Live Action Homunculus Segera Tayang Di Netflix, Dibintangi Go Ayano!

live action homunculus netflixheader

Netflix Japan baru saja mengumumkan tanggal penayangan untuk sebuah adaptasi live action berjudul Homunculus.

Netflix Jepang Umumkan Jadwal Tayang Live-Action Homunculus

Adaptasi ini rencananya akan ditayangkan pada April 2021 mendatang. Diangkat dari manga lawas karya Hideo Yamamoto, live action Homunculus akan membintangi Go Ayano sebagai protagonis film tersebut.

Mengutip Oricon News, adaptasi live-action untuk manga Homunculus akan dibintangi oleh Go Ayano, seperti diumumkan hari ini (1/12). Ayano sendiri juga mengatakan soal perannya sebagai protagonis Susumu Nakoshi dalam adaptasi manga tersebut, bahwa Ia mengaku mendapatkan hal-hal baru saat memerankan tokoh tersebut.

Lokasi syuting telah selesai dilakukan Desember tahun lalu di daerah Nishi-Shinjuku, Tokyo. Untuk lokasi tersebut menggunakan backdrop dengan menara perkantoran dan dinamika jalanan Shinjuku sebagai permulaan cerita seperti manganya.

Pasca produksinya selesai, pihak komite live-action adaptasi manga dari Hideo Yamamoto tersebut umumkan penayangannya pada September lalu. Sempat trending di media sosial, tanggapan atas serial drama tersebut disambut dengan banyak ekspetasi dari warganet Jepang sendiri.

Homunculus akan diputar secara eksklusif di Netflix Jepang pada 2 April 2021.

Mengenai Homunculus, Trepanasi Berujung Bencana

live action homunculus tankobon 1

Homunculus adalah sebuah manga dari penulis sekaligus ilustrator Hideo Yamamoto, yang terkenal dalam seri manga klasiknya, Ichi the Killer. Manga tersebut dipublikasi secara mingguan melalui Big Comic Spirits, majalah manga berhaluan seinen terbitan Shogakukan, berselang delapan tahun mulai dari (30/7/2003) hingga (28/4/2011).

Manga tersebut telah tamat sejak serialisasi di majalah Spirits berakhir, bersamaan dengan tankobonnya mulai dari 2003 hingga 2011. Manga ini juga selesai untuk versi Indonesianya bersamaan dengan versi Jepang-nya sebanyak 15 jilid, diterbitkan melalui Level Comics, salah satu cabang penerbit Elex Media Komputindo untuk serial komik dewasa, sebagai serial perdana mereka.

Sinopsis Cerita

Berikut sinopsis cerita dari manga Homunculus:

Susumu Nakoshi adalah pria tuna wisma yang tinggal di dalam mobil beetle kodok di sepanjang jalan area Shinjuku. Ia berjumpa dengan seorang mahasiswa fakultas kedokteran yang menawarkannya menjadi relawan untuk eksperimennya, untuk pembayaran tagihan bensin sebagai imbalan. Percobaan tersebut mengubah kehidupan Susumu 180 derajat setelah tengkorak kepalanya dibor, sebagai eksperimen trepanasi.

Ia mendapatkan kemampuan indera keenam yang membuatnya mampu melihat sisi lain dari dalam diri manusia. Namun, efek samping dari kemampuan tersebut membuat Susumu harus melalui kehidupan lain untuk melihat sisi buruk masyarakat disekitarnya.

Seberapa anehkah pengalaman Susumu pasca percobaan trepanasinya?


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.