Persaingan Makin Panas! Transvision Gandeng Tanaka Luncurkan Nusantara HD

Transvision bekerja sama dengan Tanaka Luncurkan Nusantara HD

Persaingan di industri TV berbayar semakin panas saja akhir-akhir ini. Tak mau ketinggalan dengan kompetitornya, Transvision meluncurkan dekoder terbarunya bernama Nusantara HD. Paket teranyar ini menyasar pemirsa di berbagai wilayah hingga pelosok tanah air.

“Nusantara HD menawarkan hiburan, informasi, tayangan tv nasional, dan tayangan edukatif untuk seluruh anggota keluarga. Sesuai dengan namanya, paket ini akan dijual untuk menyasar masyarakat sampai ke pelosok yang selama ini belum terjangkau,” ujar Direktur Marketing & Sales Transvision Brando Tengdom, dikutip dari CNN Indonesia, Selasa (1/10).

Nusantara HD hadir dalam perangkat dekoder yang mampu menangkap siaran berdefinisi tinggi. Anak usaha Transmedia itu menggandeng Tanaka, salah satu produsen dekoder terkemuka, untuk memasok perangkat dekoder.

“Dengan jalur distribusi yang dimiliki oleh mitra kami, Tanaka, kami yakin misi kami dalam dunia pendidikan akan dapat dinikmati secara merata di pelosok negeri. Mengusung paket ekonomis Nusantara HD, kini seluruh kalangan masyarakat bisa memiliki TV berlangganan berkualitas di rumah,” ujar Brando dikutip dari Detikcom.

Kerja sama ini menambah panjang daftar kerja sama yang dilakukan Tanaka dengan operator TV berbayar. Sebelumnya Tanaka pernah bekerja sama dengan Yes TV (Telkomvision) dan Topas TV.

Puluhan Saluran Gratis Jadi Andalan Nusantara HD

Nusantara HD hadirkan paket siaran unggulan dari Transvision

Nusantara HD akan menggunakan frekuensi Ku-band milik Transvision di satelit Measat 3b. Sebanyak 60 saluran dari sang induk akan dapat disaksikan secara cuma-cuma selama setahun.

Keenam puluh saluran tersebut mencakup 13 saluran TV nasional, 9 saluran eksklusif Transvision dan sejumlah saluran premium. Seluruh saluran tersebut dapat disaksikan tanpa berlangganan paket apapun.

Melengkapi daftar saluran tersebut, sejumlah paket siaran tambahan disediakan. Paket tersebut dapat dipilih sesuai keinginan pengguna. Harga paket ini bervariasi mulai dari Rp 5.000,00 hingga Rp 200.000,00.

Paket Nusantara merupakan paket siaran berbayar dari Transvision. Jika sebelumnya Transvision menggunakan sistem berlangganan bulanan, paket terbaru ini hanya akan mengenakan biaya pada paket yang dibutuhkan saja.

Paket ini hadir pertama kali pada April 2019. Walaupun demikian, paket ini tidak dipromosikan secara masif. Baru pada bulan ini Transvision melalui Tanaka akan mempromosikan paket ini berkat paket tayangan yang lebih menarik.


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.