Pisang Seni Instalasi Senilai 120 Ribu Dollar Ludes Dimakan Seniman Lain

seni instalasi sebuah pisang ditempelkan ke dinding
Nawala Karsa - Ilustrasi seni instalasi pisang dimakan seseorang

Apa yang terjadi jika seandainya salah satu koleksi seni Anda hilang dicuri atau bahkan dimakan orang? Seperti yang terjadi di Art Basel Exhibition di Miami, Amerika Serikat, dimana sebuah seni instalasi yaitu buah pisang yang ditempelkan ke dinding menggunakan selotip dimakan oleh seseorang.

Seorang seniman asal Georgia, Amerika Serikat yaitu David Datuna adalah orang yang memakan pisang yang menjadi bagian dari seni instalasi seharga 120 ribu dollar Amerika Serikat tersebut.

Dikutip dari New York Post, David dengan santainya berjalan ke sebuah seni instalasi dimana sebuah pisang ditempel ke dinding menggunakan selotip.

Dengan tampang ‘wajah tanpa dosa’, dia langsung mengambil buah tersebut, kemudian mengupas dan memakannya di tempat. Sementara itu di akun Instagram resminya, David mengunggah video dirinya yang memakan buah tersebut dan menamai aksinya “Hungry Artist”.

Dalam video tersebtut, David mengatakan bahwa rasa pisang tersebut sangat enak, melebihi rasa pisang pada umumnya. David juga tidak mempermasalahkan komentar orang-orang yang melihat aksinya itu karena yang dia lakukan merupakan bagian dari seni.

https://www.instagram.com/p/B5yJTV4Bka3

Namun dikutip dari TMZ, setelah aksinya memakan pisang tersebut, David langsung digiring petugas keamanan ke kantor bahkan sempat bertemu dengan polisi. Namun setelah itu David dibebaskan.

David juga tetap menghargai seni instalasi yang dibuat oleh Maurizio Cattelan tersebut, dan tindakan yang dia lakukan sebagai bentuk apresiasi.

Bahkan kini pisang yang sebelumnya diambil dan dimakan oleh David sudah mendapat penggantinya, dan ditempelkan lagi pada dinding yang menjadi bagian dari seni instalasi tersebut

Seni Instalasi Sebuah Pisang Ditempelkan di Dinding Terjual 120 Ribu Dollar Amerika Serikat

Seni Instalasi
Sebuah pisang yang ditempelkan ke dinding sebagai bagian dari seni instalasi (Associated Press/Siobhan Morrissey)

Siapa sangka dalam pameran seni Art Basel di Miami, Amerika Serikat kali ini, para pengunjung dikejutkan dengan sebuah seni instalasi.

Dikutip dari ABC News, Dalam instalasi tersebut, hanya menampilkan sebuah pisang yang ditempel menggunakan selotip ke dinding, dan hanya itu saja, dan pisang tersebut dibeli dari toko buah setempat.

Seni instalasi tersebut dinamai sebagai “Comedian” oleh seorang seniman bernama Maurizio Cattelan. Diketahui seni tersebut dibeli oleh seorang kolektor seni asal Perancis dengan harga 120 ribu Dollar Amerika Serikat atau sekitar 1.6 Miliar Rupiah.


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.