Siap Tuai Teror, Yomawari 3 Lost In The Dark Rilis 28 Oktober Nanti!

Kengerian malam belumlah usai! Akankah sang gadis dari Yomawari Lost in the Dark ini, mengembalikan ingatan dan mengungkap misteri yang ada?

Tanggal Rilis Yomawari 3
© 2022 Nippon Ichi Software, Inc.

Pada Rabu (13/7), kanal YouTube Prinny Bomb Europe merilis trailer Yomawari 3: Lost in the Dark beserta tanggal rilis gimnya. Berdasarkan trailer, Yomawari 3 ini akan rilis di tanggal Jumat (28/10) mendatang.

Gim ini segera hadir untuk PlayStation 4, Nintendo Switch dan PC lewat Steam.

Yomawari 3 telah rilis sebelumnya pada April lalu, tetapi yang satu itu adalah versi Jepangnya. Berikut ini adalah trailer dari Yomawari 3: Lost in the Dark.

Banyak Hal yang Serupa dengan Edisi Sebelumnya

Di lihat dari trailer yang satu ini, tidak banyak hal yang berbeda dari sebelum-sebelumnya.

Namun, jika melihat dengan seksama, kita bisa melihat beberapa monster yang akan menghantui bahkan meneror pemain.

Ada yang wujudnya seperti Kappa dengan topi, tangan yang muncul dari tanah, Slenderman, dan Mata yang nampak sangat mengancam.

Varian dan Harga Yomawari 3: Lost in the Dark

Tanggal Rilis Yomawari 3
Bundel terbatas Yomawari 3 | © 2022 Nippon Ichi Software, Inc.

Selain mengkonfirmasi tanggal rilis, Nippon Ichi Software juga mengmumkan bundel dan harga Yomawari 3: Lost in the Dark.

Yomawari 3 akan hadir dalam dua wujud, yaitu fisik dan digital. Kemudian adapun edisi deluxe dan edisi terbatas yang terkonfirmasi saat ini untuk konsol saja.

Untuk harganya sendiri sebagai berikut.

  • Edisi Deluxe: seharga $49.99 (Sekitar Rp.750.000)
  • Edisi Terbatas: seharga $99.99 (Sekitar Rp.1.500.000)

Catatan khusus, ini adalah harga dalam dollar, Saat kami riset untuk sekuel awal, terjadi penyesuaian harga untuk di Steam. Yomawari 2 yang kali lihat di PlayStation Store seharga Rp.683.000, tetapi di Steam seharga Rp.120.000.

Jadi kemungkinan besar ini hanya terbatas untuk di PC saja, tapi apapun itu baiknya kita tetap simak saat harga resminya sudah keluar dalam rupiah. 

Dalam edisi deluxe ini menghadirkan kaset gim, buku seni kecil, dan voucher soundtrack digital.

Sementara untuk edisi terbatas akan lebih banyak lagi, referensinya gambar di atas. Bundel satu ini akan menghadirkan kaset gimnya, soundtrack seri Yomawari, boks kolektor. Kemudian yang menarik ada koleksi kartu bergambar, dan satu set (berisi sepuluh) pin, yang sebagiannya tersensor agar tidak jadi spoiler.

Sinopsis Yomawari 3: Lost in the Dark

Yomawari 3: Lost in the Dark
Menyusuri Kota dengan Malam tak berujung | © 2022 Nippon Ichi Software, Inc.

Seorang gadis muda terbangun di hutan yang gelap dan asing tanpa ingat bagaimana dia sampai di sana.

Saat dia mencari jalan keluar, dia berpapasan dengan individu misterius yang mengungkapkan kepadanya bahwa dia adalah sosok yang mendapat kutukan.

Untuk mematahkan kutukan, dia perlu menjelajahi jalan-jalan kotanya di malam hari untuk mencari ingatannya yang hilang.

Namun, hantu jahat mengintai di dalam bayang-bayang, dan gadis itu harus menghindarinya.

Banyak pilihan untuk menghindari dengan berlari, bersembunyi, dan menutup matanya jika dia berharap bisa bertahan cukup lama untuk mematahkan kutukannya.

Tentang seri Yomawari

Tanggal Rilis Yomawari 3
© 2022 Nippon Ichi Software, Inc.

Yomawari adalah sebuah seri gim yang berfokus pada genre horor dengan unsur bertahan hidup, di mana karakter yang pemain pakai harus lari dan bersembunyi dari hantu yang ada.

Seri pertama dari Yomawari rilis di Oktober 2015 di Jepang, dan Oktober 2016 untuk versi globalnya, dengan judul “Yomawari: Night Alone“.

Kemudian di seri keduanya yaitu “Yomawari: Midnight Shadows” yang rilis di Agustus 2017 untuk wilayah jepang, dan Oktober 2017 untuk seluruh dunia.

Jika melihat hanya sebatas visualnya saja, seri Yomawari ini memanglah sangat menjebak.

Pemain dapat menemukan berbagai macam hantu dan monster yang mengerikan yang siap mengejar pemain.

Satu lagi gim horor yang akan menghantui kita di Halloween mendatang, Adakah NawaReaders yang tertarik mencicipi sekuel ketiga Yomawari ini?


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.