Musik  

Penyanyi Minori Chihara Umumkan Pensiun

minori chihara pensiun

Pada Jumat (2/4) kemarin, penyanyi dan pengisi suara ternama Minori Chihara mengumumkan bahwa ia akan pensiun dari kariernya sebagai penyanyi melalui sebuah unggahan di dalam blognya. Meski begitu, Chihara menyatakan bahwa ia akan terus menjadi pengisi suara untuk ke depannya.

Sebagai penutup dari kariernya dalam dunia tarik suara, Minori Chihara akan menggelar sebuah konser perpisahan bertajuk SUMMER CHAMPION 2021 ~Minori Chihara Final Summer Live~. Konser tersebut akan diselenggarakan selama dua hari pada musim panas, yaitu di tanggal 7 dan 8 Agustus 2021.

Mulai memikirkan masa depannya

Adapun dalam pengumumannya tersebut, Minori Chihara menuliskan alasan mengapa ia memutuskan untuk tidak melanjutkan kariernya sebagai penyanyi. Chihara mengaku bahwa ia telah mulai memikirkan kembali mengenai masa depannya ketika berulang tahun ke-40 di masa pandemi.

Artis yang kerap dipanggil Minorin ini berkata, “Mungkin hanya jalan pertunjukan musik bukan semuanya dari saya.” Ia juga menambahkan, “Agar dapat hidup dengan cara saya sendiri, saya berpikir tentang menantang diri saya untuk melakukan pekerjaan yang dapat menghubungkan semua orang dengan senyum sembari terus melangkah maju.”

Tentang Minori Chihara

minori chihara pensiun

Minori Chihara adalah seorang penyanyi dan pengisi suara asal Jepang yang lahir di kota Utsunomiya, prefektur Tochigi, pada 18 November 1980. Ia memulai kariernya sebagai pengisi suara pada tahun 2004 sebagai Aya Natsume dalam anime Tenjo Tenge. Minori Chihara juga memulai kariernya sebagai penyanyi pada tahun yang sama dan merilis album pertamanya, Heroine.

Sebelum mengumumkan pensiun, Minori Chihara pernah menjadi pengisi suara yang terkenal setelah menyuarakan karakter Yuki Nagato dalam serial anime Haruhi Suzumiya no Yuutsu (The Melancholy of Haruhi Suzumiya) dan sebagai Chiaki Minami dalam serial Minami-ke (The Minami Family). Berbagai peran lainnya yang terkenal adalah Miku Izayoi dalam Date A Live dan Kaori Nakaseko dalam Hibike! Euphonium.

Sepanjang kariernya sebagai penyanyi, Minori Chihara telah menghasilkan 31 single dan 8 album, termasuk di antaranya single Kyoukai no Kanata yang menjadi soundtrack serial anime berjudul sama serta Michishirube yang menjadi lagu ending dari serial Violet Evergarden. Album terakhir dari Minori Chihara sebagai penyanyi, Spiral, dirilis pada September 2018 lalu.


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.