Update Terkini Mengenai Bencana Banjir Di Ibukota Jakarta

Jakarta Bencana Banjir

Curah hujan yang cukup tinggi mengguyur Jakarta pada Selasa(25/02) dini hari lalu, membuat banyak tempat di Jakarta tergenang banjir. Banyak sekolah, kampus, perkantoran, dan beberapa tempat di Jakarta mengalami kelumpuhan akibat genangan air banjir yang cukup tinggi.

Lokasi Bencana Banjir Di Ibukota Jakarta

Jakarta Banjir

Sebelumnya kami telah memberikan informasi dimana saja lokasi bencana banjir di Jakarta. yang paling parah lokasi terkena banjir ada di daerah Jakarta Barat. Tidak hanya itu saja, daerah Jakarta Selatan, Jakarta Utara dan Jakarta Timur juga mengalami banjir hampir di seluruh daerah tersebut.

Akibat Penguatan Air Laut dari Laut Tiongkok Selatan

Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional(LAPAN) menyatakan bahwa banjir kali ini terjadi akibat penguatan angin dari Laut Tiongkok Selatan. Angin tersebut membawa uap air dingin dari Selat Karimata yang menyebabkan hujan deras hingga banjir.

Hujan kali ini juga semakin diperkuat dengan Tropical Cyclone sejak tanggal 22 Februari lalu hingga membentuk awan konvektif lokal yang menyebabkan hujan dini secara persisten diatas Jakarta.

Ruas Jalan dan Underpass yang Masih Terendam Banjir

Kedalaman banjir yang cukup tinggi ini juga menggenang beberapa ruas jalan di Jakarta. Mohon berhati-hati apabila akan melewati beberapa jalan berikut karena dikhawatirkan banjir yang masih menggenang cukup dalam dan mengganggu perjalanan. Berikut daftar ruas jalan yang masih tergenang di Jakarta berdasarkan data Ditlantas Polda Metro:

Jakarta Utara

1. Jalan Pluit Raya/Mall Emporium, tinggi air 40 cm
2. Jalan Gunung Sahari di depan Restoran Jimbaran, tinggi air 30 cm
3. Jalan Nasional 1, Penjaringan, tinggi air 30 cm
4. Jalan Jembatan 2, Penjaringan, tinggi air 30 cm
5. Cakung KBN, arah Priok, tinggi air 50 cm
6. Lampu lalu lintas atau Traffic Light Perintis, tinggi air 40 cm
7. Jalan Boulevard Barat, tinggi air 40 cm
8. Jalan Yos Sudarso/Pos 4 SMR, tinggi air 40 cm
9. Kodamar arah Podomoro, tinggi air 50 cm
10. Depan Sunter arah Utara Selatan, tinggi air 50 cm

Jakarta Pusat

1. Traffic Light kebon Sirih arah Jembatan Serong, tinggi air 50 cm
2. Jalan Cikini Raya, tinggi air 30 cm
3. Jalan Diponegoro, tinggi air 30 cm
4. Jalan di depan Universitas Atma Jaya, tinggi air 30 cm
5. Terowongan atau Underpass Senen, tinggi air 100 cm
6. Bendungan Hilir, tinggi air 50 cm
7. Jalan K.H. Hasyim Ashari/ITC Roxy, tinggi air 30 cm
8. Jalan Ahmad Yani, PLN Cempaka Putih, tinggi air 50 cm

Jakarta Barat

1. Jalan Satria Grogol, tinggi air 50 cm
2. Jalan S. Parman, tinggi air 35 cm
3. Di depan Mall Citraland, tinggi air 40 cm
4. Traffic Light Grogol arah Daan Mogot, tinggi air 30 cm
5. Green Garden, tinggi air 60 cm
6. Taman Kota Daan Mogot, 50 cm
7. Jembatan 2 Pesing, tinggi air 50 cm
8. Jalan Tanjung Duren Raya, tinggi air 40 cm
9. Jalan Arjuna Selatan, tinggi air 50 cm

Jakarta Timur

1. Terowongan Halim Lama, di depan WIKA, tinggi air 70 cm
2. Di depan Satwil Timue, tinggi air 40 cm
3. DI Panjaitan dan exit Tol Becakayu, tinggi air 40 cm
4. Jalan Ahmad Yani, tinggi air 40 cm
5. Traffic Light Keramik di depan Pool Blue Bird, tinggi air 80 cm
6. Traffic Light Arion, tinggi air 50 cm
7. Traffic Light Bambu Apus, 80 cm

Jakarta Selatan

1. Aspol Pondok Karya, tinggi air 80 cm
2. Grand kemang, tinggi air 20 cm
3. Di depan Balai Kartini, tinggi air 30 cm (Surut jam 09.00 WIB)
4. Komplek Pati, tinggi air 30 cm
5. Jalan Kapten Tendean arah Mampang ke Santa, tinggi air 30 cm
6. Jalan Rasuna Said, di depan Gedung KPK, tinggi air 50 cm
7. Jalan Bukit Duri, di depan SMAN 8, tinggi air 50 cm

Ditambah dengan tiga underpass yang masih terendam banjir, yaitu underpass Senen dengan kedalaman air mencapai 100 cm, Terowongan Halim Lama yang sedalam 70 cm, dan underpass Gandhi di kawasan Kemayoran dengan kedalaman banjir mencapai 6,5 meter.

Akibat curah hujan yang tinggi ini pula, danau Perumahan Jakarta Garden City yang terletak di Cakung, Jakarta Timur juga ikut meluap dan membanjiri jalur utama AEON Mall.


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.