Ini Pendapat Kami Tentang Trailer GTA 6 yang Baru Rilis

Mulai dari protagonis perempuan pertama, sampai nuansa baru kota Vice

trailer gta 6
Promo art resmi dari GTA 6 | FOTO: Rockstar Games | EDIT: Nawala Karsa

Rockstar Games akhirnya memberikan info baru tentang GTA VI setelah bertahun-tahun hanya menjadi rumor di kalangan gamers. Melalui trailer GTA 6 yang baru rilis, kita bisa melihat apa yang Rockstar rencanakan untuk cerita dari salah satu seri video gim populer tersebut.

Pada gim keenam dalam seri GTA ini pemain bakal kembali ke Vice City, salah satu latar kota dari gim GTA terdahulu yang terinspirasi dari kota Miami, Amerika Serikat.

Dengan setting waktu modern sekitar 2018-an, pemain bakal mengikuti perjalanan Lucia, protagonis perempuan pertama GTA, dan bahkan dari jajaran gim buatan Rockstar Games.

Trailer GTA 6 Tunjukan Sosok Lucia, Narapidana di Vice City

trailer gta 6
Setting yang mengingatkan saya dengan Jolyne Cujoh dari Stone Ocean. | FOTO: Rockstar | EDIT: Nawala Karsa

Video trailer dibuka dengan Lucia yang mengenakan pakaian oranye ala narapidana sedang berbicara dengan perempuan lain yang sepertinya pihak dari penjara tempatnya mendekam.

Ketika ditanya alasan kenapa Lucia bisa masuk ke penjara, perempuan tersebut menjawab singkat bahwa ia masuk penjara karena ‘nasib buruk’.

Bisa saja scene ini jadi indikasi kalau Lucia sudah terbiasa hidup di dunia kriminal, hanya saja kali ini ia tidak beruntung dan masuk penjara.

Kita kemudian mendapat cuplikan kota Vice modern, yang sangat sesuai dengan nuansa pantai ala-ala Florida. Selain pantai yang ramai dan area perkotaan penuh gedung tinggi, kita juga sempat melihat area rawa-rawa, lengkap dengan kendaraan airboat.

GTA 6 Akan Adakan Mode Co-op?

trailer GTA 6
Double the crime, double the fun | FOTO: Rockstar | EDIT: Nawala Karsa

Setelah melihat tempat-tempat yang akan bisa dijelajahi di GTA 6 saat rilisnya nanti, kita kemudian melihat lebih banyak aksi dari Lucia, serta satu karakter cowok lain yang menurut berbagai sumber, bernama Jason.

Lucia dan Jason akan berperan sebagai karakter utama di sepanjang cerita GTA 6. Mereka berdua beraksi sebagai duo kriminal, dan melakukan berbagai aksi seperti menjarah toko dan mencuri mobil.

Dengan adanya dua karakter yang jadi tokoh sentral, muncul isu kalau mode co-op akan jadi opsi di gim GTA terbaru ini, terlepas bahwa GTA 5 yang punya 3 karakter tidak memiliki mode co-op, dan hanya membuat Trevor, Michael dan Franklin dimainkan secara bergiliran.

Kita masih harus menunggu apakah mode co-op ini akan benar-benar diimplementasikan, atau ada pendekatan lain yang ingin Rockstar lakukan untuk Lucia dan Jason.

Geng dan Media Sosial Jadi Mekanisme Baru?

trailer gta 6
Seperti biasa, ada banyak aktivitas sampingan di GTA 6 | FOTO: Rockstar | EDIT: Nawala Karsa

Banyak dari scene trailer GTA 6 mengambil point of view media sosial layaknya Tik Tok dan Instagram. Selain beberapa potongan dari berita dan CCTV, kita bisa melihat kehidupan di Vice City, sekaligus perbuatan-perbuatan nyeleneh para penghuninya.

Pemain Grand Theft Auto sejak San Andreas mungkin sudah akrab dengan mekanisme perang geng untuk memperebutkan wilayah kekuasaan. Mungkin saja GTA 6 juga akan melakukan hal serupa.

Dengan banyaknya referensi tentang media sosial, apakah GTA 6 akan membuat elemen ini jadi versi modern dari perang antar geng? Sayangnya kita masih harus menunggu Rockstar berbicara lebih banyak tentang mekanisme permainan di GTA 6.

Grand Theft Auto VI akan direncanakan rilis pada tahun 2025 oleh Rockstar Games, waktu yang lama memang, tapi semoga saja hasilnya nanti bisa maksimal, dan kita bisa mendapat game GTA baru yang seru untuk tahun-tahun mendatang.

 


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.