Cygames Minta Maaf Atas Tracing Gambar di Princess Connect! Re:Dive

Princess Connect Re:Dive

Gim Princess Connect! Re:Dive (PriConneR) dari Cygames sempat mengalami sebuah masalah berupa gambar tracing dari artis doujinka. Bagaimana kronologisnya?

Artis Doujinka Keberatan dengan Gambar Tracing di Princess Connect! Re:Dive

Salah satu artis independen dari Jepang, Nekodason, menemukan sebuah screenshot yang Ia temukan di main story PriConneR, dikutip dari blog pop kultur Jepang, Otakomu. Terlihat salah satu gambar dari protagonis memiliki kesamaan secara goresan yang Ia buat pada saat diunggah ke galeri Pixiv miliknya.

Di main story PriConneR, gw melihat sebuah adegan dalam cutscene dimana Neneca memegang sebuah gambar berupa seorang lelaki dalam gambar tersebut. Dari bentuk mata, terus kepala lonjong berikut tampak pandai namun punya ekspresi seperti bayi, jangan-jangan yang buat itu…!!!

Mengetahui hal tersebut, Ia mencuit kecurigaannya di Twitternya dan membandingkan dengan manga 4 kolom karyanya sebagai komparasi. Kejadian yang terjadi pada 15 Juli lalu dinotis oleh banyak netizen, yang menghasilkan 7200 like dan 3500 komentar dan retweet.

Cygames Meminta Maaf Atas Insiden Gambar Tracing Princess Connect! Re:Dive

PriConneR melalui Twitter resminya meminta maaf pada Rabu lalu dikarenakan memasang salah satu gambar di luar artis mereka tanpa izin. Mereka baru mengetahui gambar dari gim Princess Connect! Re:Dive diambil secara tracing dari seorang artis independen via situs portal untuk doujinka, Pixiv.

“Kami (Cygames) telah mengkonfirmasikan bahwa ilustrasi yang dipakai di bagian main story gim Kami memiliki kemiripan yang sangat kuat dengan ilustrasi dibuat oleh seorang artis independen. Mengetahui hal tersebut, Kami memohon maaf yang sedalam-dalamnya atas ketidaknyamanan para pemain dan beberapa yang terkait dengan kasus ini. Kami berjanji agar lebih baik lagi sehingga insiden serupa tidak terulang lagi.”

Informasi Lebih Lanjut

Princess Connect! Re:Dive

Princess Connect! Re:Dive (PriConneR) adalah franchise gim ponsel dikembangkan oleh Cygames, pengembang yang sama untuk gim populer, Granblue Fantasy, rilis pada 15 Februari 2018. Gim tersebut merupakan refresh franchise daripada IP sebelumnya, Princess Connect!, yang merupakan prekuel gimnya dan dirilis pada 18 Februari 2015, sebelum ditutup layanannya pada Juni 2016.

Secara revenue hasil pendapatan untuk bulan Juni PriConneR merupakan salah satu gim paling laris untuk penghasilan gim gacha Jejepangan selang Juni lalu.

Gim tersebut memperoleh pendapatan sekitar USD 57.581 (sekitar 851 juta Rupiah!) untuk keseluruhan server-nya dimana Jepang peroleh penghasilan tertinggi yaitu USD 33.580 (hampir 500 juta Rupiah), server China USD 19.577, Korea USD 1.013 (15 juta Rupiah) dan Taiwan USD 3.411 (50 juta Rupiah).

Angka ini dibawah penghasilan keseluruhan yang didapat oleh rivalnya, Fate/Grand Order yang meraup total USD 69.884 (Satu milyar Rupiah).

Adaptasi animenya telah selesai ditayangkan untuk musim semi 2020 diproduksi oleh Cygames Pictures, yang disutradarai dan disusun naskahnya oleh Takaomi Kanasaki, yang terlibat dalam proyek anime Konosuba: God’s Blessing on this Wonderful World!

Animenya diputar di beberapa stasiun televisi Jepang menempati slot tayang waktu tengah malam, dan dapat juga ditonton secara daring di Aniplus Asia.


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.