Debat Meme, Eno Bening Serang Salah Satu Warganet Facebook

eno bening meme
Eno Bening Swara, content creator di YouTube sekaligus pendiri Cleansound Studio, berdebat hingga 'nge-drama' dengan legenda meme Aris Setiawan

Warganet kawula muda kini telah diusikkan oleh suatu kejadian yang kontroversial. Pasalnya, kontroversi ini melibatkan Eno Bening, dikenal dengan konten kritisnya, dan Aris Setiawan sekaligus berbagai komunitas Meme lokal. Youtuber tersebut merupakan seorang content creator, ketua dari Cleansound Studio, dan kurator meme.

Setiap minggunya selalu ada tayangan Meme Indonesia dimana tugas Eno Bening adalah mengkritisi penggunaan meme, sehingga penggunaan meme tidak misused dan dapat digunakan dengan format secara benar. Tujuan dari acara mingguan Meme Indonesia tak sekedar ingin berbagi meme, tetapi menyelaraskan pikiran para pembuat meme agar “relevan”

Walaupun ukuran relevansi bercanda dan tawaan setiap orang berbeda, sebelum kontroversi saat ini terjadi, penyampaian Eno Bening di setiap acara mingguan ini selalu baik.

eno wazowski bening
Meme Eno Bening menjadi Mike Wazowski

Kontroversi: Eno Bening vs Meme

eno bening drama meme
Salah satu screenshot tanggapan Eno Bening terhadap perkataan Aris Setiawan

Berawal dari memer Facebook dengan tautan melawan aksi kurator meme karena dianggap merenggut hak asasi, timbul banyak kontroversial terjadi. Diantaranya, banyak hujatan sehingga Eno terpojokkan. Namun ia tetap kembali dengan konten-kontennya.

Kini, sang memer “legenda”, Aris Setiawan menyampaikan pendapat dan kritikannya terhadap Eno Bening dari sebuah tautan yang dibuat oleh page Facebook “Bodoh Sekali Dia Yang Mulia

sebenarnya aku selalu menjaga untuk tetap berada di sisi netral… tapi…aku akui orang itu benar2 menyebalkan…kritikus meme… sejak awal yg seperti itu harusnya tidak pernah ada.. semua orang punya sisi humornya sendiri2..”

“Ada orang yg ketawa sama joke yg sebenarnya garing seperti joke bapak2..ada joke yg hanya di ketahui para wibu yg penuh dengan referensi yg gak akan di ketahui normies….bahkan joke receh ala2 anak twiter punya penggemarnya masing2…. atau ada yg sengaja membuat meme secara melenceng dari aslinya untuk membuat anti meme…”

“ya gak masalah..mereka gak maksa kamu ketawa..seperti yg aku bilang tadi…guyonan tiap circe itu berbeda.. dan tujuan joke itu apa..ya di tertawakan bukan di kritisi… benar2 gak penting…

“ok….. aku kalah.. ini sudah tidak penting lagi..itu hanyalah piala kosong..silahkan ambil saja pialanya”

“Ini terakhir kalinya aku berurusan sana eno…mau kaya apa nanti dia aku tidak peduli..karena perdebatan seperti ini sebenarnya juga sangat gak penting, memang salahku berharap orang seperti ini bisa berubah..aku terlalu memandang tinggi dia…maafkan aku karena kalian melihat hal yg seperti ini…”

Menanggapi komentar Aris, Eno Bening membalas banyak hal sehingga timbul para pertikaian:

“mana pialanya? Pialanya adalah kesempatan bagi mimerfb untuk tobat dr denial kebocahanya, anti kritiknya, kebencian butanya, serta Dnya untuk mau jadi budak ego admin shatpostang.”

Debat Terus, Apakah ‘Kurator Meme’ Benar-Benar Berguna?

eno bening meme

Dengan kontroversial diatas, dapat disimpulkan bahwa sebagai warganet harus berbijak-bijak untuk berkomentar. Terlebihnya jangan sekali-kali berkomentar jahat.

Dan sebagai content creator, Eno Bening seharusnya lebih menerima kritikan dan abaikan kebencian. Amanat dari content creator yang benar seharusnya memberikan contoh baik seperti biasa. Contoh-contoh baik ini kemudian akan dijadikan panutan warganet agar tidak terjadi kekerasan simbolik antara warganet lainnya.

Netizen Beri Semangat untuk Aris Setiawan

Meskipun diterpa caci maki dari Eno Bening, Aris Setiawan tetap tegar dan mendapat dukungan dari banyak kalangan. Total share postingan yang Aris unggah kini (13/12) mencapai ‭1.627‬ share, dengan respon lebih dari 2.700 komentar.

Sejumlah netizen Facebook menanggapi drama antara Eno Bening dengan Aris Setiawan seperti berikut:

“KAMI BERSAMAMU BANG ARIS”

“‘bocah fb’. Keknya dia cuma ga tau umur lu ris”

Paham kan knp ada kalimat “susah berdebat ama orang bodoh/jahil” walaupun sepintar2nya manusia berdepat tetap aja kalah ama orng bodoh

intinya ribut tentang apa si awkoawkoawkaw

“Udh bang , jalanin hidup kaya biasa aja , gausah mikirin drama , gausah diladenin dia mau kaya gimana , toh dia yg tau segalanya biarin aja bang , biarin aja kita hidupnya tenang , gausah pikirin yg ngusik”

“Yaelah Si Eno Paling Cuman Nyari Adsense Buat Channelnya.. Dan Dengan Melihat Si Abang Menanggapi Post Si Eno, Si Eno Bakal Seneng.. Mungkin Dia Kesepian Sih..”


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.