Siap Debut, Ini Dia Tiga VTuber Baru Nijisanji ID Gen 6

nijisanji ID generasi keenam

Mulai Sabtu (31/7) ini, talenta Nijisanji ID Gen 6 akan menayangkan live streaming perdananya!

Gelombang keenam dari Nijisanji ID ini, seperti pendahulunya, akan terdiri dari tiga talenta yang masing-masing memiliki karakter unik. Mari, kita kenalan dengan mereka!

Jadi kapan livestream Nijisanji ID gelombang keenam?

Pada Rabu lalu (28/7), Nijisanji umumkan lewat media sosialnya bahwa Nijisanji ID kedatangan tiga VTuber baru. Ketika anggota baru ini akan masuk ke generasi keenam sekaligus masuk ke dalam keluarga besar virtual YouTuber Nijisanji.

Untuk nama kelompok tersebut masih belum terkemukakan ke publik, meskipun nantinya akan diumumkan dalam waktu dekat.

Kesemua tiga VTuber baru tersebut akan mulai perkenalkan diri lewat live stream masing-masing kanal resmi YouTube-nya mulai Sabtu (31/7) pukul 19:00 WIB.

Mengenal Talenta Baru!

Berikut tiga VTuber baru yang akan masuk ke jajaran talenta virtual Nijisanji Indonesia, mengutip dari situs resmi Nijisanji:

Hyona Elatiora

Hyona Elatiora merupakan seorang tenaga kesehatan yang bekerja di suatu klinik. Karena tidak ada pasien yang mampir ke kliniknya, Ia memutuskan untuk menjadi VTuber setelah menemukan Nijisanji.

Ia berharap agar ingin lebih dekat dengan para penggemarnya, dengan janji akan bawakan “sesuatu” yang menurutnya tidak biasa bagi pecinta talenta virtual. Kedua telinga Hyona sangat sensitif, jadi jangan iseng buat menyentuhnya tanpa izin, ya!

JunProject, artis independen asal tanah air, merupakan “ibu” dari Hyona Elatiora tersebut. Bagi yang penasaran kepadanya, bisa Kalian tanyakan lewat pranala Marshmallow ini.

Xia Ekavira

Sering salah sebut, cewek periang yang ingin dieja namanya dengan huruf “X” ini adalah seorang peneliti yang setiap harinya tinggal dalam gua bawah tanah, jauh dari keramaian.

Suatu hari, Ia melakukan sebuah kesalahan dalam insiden yang memaksanya keluar dari tempat penelitiannya. Kini, Ia menjual sejumlah botol ramuan untuk mengusir iblis jenis kaze. Mungkin hal ini membuatmu bingung, namun begitulah hobi dari Xia yang barangkali perumpamaan yang paling tepat baginya adalah “Disini bingung, disana juga bingung”.

alchemaniac, yang pernah menjadi tamu ilustrator dan desain karakter untuk gim Arknights, Azur Lane dan Shadowverse, menjadi “ibu” dari VTuber berambut abu-abu tersebut. Mungkin ada antara dari NawaReaders penasaran seluk beluk dari Xia ini? Tanyakan lewat sini, ya!

Mika Melatika

Si kuntilanak. Begitulah sederhananya Mika mengenalkan diri sebagai VTuber dari Indonesia. Saking tidak menemukan korban yang Ia ingin jahili, Ia putuskan untuk membanting setir jadi VTuber.

Setidaknya, Mika tidak ingin untuk melakukan ghosting kepada penggemarnya, bukan?

Mika merupakan anak dari artis independen Patreon bernama Raijuu Nara. Masih sempat, lho, untuk kenalan dengannya lewat Marshmallo, yang bisa Kamu akses lewat pranala ini!

Nah, itulah tadi ketiga anggota baru dari Nijisanji ID Gen 6! Siapa talenta di atas tadi yang kalian ingin ngefans banget? Jangan lupa lontarkan opinimu di kolom komentar dalam Facebook kita, ya!


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.