New Gunbound, Sekuel Gunbound dengan Cross-Platform

Publisher game asal Thailand Electronic Extreme mengadakan upacara penandatanganan dengan developer Korea Softnyx untuk game online baru, New Gunbound. Yup, Game ini merupakan sequel baru dari Gunbound, game PC turn-based yang populer di tahun 2000-an. Upacara ini dilakukan pada pameran PlayX4, salah satu pameran game terbesar di Korea Selatan yang berlangsung pada 9-12 Mei 2019. Pameran ini dihadiri 540 perusahaan dan menghadirkan lebih dari 100 ribu pengunjung.

New Gunbound signing ceremony

Berikut informasi seputar New Gunbound:

  • New Gunbound dikembangkan oleh tim asli di Softnyx dan studio Korea lainnya yang dikenal sebagai Rocket Punch Games.
  • Dikembangkan sebagai sekuel resmi dari Gunbound original.
  • Electronic Extreme akan menerbitkan Game ini di 10 negara Asia Tenggara, termasuk Thailand, Malaysia, Singapura, Indonesia, dan Filipina.
  • Game ini dapat dimainkan di PC dan perangkat mobile (multi-platform) dan mendukung cross-platform (pengguna PC dan mobile bermain di server yang sama). Softnyx juga mempertimbangkan dukungan resmi untuk emulator PC.
  • Fitur baru yang paling penting adalah mode “real-time” untuk pengguna mobile. Sistem turn-based diubah sepenuhnya dengan fokus pada elemen “real-time strategy”.
  • Mode turn-based klasik seperti dulu juga tetap tersedia, jadi jangan khawatir!
  • Softnyx akan berusaha mengoptimalkan algoritma matchmaking sehingga tidak banyak selisih antara pemain pro yang ada dan pemain baru.
  • Selain PVP, Softnyx menambahkan fitur PVE untuk game ini, yaitu Adventure Mode dan Boss Mode. Pemain juga dapat memperoleh Experience Point dan hadiah melalui berbagai quest. Fitur komunitas seperti guild dan pernikahan juga dalam pengembangan.
  • Akan ada lebih banyak fitur kosmetik di New Gunbound bagi pemain untuk mendadani karakter dan mobile, termasuk rare skins.
  • Softnyx mengklaim bahwa tutorial dibuat dengan sangat baik, dan pemain baru dapat masuk ke game hanya dalam 5 menit.
  • New Gunbound saat ini dijadwalkan akan diluncurkan di Asia Tenggara pada kuartal ke-3 ini, yaitu antara Juli hingga September. Waktu peluncuran mungkin dapat berubah.
  • Saat ini belum ada screenshot atau video dari New Gunbound, jadi nantikan kabar selanjutnya!

 


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.