PUBG Segera Dirilis di Console PS4 Bulan Desember Ini!

Winner Chicken Dinner‘, mungkin hal ini tidak asing di telinga para gamer PC maupun Mobile. Ya, PlayerUnknown’s Battleground adalah game online pertama yang memperkenalkan mode Battle Royale. Tren ini yang kemudian diikuti oleh beberapa game lainnya.

Di mode Battle Royale, kita akan bermain dengan 100 pemain, bertarung satu sama lain untuk bertahan hidup sehingga mendapatkan ‘Chicken Dinner’. Gim tersebut pertama kali hadir di berbagai platform yakni PC melalui platform Steam pada Maret 2017, terkenal dan menjadi trend sehingga muncul versi Mobile dengan bekerjasama dengan Tencent Games, dan juga di XBOX One karena Microsoft membeli lisensi eksklusif PUBG.

Siap ‘Meluncur’ pada 7 Desember 2018

Berbagai rumor mengatakan bahwa gim tersebut akan hadir di PS4, dan kini rumor itu terjawab. Dikutip dari laman The VergeSony resmi mengumumkan kedatangan PUBG di PS4 melalui kanal Youtube dan mulai meluncur di PS4 pada tanggal 7 Desember 2018.

Pre-order game tersebut sudah bisa dilakukan mulai hari ini. Harga edisi standar sendiri senilai Rp 442 ribuan. Selain versi standar, hadir juga edisi survivor’s dan champion’s seharga Rp 738 ribuan dan Rp 1 juta. 

Kedua edisi tersebut memberikan sejumlah bonus yakni G-Coin dan beberapa item in-game. Pembelian gim sebelum tanggal peluncuran akan mendapatkan 2 item eksklusif dari Naughty Dog yakni pakaian Nathan Drake dari gim Uncharted dan ransel Ellie dari gim The Last of Us.

PUBG PS4 Sama Saja Seperti Versi PC

Dilansir dari laman The Verge, PUBG di PS4 akan mencakup 3 peta yakni Erangel, Miramar, dan Sanhok serta semua fitur-fitur utama di PC dan XBOX One seperti ranked system, event mode, achievements, dan lain sebagainya. Dan juga dukungan HDR hadir di PS4 Pro.

“Kami sangat gembira dapat memperluas layanan PUBG dan memperkenalkan komunitas baru ke dalam gim battle royale ini,” ucap Changhan Kim, CEO PUBG Corp yang dilansir dari Liputan6.com. “PlayStation memiliki komunitas gamer yang luar biasa dan kami tidak sabar untuk bergabung dengan mereka di akhir tahun ini.”

Dengan munculnya PUBG di konsol PS4, apakah anda sudah siap dengan isi dompet anda untuk membeli gim ini?


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.