Ulang Tahun, Fans Hatsune Miku Kirim Apresiasi Menarik di Twitter

ulang tahun hatsune miku
Gambar: Fuyuzuki Gato (https://www.pixiv.net/users/6550407)

Tepat 31 Agustus ini, Twitter Jepang rayakan ulang tahun Hatsune Miku yang ke-13 tahun. Sejumlah artis penggambar dan pekarya lainnya turut serta merayakan virtual idol populer berkepang ini hingga meramaikan trending Twitter!

Pengingat bahwa Hatsune Miku selamanya 16 tahun!

Meskipun ulang tahunnya ke-13 ini dirasa spesial bagi Hatsune Miku, Ia masih dinyatakan secara resmi oleh pihak pengembang, Crypton Future Media, bahwa Ia masih berusia 16. Tetapi bagi para penggemarnya yang telah setia mengikutinya selama satu dekade lebih tiga tahun selama ini, tidaklah asing bahwa Miku tetap dapat disukai oleh banyak kalangan, dari otaku sampai masyarakat luas.

Termasuk pekarya nama besar kasih selamat ultah Hatsune Miku!

Lini masa Twitter di Jepang diramaikan dengan sejumlah artis mengucapkan selamat kepada Miku pada 31 Agustus ini. Sebagian besar diantara mereka membuat ilustrasi khusus untuk idol virtual kesayangannya yang diungkapkan lewat tagar  #初音ミク誕生祭2020 (Hatsune Miku Tanjoubi 2020, Ultah Hatsune Miku 2020)

Bib

https://twitter.com/BibBoss39/status/1300085912823619584

Fuzichoco, via Twitter resmi event Magical Mirai

Asagao Minoru

Aku ingin dicintai semua orang suatu hari nanti…

Sabi, vtuber Korea Selatan

CIG

sasakure.UK

Dunatdan

Twitter resmi developer PONOS, pengemban gim Nyanko Daisensou

Daidou (artis karakter dibalik gim browser, Shirohime Quest)

Tak mau ketinggalan, Kizuna Ai ngasih selamat!

Tentunya, Kizuna Ai menyadari sebagai junior virtual idol yang mempunyai inspirasi jadi idol sebesar Hatsune Miku. Tidak tanggung-tanggung Ia ucapkan selamat ulang tahun kepada Hatsune Miku serta berterima kasih telah membuka peluang bagi Kizuna Ai untuk dapat tampil di kancah pop kultur Jepang dan seluruh dunia.

Hatsune Miku, jasanya sangat besar dalam pop kultur Jepang!

Hatsune Miku merupakan karakter dari perangkat lunak music synthesizer Vocaloid serial kedua, yang telah “dilahirkan” 31 Agustus 2007, oleh Crypton Future Media, menyandang Vocaloid CV01. Miku memakai sampel suara dari pengisi suara terkenal, Saki Fujita, yang pernah mengisi beberapa karakter anime seperti Akagi dalam Kantai Collection dan Ymir di Attack on Titan.

Mengutip blog The Culture Trip, saat pertama kali diperkenalkan, Miku dipasarkan untuk kalangan musisi profesional sebelum ranah pop kultur saat itu mengenalnya secara luas. Tidak seperti dua kakak tertuanya, MEIKO dan KAITO yang dirilis terlebih dulu, Ia pertama kali dikenal namanya di layanan video Nico Nico Douga di Jepang melalui lagu-lagu musisi tersebut.

Beberapa lagu pertama yang pernah memakai Miku di karyanya termasuk “Miku Miku ni Shite Ageru”, “Ievan Polkka”, “POPIPO”, dan lain sebagainya. Karir Miku melonjak naik berkat produser ryo kolaborasi dengan beberapa ilustrator lainnya yang bergabung dalam grup Supercell, yang masih terdengar hingga kini. Salah satu lagunya antara lain “Black Rock Shooter”, “World is Mine”, “Koi wa Sensou”, dan banyak lagi.

Peranan Hatsune Miku dalam membentangkan nama pop kultur Jejepangan sangat besar dengan munculnya banyak lagu populer, yang disukai kalangan Otaku maupun masyarakat luas. Kepopulerannya berakibat Ia tampil di sejumlah  konser, termasuk Hatsune Miku Expo, dua kali muncul di Animelo Summer Live tahun 2009 dan 2012, Anime Festival Asia 2009, dan lain sebagainya. Miku juga sempat hadir menemui penggemarnya dalam Miku Expo 2014 di Jakarta, Indonesia.


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.