SSR Black Asta Kini Hadir di Black Clover M: Rise Of The Wizard King!

Musim keempat Black Clover M akan menghadirkan hal menarik salah satunya adalah Black Asta dan arena Ordo PVP baru.

SSR Black Asta Kini Hadir di Black Clover M: Rise Of The Wizard King!

Sabut (17/2), memasuki musim keempat pada tanggal (13/2) lalu, salah satu karakter SSR Black Asta telah hadir dalam Patch terbaru di Black Clover M: Rise Of The Wizard King.

Selain SSR Black Asta, terdapat pula dua karakter SSR terbaru eksklusif Season 4 yakni SSR Party Costume> Noelle dan Charmy.

Kedua karakter tersebut akan muncul dalam event summon terbatas dan event “Gerbang Pertemuan”.

Dalam patch terbaru season 4, terdapat mode arena baru yakni PVP Ordo. Mode tersebut akan membawa pengalaman bagi pemain untuk dapat merasakan pertarungan yang sengit dan seru.

Kira-kira bagaimana Patch terbaru dari Black Clover M: Rise Of The Wizard King? Yuk kita intip!

Hadirnya Rate-Up Banner Terbatas SSR Black Asta

SSR Black Asta Kini Hadir di Black Clover M: Rise Of The Wizard King!
Black Asta akan mewarnai Black Clover | FOTO: Garena | EDIT: Nawalakarsa

SSR Black Asta menjadi salah satu karakter defender yang terkuat dalam gim Black Clover M.

Hal tersebut diberangi dengan Antisihir-nya yang sangat kuat. Karakter SSR Black Asta nantinya digadang-gadang akan menjadi idaman para pemain dalam memperkuat tim serta menguasai pertarungan yang lebih menarik.

Output Damage dan efek skill dari karakter SSR Black Asta dapat berubah-ubah sesuai dengan efek Antisihir-nya.

Hal tersebut dapat menyebabkan musuh akan mengalami pemblokiran HP Recovery ketika terkena skill dari karakter tersebut.

Di sisi lain, Skill Point karakter tersebut akan meningkat, sehingga sangat cocok apabila digunakan untuk bertarung dengan pemain lain.

SSR Party Costume Noelle dan Charmy Hadir Dalam Patch Terbaru

Costume Party Charmi | FOTO: Garena | EDIT: Nawalakarsa

Bukan hanya SSR Black Asta saja yang hadir, melainkan SSR Party Costume karakter Noelle dan Charmy turut hadir.

Kedua karakter tersebut merupakan karakter yang paling ditunggu oleh para pemain pada season 4.

Dalam SSR Party Costume Charmy dan Noelle akan mengenakan kostum labu dan iblis kecil.

Salah satu syarat untuk mendapatkan kedua karakter tersebut adalah dengan menyelesaikan misi di event ‘Gerbang Pertemuan’.

SSR Black Asta Kini Hadir di Black Clover M: Rise Of The Wizard King!
Costume Party Noelle | FOTO: Garena | EDIT: Nawalakarsa

Karakter SSR Party Costume Noelle nantinya akan menjadi Debuffer dengan skill I [Water Prank].

Skill tersebut dapat mengurai skill point milik musuh. Terdapat pula skill II [Little Devil’s Prank] yang dapat mengurangi skill poit semua lawan.

Selain itu, tak lupa terdapat skill spesial [Trick Water] yang berfungsi menghilangkan efek buff dan mengurangi skill point satu lawan.

Bentuk dari skill tersebut adalah Noelle dapat memanggil tetesan air raksasa yang memiliki bentuk labu.

Berikutnya terdapat SSR Party Costume Charmy yang menjadi Attacker. Memiliki efek Pumkin Pie yang mampu mengirimkan efek Burn kepada satu musuh secara acak di setiap giliran.

PVP Arena Ordo Akan Hadir!

SSR Black Asta Kini Hadir di Black Clover M: Rise Of The Wizard King!
Arena Ordo Baru | FOTO: Garena | EDIT: Nawalakarsa

Pada tanggal 19-25 Februari 2024, nantinya pemain dapat menikmati mode Arena Kesatria. Dalam mode tersebut pemain dapat menguji skill strategi dan kerja sama tim.

Selain itu, pemain dapat menaikkan peringkat dalam ajang unjuk gigi PVP Ordo yang dinamis.

Terdapat hadiah menarik ketika pemain berpartisipasi dalam mode ini. Tiga pemain teratas akan mendapatkan satu kotak pilihan Legendary Enchantment Stone sebagai Aksesoris.

Mode PVP Ordo, dapat mengajak pemain untuk membentuk tim dan menikmati keseruan pertarungan antar pemain.

Tentang Black Clover M dan Garena

Garena merupakan game developer dan publisher yang terkemuka di dunia. Salah satu produk mereka yang paling dikenal adalah Free Fire.

Gim tersebut merupakan gim mobile battle royale yang tersedia di smartphone. Gim tersebut menjadi gim yang paling banyak diunduh menurut data.ai.

Seiring berjalannya waktu, Garena memegang lisensi eksklusif dan menerbitkan berbagai judul gim, seperti Arena of Valor dan Call of Duty: Mobile.

Saat ini, gim tersebut meluncurkan gim yang diadaptasi dari anime yakni Black Clover M: Rise Of The Wizard King. Merupakan gim RPG yang cukup populer dengan penjualan manga mencapai 19 juta eksemplar di seluruh dunia.

Mulai Desember 2023, serial Black Clover sendiri akan berlanjut di Jump GIGA.

Gim tersebut dapat kalian mainkan di Play Store dan App Store.


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.