Lewat Radio, Tofubeats Resmi Umumkan Bakal Menikah!

Tofubeats

Kabar bahagia datang dari dunia DJ. Tofubeats, produser musik asal Jepang tersebut, akhirnya mengumumkan bahwa ia akan menikah dengan “seseorang terdekatnya” pada hari Minggu (31/05) lalu. Hal itu disambut hangat dan menuai banyak ucapan selamat dari para penggemarnya pada akun Instagram-nya.

Karir Tofubeats selama ini

Tofubeats era 2010, ketika masih menggunakan nama panggung DJ Newtown

Produser musik kelahiran Kobe pada 26 November 1990 tersebut telah merintis karir musiknya sejak umur 14 tahun. Menggunakan nama DJ Newtown, ia memulai debutnya pada situs internet seperti 2chan dan YouTube.

Saat ia menginjak bangku sekolah menengah, Tofubeats mulai mengikuti salah satu event musik terbesar di Jepang, yakni WIRE sebagai peserta termuda. Kemudian, dia menandatangani kontraknya dengan Maltinelabel sebelum menandatangani kontrak dengan Unborde, sebuah sublabel milik Warner Bros Japan pada 2013.

Salah satu lagunya yang berjudul “No 1 feat. G Rina” masuk dalam nominasi MTV Video Music Award Japan dalam kategori Best Dance Video. Tidak ketinggalan, albumnya yang berjudul First Album juga turut masuk dalam nominasi Grand Prix CD Shop Awards pada 2015.

Produser musik yang memiliki nama asli Yuusuke Kawai tersebut juga turut berkontribusi pada serial dorama Denei Shoujo: Video Girl Ai sebagai pengisi soundtrack serial tersebut serta pada film Asako I & II di tahun yang sama, 2018. Sepak terjang Tofubeats pada dunia musik sejak usia mudanya hingga sekarang membuat namanya terkenal pada kalangan penikmat hip-hop house di seluruh dunia.

Umumkan pernikahan lewat program radio

Pada hari Minggu (31/05) kemarin, Tofubeats telah mengumumkan bahwa ia akan menikah dengan seseorang yang dekat dengannya dan telah lama bersamanya pada sebuah program radio di Jepang.

Tak lama, ia turut mengumumkan hal serupa di akun sosial media miliknya, salah satunya di dari Facebook dan Instagram. Ia masih belum mengumumkan siapa calon pasangannya kepada khalayak publik.

Terlepas dari hal tersebut, ditengah pandemi yang mengharuskan banyak orang bekerja dari rumah Tofubeats juga menyatakan bahwa dirinya akan berkarya sebaik mungkin dari rumahnya.


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.