Push Rank Ternyata Jadi Kegiatan Favorit Selama Nunggu Buka!

Gen Z bakal diuntungkan dengan ponsel rilisan POCO Indonesia, benarkah? | FOTO: POCO Indonesia | EDIT: Nawala Karsa

Setelah melewati pertengahan bulan puasa, kira-kira kegiatan apa yang paling banyak NawaReaders lakukan selama menunggu buka?

Dengan mudahnya akses internet, mungkin banyak yang bilang menonton film, atau bermain game.

Tapi tahukah kamu kalau ternyata paling banyak anak muda menghabiskan waktu menunggu buka dengan melakukan kegiatan push rank?

Entah dalam genre MOBA seperti Mobile Legends dan LoL: Wild Rift, atau Battle Royale seperti Free Fire dan PUBGMpush rank berarti memainkan gim secara kompetitif dengan tujuan untuk mendapatkan posisi ranking yang lebih tinggi, dan bertemu dengan lawan-lawan yang lebih tangguh.

Rank yang tinggi juga meningkatkan gengsi antara teman-teman tongkrongan. Siapa sih yang nggak mau diakui sebagai yang paling jago?

Fans POCO Paling Banyak Ngabuburit Sambil Main Gim!

poco m5 ngabuburit
POCO memfasilitasi gamer dengan layar responsif serta koneksi lebih stabil saat bermain kompetitif. | FOTO: POCO Indonesia | EDIT: Nawala Karsa

Menurut laporan POCO, hampir setengah dari seluruh populasi fans mereka mengaku menghabiskan waktu sore hari sambil menggunakan ponsel pintar mereka.

Salah satu kegiatan yang paling banyak dilakukan, adalah bermain gim sambil push rank setinggi mungkin.

Menurut POCO, empat puluh persen pengguna bisa bermain sekitar satu hingga dua jam perhari.

Bahkan lima belas persen pengguna, bisa gaming hingga tiga sampai empat jam!

Ini baru yang namanya dedikasi! Dengan waktu gaming cukup lama dan tim mabar yang kompak, pasti para pemain ini sudah sampai rank Mythic!

Gaming Lama, Performa Hape Mesti Kuat!

baterai poco m5
Baterai berkapasitas 5000mah dapat membuat smartphone POCO M5 bertahan dalam dua hari dengan pemakaian wajar. | FOTO: dok. POCO Indonesia

Ponsel pintar jaman sekarang sudah jauh lebih canggih dibanding sepuluh tahun lalu.

Jika dulu gim ponsel hanya terkenal sebatas Angry Birds dan Fruit Ninja, kini kita bisa bertarung di medan perang luas seperti PUBGM, dan bahkan memainkan game dengan grafis setara gim AAA seperti Genshin Impact.

Hal pertama yang jadi perhatian dengan banyaknya jam gaming para pemain gamemobile, adalah kebutuhan baterai yang mumpuni.

Lebih dari empat puluh persen user merasa bete ketika ponsel mereka jadi panas dan lemot karena lamanya durasi gaming.

Paling gawat, ketika baterai lowbat di tengah-tengah keasyikan push rank.

Hape POCO, Jagoan Push Rank Menunggu Buka!

poco m5
Bagi generasi jaman sekarang, POCO M5 lebih dari cukup penuhi kebutuhan mereka sehari-harinya. | FOTO: POCO Indonesia

Supaya kegiatan push rank-mu makin seru, POCO punya banyak alternatif produk yang bisa kamu coba.

Dengan chipset super kencang dan ukuran baterai yang besar, ponsel-ponsel ini bisa membantu kamu memanjat tangga ranking kompetitif!

Pertama, ada POCO X5 5G di harga tiga jutaan. Ponsel satu ini punya Snapdragon 695, dengan layar AMOLED yang bisa menghasilkan kualitas gambar lebih cantik dari layar IPS biasa.

Jika kamu mencari ponsel di harga dua jutaan, ada juga POCO M5 yang ditenagai MediaTek Helio G99.

Chipset gaming kelas entry level ini tetap bisa membawa performa terbaik lewat optimasi software, MediaTek Hyper Engine 2.0 Lite, juga Game Turbo 5.0.

Kira-kira hape POCO mana yang jadi pilihan push rank-mu? Lebih banyak pilihan lagi bisa kamu lihat di situs resminya.


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.