasi dari Satria Dewa Gatotkaca, Kadet 1947, dan DOMIKADO. Seluruhnya menyediakan layar yang menampilkan video film terkait.

Animart Indonesia 2023
Instalasi Wibu Sport (Blue Lock, Haikyuu!!) serta Wibu Demon (Kimetsu no Yaiba) | FOTO dan EDIT: Fida Zalfa L.Y.

Dari dunia anime terdapat instalasi Wibu Sport berupa Blue Lock dan Haikyuu!!, Wibu Romance berupa Oshi no Ko dan My Dress-Up Darling serta Wibu Demon berupa Kimetsu no Yaiba.

Sayangnya, baik booth merchandise maupun makanan berjumlah kurang dari lima sehingga agak kurang memuaskan bagi penulis pribadi.

Selain merchandise dan makanan, terdapat booth lain yang meramaikan Animart antara lain Bumilangit, Visinema Studio, Baliwood Indonesia, Esmod, dan Virtuoso Studio.

Dunia Cosplay di Animart Indonesia 2023

Mizuki Otawa (kiri) dan Clarissa Punipun (kanan) di Animart Indonesia 2023 | FOTO dan EDIT: Fida Zalfa L.Y.

Di mana ada event bernuansa jejepangan di situ ada cosplay! Serupa juga dengan Animart Indonesia 2023.

Event ini menghadirkan Mizuki Otawa dan Clarissa Punipun untuk berbincang-bincang mengenai dunia cosplay.

“Sebenarnya tidak beda jauh pola jahitam dengan pola kostum (cosplay). Bedanya (pola kostum cosplay) dijahit dengan ditempel.”

Mizuki Otawa menuturkan pengalamannya sebagai seorang cosplayer dan costume maker.

“Kalau make up belajar dari medsos (media sosial). Banyak platform medsos yang menyediakan tutorial make up dasar. Kalau make up karakter memang perlu belajar lebih intens lagi karena dibutuhkan lebih banyak trik dan teknik,” lanjut Mizuki. “Bisa dipelajari, tapi memang butuh waktu.”

Sementara itu, Punipun bercerita bagaimana dia beralih dari cosplay sebagai hobi menjadi cosplay sebagai profesi.

“Tahun 2012-an mulai mendapat pekerjaan sebagai cosplay dan dibayar. Jadi, sekitar tahun itu banyak event, banyak brand-brand juga yang memakai cosplayer sebagai salah satu marketing. Kaya, ‘oh, kayaknya kalau booth minuman di event ini ada yang cosplay jadi maskot menarik, nih,” cerita Punipun.

Animart Indonesia 2023
Beberapa peserta Coswalk Competition Animart Indonesia 2023 | FOTO dan EDIT: Fida Zalfa L.Y.

Selain itu, terdapat juga tiga kali cosplay parade baik di hari Sabtu maupun Minggu yang mayoritas dilakukan oleh orang dan kostum yang sama.

Dan tentu saja, ada coswalk competition dengan empat orang juri, yakni Mizuki Otawa, Hime Shinra, Clarissa Punipun, dan Suguta Hina.

Peserta coswalk memang tidak terlalu banyak, tetapi masing-masing menyuguhkan kostum dan penampilan yang menarik.

Penampilan para Bintang Tamu

Ola Aphrodite (kiri) dan Refeen (kanan) | FOTO dan EDIT: Fida Zalfa L.Y.

Tentunya pengunjung Animart Indonesia 2023 dihibur oleh beragam bintang tamu.

Mula-mula adalah Ola Aphrodite yang unjuk diri dalam dance dan vokalnya yang kawaii.

Ada pula seiyu Kitagawa Marin, Suguta Hina, yang setelah sesi talkshow menampilkan live performance menjadi karakter gyaru, tsundere, dan moe.

Tak ketinggalan pada hari pertama ada penampila dari grup idola Shojo Complex dan ditutup penampilan anisong oleh Refeen.

Pada hari kedua pengunjung dihibur oleh penampilan Tokusatsu Cosplay Cabaret dan ditutup dengan penampilan grup idola Arigachuu.

Ssttt selain itu, salah satu hal yang menarik di Animart Indonesia 2023 hari kedua adalah dirayakannya ulang tahun Punipun secara langsung di atas panggung.

Animart Indonesia 2024, Apa yang Perlu Diperbaiki?

Penampilan Tokusatsu Cosplay Cabaret | FOTO dan EDIT: Fida Zalfa L.Y.

Secara keseluruhan, Animart Indonesia 2023 menghadirkan warna baru bagi event jejepangan maupun industri kreatif di Indonesia.

Mengundang bintang tamu luar biasa (utamanya Suguta Hina), menghadirkan instalasi seni yang keren, dan challenge on the spot berhadiah tiap harinya.

Meski demikian, perlu ada beberapa hal yang diperhatikan jika Animart akan kembali digelar pada 2024 mendatang.

Pertama kematangan persiapan. Pengumuman event Animart cenderung terlambat dan lebih terlambat lagi mengabarkan akan mengundang Suguta Hina.

Padahal jika disampaikan jauh-jauh hari tentu banyak pencinta jejepangan yang tidak sabar bertemu pengisi suara dari karakter favorit mereka.

Masih terkait persiapan, jumlah booth merchandise dan makanan bisa lebih diramaikan lagi.

Salah satu booth merchandise di Animart Indonesia 2023 | FOTO dan EDIT: Fida Zalfa L.Y.

Selain itu, alat pendukung acara seperti mikrofon sebaiknya diperhatikan karena salah satu mikrofon suaranya kecil, tetapi panitia baru tergerak jika pembawa acara mengabarkan.

Kemudian rundown sebaiknya didetailkan. Tidak ada informasi mengenai sesi istirahat, tetapi di hari H tiba-tiba diumumkan adanya break yang cukup lama.

Kedua, pihak Animart mungkin bisa lebih memfokuskan siapa sasaran dari event ini.

Apakah murid SMK, mahasiswa, mereka yang sekadar kepo mengenai industri kreatif, atau bahkan pencinta jejepangan.

Sebab, hal tersebut dapat berdampak pada gaya penyampaian materi seminar. Penulis mendapatkan banyak ilmu, tetapi baiknya dikemas lebih “bergaya anak muda” sehingga menarik pengunjung.

Selain itu, hal ini juga berpengaruh pada acara yang dihadirkan. Jika sasarannya pencinta jejepangan, seberapa “wibu” acara yang dihadirkan?

Hal ini utamanya terpikirkan di benak penulis ketika saat hari kedua–tidak seperti hari pertama–lagu-lagu anime mulai diputar.

Tentang Animart Indonesia 2023

Instalasi dari Satria Dewa Gatotkaca di Animart Indonesia 2023 | FOTO dan EDIT: Fida Zalfa L.Y.

Animart Indonesia 2023 adalah acara yang diselenggarakan oleh agensi kreatif SENIOR – Idea & Event Creator.

Acara ini didukung oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia; Wonderful Indonesia; Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia; serta Badan Perfilman Indonesia.

Acara ini dilaksanakan selama dua hari pada 7–8 Oktobert 2023 di Wisma Serba Guna GBK, Senayan, Jakarta dengan tiga acara utama: Animart Festival, Animart Workshop, dan Animart Pitch Your Idea.

Festival Animart adalah “dunia anime” berisi anime convention dengan instalasi seni dan wardrobe anime serta film, pertunjukan panggung, meet-up cosplayer dan seiyu, serta kompetisi mulai dari coswalk hingga storyboard.

Di Animart Workshop, para profesional di bidang seni seperti voice acting, animasi, Intellectual Property, dan lain-lain membagikan ilmu mereka kepada pengunjung.

Adapun Pitch your Idea adalah wadah untuk mempertemukan kreator dan investor. “Kuasai strategi pitching agar bisnis kreatifmu jadi pemenang”.

Walaupun demikian, untuk yang satu ini penulis kurang mengerti dan informasi yang dihadirkan Animart pun terbatas.

Animart Indonesia 2023
Penampilan Shojo Complex | FOTO dan EDIT: Fida Zalfa L.Y.

Demikianlah impresi penulis terhadap Animart Indonesia 2023.

Dengan instalasi yang keren (mayoritas bahkan menggunakan layar), acara ini menunjukkan mereka didukung pihak yang bukan kaleng-kaleng.

Oleh karena itu, harapannya, jika Animart Indonesia 2024 digelar akan makin ramai, makin siap, dengan branding lebih kencang, serta acara yang pastinya sesuai dengan sasaran event.

Animart Indonesia 2023 | FOTO dan EDIT: Fida Zalfa L.Y.

Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.