Moxienotion Akan Rilis Adaptasi Film Detention di Bioskop Indonesia

Detention

Pada Sabtu (14/11), distributor film Moxienotion mengumumkan bahwa mereka akan merilis film produksi Taiwan yang berjudul Detention.

Moxienotion Akan Rilis Adaptasi Film Detention di Indonesia

Film yang memiliki genre horror ini merupakan sebuah film live action yang diadaptasi dari gim berjudul sama. Pengembang gim tersebut adalah Red Candle Games yang berasal dari Taiwan. Film Detention akan tayang di bioskop Indonesia dibawa oleh pihak Moxienotion. Kalian bisa lihat sendiri trailer filmnya dibawah ini.

Film Detention sebelumnya telah dirilis dan mencicipi kesuksesan komersial setelah penayangannya di berbagai negara seperti Taiwan, Hong Kong, Singapura, Malaysia, dan Korea Selatan. Para penonton film horor di Indonesia dapat menyaksikan film ini di bioskop pada tanggal 18 November 2020 mendatang.

Sinopsis Detention

Detention berlatar di tahun 1962, ketika Taiwan sedang menghadapi masa White Terror yang menciptakan atmosfer sunyi dan penuh ketegangan di dalam masyarakat. Di sela-sela itu semua, ada Fang, seorang siswi kelas 3 SMA yang jatuh cinta pada seorang guru konseling di sekolahnya, Zhang. Fang kerap kali membicarakan masalahnya di sekolah dan di rumah kepada Zhang dan merasa bahwa hanya Zhang yang mengerti dirinya.

film detention indonesia

Di sisi lain, karena Zhang merupakan sesosok guru yang amat mencintai kebebasan, ia membentuk sebuah kelompok belajar bersama kolega dan muridnya, termasuk Yin dan Wei, seorang siswa kelas 2 SMA. Dalam kelompok belajar tersebut, mereka menghabiskan waktu dengan membaca buku-buku yang dilarang oleh pemerintah untuk dapat merasakan kebebasan. Namun, hal itu dapat membawa mereka ke dalam bahaya.

Pada suatu hari, Zhang menghilang dari sekolah. Hanya ada Fang dan Wei yang dapat mengingat guru konseling mereka tersebut. Mereka pun mulai mencari Zhang di sekolah, namun mereka dengan cepat menyadari bahwa sekolah mereka bukanlah sekolah yang mereka kenal—sekolah itu telah berubah menjadi tempat yang menyeramkan dan dipenuhi dengan hantu dan arwah. Mau tidak mau, mereka harus menghadapi kenyataan yang menyeramkan untuk dapat menemukan guru mereka.

Sutradara, Staf, dan Pemain Film

Film Detention merupakan sebuah film karya sutradara John Hsu dan diproduksi oleh 1 Production Film Co., Filmagic Pictures, dan Asmik Ace. Selain menjadi sutradara, Hsu juga menjadi penulis skrip untuk film ini bersama dengan Fu Kai-Ling. Staf lainnya yang terlibat dalam produksi film ini adalah Lee Lieh dan Aileen Li sebagai produser.

Aktris muda Gingle Wang dan aktor Tseng Jing-hua masing-masing memerankan dua karakter utama dalam film ini, yaitu Fang dan Wei. Aktor Fu Meng-po memerankan guru yang Fang dan Wei cari, yaitu Zhang. Ada pula Cecilia Choi yang memerankan Yin, kolega Zhang yang tergabung dalam kelompok belajar yang ia bentuk, dan Chu Hung-chang sebagai inspektur Bai.

Tanggapan Sutradara

John Hsu selaku sutradara juga menyatakan tanggapannya terkait penggarapan film ini. Sebagai seorang pemain gim, Hsu berkata bahwa visual yang menyeramkan dan kisah yang mengharukan dalam Detention menciptakan kesan yang mendalam baginya. Sejak saat itu, ia ingin dapat mengadaptasi Detention menjadi sebuah film live action.

“Bertujuan untuk setia pada cerita aslinya, saya meningkatkan visual uniknya dan emosi yang coba disampaikan, membuat film ini menjadi film thriller yang unik dalam segi cerita maupun style,” kata Hsu.


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.