Seru! Mahasiswa Bina Desa UPNVJT Gelar Sinau Bareng Demi Tingkatkan Literasi

Berkeinginan untuk tingkatkan literasi anak-anak, mahasiswa Bina Desa UPN Veteran Jatim gelar kegiatan sinau bareng di Penjaringan Sari.

Bina Desa Sinau Bareng UPN Jatim

Tingkat literasi masyarakat yang rendah menjadi salah satu problema atau masalah yang dihadapi oleh Negara kita Indonesia.

Banyak dari masyarakat kita yang masih menganggap literasi bukan hal yang terlalu penting dan harus dimiliki oleh setiap orang, bahkan anak-anak di Negara ini pun masih banyak yang masih minim literasi.

Pemerintah Kota Surabaya melalui Dispendik mengadakan program Sinau Bareng yaitu program yang memberikan pendampingan belajar bagi anak-anak di berbagai RW dan memberikan kesempatan kepada mahasiswa, guru, maupun relawan untuk peduli terhadap Pendidikan Kota Surabaya.

Melalui program ini, Pemerintah Kota Surabaya mengharapkan peningkatan pengetahuan anak-anak di seluruh Kota Surabaya sekaligus juga peningkatan tingkat literasi.

Mahasiswa Bina Desa UPNVJT selalu hadir dalam setiap pertemuan Sinau Bareng yang diadakan setiap hari Senin dan Sabtu di Balai RW 10 Penjaringan Sari.

Mahasiswa Bina Desa yang sebenarnya ditugaskan untuk membina UMKM Penjaringan Sari melihat kesempatan yang terbuka untuk ikut berpartisipasi dalam meningkatkan literasi anak-anak RW 10 Penjaringan Sari.

Seperti yang disampaikan oleh Damar, salah satu Mahasiswa Bina Desa, menyebutkan bahwa dirinya dan teman-teman Mahasiswa Bina Desa lainnya akan ikut berpartisipasi dalam kegiatan Sinau Bareng hingga akhir masa bakti Bina Desa Wirausaha yang dijalani hingga akhir Desember.

Bina Desa Sinau Bareng UPN Jatim

Pada hari Senin (13/11) lalu, Damar turut serta mengundang teman-teman mahasiswa magang industri untuk turut serta berpartisipasi dalam kegiatan Sinau Bareng.

Salah satunya Anang, Mahasiswa Magang Industri, yang menurut dirinya kegiatan Sinau Bareng ini sangat membantu anak-anak TK dan SD dalam belajar dan eksplorasi hal-hal baru yang belum diketahui sebelumnya dengan sharing-sharing bersama Mahasiswa. Anak-anak RW 10 Penjaringan Sari terlihat sangat antusias dalam mengikuti kegiatan tersebut.

Anak-anak terlihat sangat senang dengan hadirnya Mahasiswa UPN Veteran Jawa Timur. Anak-anak RW 10 sangat aktif dalam kegiatan yang dimonitori oleh Bapak RW 10 (Mulyono) ini. Mereka sangat aktif bertanya dan bermain bersama kakak-kakak Mahasiswa Bina Desa dan Mahasiswa Magang Industri.

Pada akhir acara kegiatan Sinau Bareng ini para Mahasiswa juga memberi hadiah kepada anak-anak RW 10 yang sudah belajar bersama untuk menambah semangat belajar di pertemuan selanjutnya.

Anak-anak RW 10 baris dengan rapi untuk meninggalkan tempat kegiatan tidak lupa juga untuk mengambil hadiah yang diberikan oleh Mahasiswa UPNVJT.

Penulis: Dhika Hanggara Putra, Manajemen UPN Veteran Jawa Timur


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.