Musik  

Single GRANRODEO, Tetsu no Ori Segera Rilis Agustus Ini dengan Tiga Format

granrodeo tetsu no ori
FOTO: @Twitter/bungosd_anime, Lantis | EDIT: Seno Triadi

Band anisong rock Jepang GRANRODEO, kembali mengisi lagu tema untuk anime adaptasi dari novel Asagiri Kafka, Bungo Stray Dogs.

Kali ini, GRANRODEO akan merilis single terbaru mereka “Tetsu no Ori” pada 30 Agustus 2023, produksi label musik Lantis.

Lagu ini juga akan menjadi tema pembuka untuk musim kelima anime Bungo Stray Dogs yang tayang pada Rabu (12/07) mendatang.

Tetsu no Ori, Single Bertenaga Namun Punya Arti Identitas

Lagu “Tetsu no Ori” sebelumnya dapatkan preview yang terungkap dalam video trailer kedua Bungo Stray Dogs season 5.

Lagu ini dengan indah menangkap tema keteguhan hati yang tak tergoyahkan dalam menghadapi keputusasaan, menjadikannya sangat cocok dengan dunia animenya.

Animenya sendiri akan tayang pada 12 Juli meramaikan musim panas 2023, lanjutkan ceritanya dari season 4 lalu.

Single Dibagi Menjadi Tiga Format

granrodeo tetsu no ori
Sampul Tetsu no Ori sejauh ini terdiri dari edisi rilis perdana terbatas (kiri), dan versi standar (kanan). | FOTO: Lantis | EDIT: Seno Triadi

GRANRODEO dalam waktu dekat juga akan merilis album single Tetsu no Ori di sejumlah platform digital maupun fisik.

Album ini akan tersedia dalam tiga format: Edisi Limited Edition rilisan perdana, Edisi Standar, dan Edisi Anime yang menampilkan ilustrasi Bungo Stray Dogs di sampulnya.

Edisi perdana Limited Edition akan hadir dengan Blu-ray yang berisi video klip “Tetsu no Ori” dan penampilan terakhir dari konser GRANRODEO LIVE TOUR 2022 “Question“, yang diadakan di Zepp DiverCity pada Senin (05/06) lalu.

Selain itu, sampul album ini juga telah diungkap, berisikan foto artis menampilkan desain penuh gaya dengan dua anggota GRANRODEO yang berdiri saling membelakangi.

Visual jaket menggabungkan desain monokrom dengan nuansa warna yang halus untuk komposisi yang mencolok secara visual.

Tentang GRANRODEO

granrodeo tetsu no ori
GRANRODEO terdiri dari Kishow dan E-Zuka, keduanya merupakan musisi komposer anime ternama. | FOTO: Lantis | EDIT: Seno Triadi

Band GRANRODEO merupakan duet terkemuka di dunia anisong dengan sejumlah diskografinya yang muncul di lagu-lagu tema anime.

Personilnya terdiri dari Kishow, stage name untuk komposer sekaligus seiyu, Taniyama Kishou, serta E-Zuka, nama artis dari musisi Iizuka Masaaki.

Pertama dibentuk pada 2005, band GRANRODEO debut pertama kali dalam single opening anime IGPX: Immortal Grand Prix dengan judul Go For It!

Setelahnya, mereka juga terlibat dalam sejumlah judul anime besar lainnya selama berkarier di industri musik Jepang.

Di antara anime-anime yang mereka terlibat, yaitu Kuroko no Basket, Karneaval, The Seven Deadly Sins, dan tentunya Bungo Stray Dogs.

Hingga kini, GRANRODEO telah merilis sembilan studio album, satu kompilasi dari sejumlah single yang mereka produksi di bawah label musik Lantis, dan ratusan single yang mereka bawakan ke sejumlah anime.


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.