‘Tensei shitara Slime Datta Ken’ Akan Berlanjut ke Season 2!

Melalui situs resmi dari anime, Tensei shitara Slime Datta Ken, telah diumumkan bahwa anime ini akan berlanjut pada tahun 2020! Dengan pengumuman ini, dirilis sebuah key visual untuk menyambut musim keduanya ini. Belum ada informasi mengenai tanggal penayangan, staff produksi, dan jumlah episode dari musim keduanya, informasi selengkapnya akan menyusul. Tentang Tensei shitara Slime Datta Ken […]

23

Melalui situs resmi dari anime, Tensei shitara Slime Datta Ken, telah diumumkan bahwa anime ini akan berlanjut pada tahun 2020!

Dengan pengumuman ini, dirilis sebuah key visual untuk menyambut musim keduanya ini. Belum ada informasi mengenai tanggal penayangan, staff produksi, dan jumlah episode dari musim keduanya, informasi selengkapnya akan menyusul.

Tentang Tensei shitara Slime Datta Ken

Tensei shitara Slime Datta Ken awalnya merupakan merupakan web novel yang dikarang oleh Fuse, yang ditulis di situs web novel terkenal di Jepang, Shōsetsuka ni Narō, pada tahun 2013. Web novel-nya lalu diterbitkan menjadi light novel pada tahun 2014 yang diilustrasikan oleh Mitz Vah, setahun kemudian diadaptasi menjadi komik yang digambar oleh Taiki Kawakami, dan sudah mendapatkan adaptasi anime, yang mulai tayang pada 2 Oktober, 2018

Adaptasi komiknya sudah diterbitkan oleh Elex Media, yang jilid pertamanya terbit pada 10 Januari, 2018. Di Indonesia, komik ini berjudul, Regarding Reincarnated to Slime. Komik ini bahkan menjadi salah satu Best Seller dari Elex Media, pada semester pertama 2018 sekaligus juga di tahun 2018. Saat ini, di Indonesia komik ini sudah diterbitkan hingga jilid ke-5.

Christian L. Tobing
WRITTEN BY

Christian L. Tobing

Pengamat penerbit lokal, khususnya penerbit buku translasi Jepang. Penggemar berat Liverpool FC, klub sepak bola Inggris yang sudah punya 6 piala liga Champions. Mahasiswa labil yang belum tahu tentang kelangsungan hidup.

Beli merchandise dan produk hasil review Nawala Karsa di Ayukawa Media Nusantara Official Shop lewat Tokopedia
Pariwara dari Ayukawa Media