Hari Ini, Telkom Resmi Buka Blokir Layanan Netflix

telkom membuka akses netflix header

Hari ini (7/7), Telkom akhirnya membuka blokir situs Netflix untuk seluruh pengguna Telkomsel dan Indihome di Indonesia. Namun, mengapa Netflix dan Telkom menyebut pembukaan akses ini dilakukan secara bertahap?

Telkom membuka akses Netflix secara bertahap!

https://www.facebook.com/NetflixIndonesia/photos/a.1863351190452863/3029153623872608/?type=3&theater

Mengutip Kumparan, Telkom secara resmi membuka akses Netflix untuk pengguna layanan Telkom ke seluruh Indonesia. Telkom sendiri, menurut pihak resmi, akan buka akses tersebut secara bertahap. Pembukaan tersebut telah dilakukan oleh Telkom sendiri pada pukul 12:30 siang tadi.

Vice President Corporate Communication Telkom, Arif Prabowo, mengatakan bahwa Telkom menghargai langkah pendekatan dari Netflix untuk pasar Indonesia. Ia menganggap bahwa Netflix berikan kesempatan bagi para pelanggan layanan Telkom Group untuk dapat menikmati sarana konten hiburan di dalamnya.

Maksud dari pendekatan tersebut ialah komitmen Netflix untuk diterima masyarakat Indonesia secara luas. Contoh daripada langkah perusahaan tersebut seperti menyediakan tools untuk pembatasan akses atas tayangan sensitif dan juga pembatasan umur untuk beberapa acara tertentu.

Mereka juga memasang sistem komplain keluhan pelanggan dan bersedia menyelesaikan keluhan dari pemerintah atau regulator dalam waktu 24 jam.

Hingga saat ini, akses Netflix sudah bisa dipakai via ponsel pengguna layanan Telkom, yaitu Indihome dan Telkomsel. Dikarenakan aksesnya akan dibuka melalui berbagai tahapan, pengguna akan mengalami kesulitan dalam mengaksesnya via internet browser dari komputer.

Langkah terjal Telkom buka akses Netflix

Netflix Telkom Cabut Blokir Menara Landmark Telkom

Beberapa bulan lalu sempat terdengar wacana bahwa Netflix akan dibuka kembali oleh Telkom bulan Juli ini. Kabar ini didapatkan dari sumber yang dirahasiakan bahwa Netflik akan kembali dibuka pada minggu pertama Juli 2020.

Kedekatan grup operator Telkom dengan layanan Netflix sebenarnya telah diisukan sebelumnya. Pada Webinar yang digelar media Tempo pada 11 Juni lalu, Dirut Telkomsel, Setyanto Hantoro, mengulang pernyataan bahwa mereka tengah ‘berdiskusi’ dengan Netflix.

Melansir Kumparan, Setyanto mengemukakan bahwa blokir sejak tahun 2016 masih disebabkan permasalahan secara etis. Sejumlah hal yang berseberangan terkait kebijakan blokir konten antara Telkom dan Netflix sendiri membuat pembukaan akses Netflix berjalan sangat alot.

Beberapa jasa Netflix membantu Indonesia

Layanan film bebayar terbesar Amerika Serikat itu diketahui telah membantu masyarakat Indonesia baik mendukung karya-karya sineas tanah air maupun pendidikan.

Salah satunya yaitu Netflix bekerjasama dengan Kemendikbud untuk menayangkan documenter mereka di stasiun televisi publik Indonesia, yaitu TVRI. Mulai 20 Juni kemarin, beberapa konten dari situs bebayar tersebut dapat ditonton lewat stasiun yang memiliki slogan “Media Pemersatu Bangsa” tersebut.

Antara acara-acara yang ditayangkan di TVRI meliputi Tidying Up with Marie Kondo, Spelling The Dream, Our Planet, Chasing Coral dan Night on Earth.


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.