AURA Esports Tutup 2023 dengan Kantongi Juara AXIS Cup MLBB Season 4

AXIS Cup 2023 juga menghadirkan juara ONIC Esports di divisi Free Fire.

aura esports axis cup 2023
Aura Esports berhasil mengungguli kompetitornya dalam perhelatan AXIS Cup 2023 divisi MLBB. | FOTO: AKG Entertainment/AXIS CUP 2023 | EDIT: Nawala Karsa

Dengan berakhirnya turnamen esports AXIS Cup tahun 2023,  turnamen AXIS Cup Mobile Legends Bang Bang (MLBB) musim keempat sukses dilaksanakan.

Turnamen tersebut menghasilkan Aura Esports sebagai juara setelah berhasil mengalahkan Alter Ego X di babak Grand Final, pada Minggu (10/12) lalu.

Aura Esports Menjuarai Grand Final AXIS Cup MLBB Musim Keempat

aura esports axis cup 2023
Trofi AXIS Cup 2023 divisi Mobile Legends: Bang Bang. | FOTO: AKG Entertainment/AXIS CUP 2023 | EDIT: Nawala Karsa

Aura Esports menunjukkan semangat tak kenal lelah mereka saat berhadapan dengan Alter Ego X, setelah sempat tertinggal 2-0. Oyaoyapoh, dkk. berhasil bangkit dan melibas tiga game tersisa untuk menciptakan epic comeback di Babak Puncak AXIS Cup MLBB Musim Keempat,” tutur Christina Lim, Head of BOWL, penyelenggara AXIS Cup 2023.

“Hal ini tidak terlepas dari ketenangan mereka dalam menghadapi team fight serta permainan objective yang diterapkan saat melawan Alter Ego X. Kecerdikan Hanzo ‘Kipas Angin’ dalam mencuri Lord di menit sembilan belas game kelima juga menjadi awal momentum kebangkitan Aura Esport untuk meraih gelar juara,” tambahnya.

Kemenangan Aura Esports menambah panjang daftar tim yang berhasil menjuarai AXIS Cup.

Dibuka dengan kemenangan RRQ Kazu di AXIS Cup Free Fire Musim Ketiga bulan Agustus lalu, setelah berhasil memperoleh empat kali booyah dalam 12 ronde yang diadakan di babak Grand Final.

Pada bulan September giliran Pendekar Esports yang sukses meraih gelar juara untuk AXIS Cup MLBB Musim Ketiga setelah bersaing sengit melawan RRQ Sena pada babak Grand Final dengan skor 3-2 di akhir pertandingan.

Jajaran pemenang selanjutnya diisi oleh Onic Olympus yang berhasil memenangkan AXIS Cup Free Fire Musim Keempat pada bulan Oktober. Kemenangan ini diperoleh Onic Olympus setelah berhasil mengalahkan 600 tim dan mengalahkan tim-tim esports unggulan Indonesia seperti Bigetron Delta, EVOS Divine, Dewa United Esports, dan juga juara AXIS Cup Free Fire Musim Ketiga, RRQ Kazu.

Grand Final AXIS Cup Free Fire Musim Ketiga – Istora GBK, Senayan, Jakarta

aura esports axis cup 2023
Aksi pro player Garduuuu dari ONIC Esports yang membawa timnya juara di divisi Free Fire. | FOTO: AKG Entertainment/AXIS CUP 2023 | EDIT: Nawala Karsa

“Para penggemar dan pemain Free Fire maupun MLBB di Indonesia masih bisa menyaksikan berbagai highlight dan momen epic dari berbagai pertandingan AXIS Cup tahun 2023 melalui aplikasi Vidio Bowl League, YouTube BoWLeague serta YouTube AXIS Cup. Tayangan-tayangan ini dapat menjadi sarana belajar bagi para gamer dalam mempersiapkan diri mengikuti turnamen-turnamen esports berikutnya,” tambah Christina.

Sepanjang tahun 2023, tercatat 2.270 tim telah ikut berpartisipasi pada penyelenggaraan AXIS Cup. Tahun 2023 juga mencatatkan pencapaian lain bagi AXIS Cup karena untuk pertama kalinya babak Grand Final AXIS Cup digelar secara off air.

Bertempat di Istora GBK Jakarta pada bulan September lalu, dua belas tim pada final AXIS Cup Free Fire Musim Keempat berhadapan langsung untuk bertanding, sekaligus bertemu dengan penggemar dari berbagai wilayah di Indonesia.

Tentang BOWL

bowl esports logo
Logo resmi BOWL. | FOTO: AKG Games

BOWL merupakan unit bisnis AKG Games yang menangani bidang esports. Terdiri dari dua lini utama: BOWL Esports dan BOWL Production.

BOWL Esports merupakan lini bisnis dari BOWL yang berfokus di bidang esports, baik sebagai pemilik program, maupun sebagai penyelenggara program dari pihak ketiga, khususnya di bidang industri esports atau olahraga elektronik.

Sementara, BOWL Production merupakan lini bisnis dari BOWL yang berfokus di bidang penyediaan infrastruktur dan peralatan penunjang acara—baik digital maupun konvensional, jasa penyelenggaraan dan manajemen acara (event management), serta penyedia jasa siaran langsung atau live stream broadcast services.

Tentang AKG Entertainment

AKG Entertainment merupakan perusahaan hiburan yang berfokus pada Manajemen Kekayaan Intelektual (IP), Penerbitan Game, dan esports, termasuk layanan penyiaran dan produksi. Berkantor pusat di Jakarta, Indonesia; AKG Entertainment telah bermitra dengan perusahaan-perusahaan global terkemuka di industri hiburan termasuk Blizzard Entertainment, Akatsuki Inc, Square Enix, ESL, dan saat ini masih menjadi pemegang lisensi utama untuk merek Pokémon di Indonesia.


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.