Musik  

Singing Cosplayer Hikari Raih Peringkat 1 Tangga Lagu J-Pop

singing cosplayer hikari j-pop
FOTO: Singing Cosplayer Hikari

Terus aktif promosikan budaya Jepang melalui cover song berhaluan J-Pop, Singing Cosplayer Hikari hari ini merilis cover terbarunya.

Hikari Nyanyikan Komposisi “Aitai/I Want to Meet You

Singing Cosplayer Hikari menyanyikan cover tersebut dari gubahan musisi Gumi. Lagu tersebut adalah komposisi Vocaloid yang viral di situs Nico Nico Douga pada Agustus 2010 silam.

Lagu yang awalnya diaransemen oleh Dios/Signal P dan liriknya digarap oleh Deadman, akhirnya di-cover Hikari dan telah dirilis dalam format audio dan video.

Cover Singing Cosplayer Hikari Ditonton Lebih dari 350 Ribu Kali!

singing cosplayer hikari j-pop lucypop
FOTO: Singing Cosplayer Hikari

Komposisi “Aitai/I Want to Meet You” yang di-cover oleh Singing Cosplayer Hikari tersebut telah dirilis sejak 30 Maret lalu, dan berhasil meraih jumlah views sebanyak 350.000 kali.

Mengenakan seragam sekolah Jepang, video musik tersebut memberi kesan nostalgia tentang kenangan pada zaman sekolah di masa lalu. Seragam tersebut disediakan oleh butik LucyPop.

Komposisi cover “Aitai/I Want to Meet You” sudah dirilis, dan dapat didengarkan melalui platform musik dan video di seluruh dunia.

Kolaborasi dengan Tama, Ilustrator Resmi Hatsune Miku

singing cosplayer hikari illustrator tama
FOTO: SInging Cosplayer Hikari/Tama

Selain merilis cover song tersebut, Singing Cosplayer Hikari berkolaborasi dengan ilustrator yang ia kagumi yakni Tama.

Tama, merupakan seorang ilustrator yang bekerja secara resmi untuk HoneyWorks dan Hatsune Miku. Hikari sendiri mengagumi sang ilustrator sejak ia mengenyam bangku pendidikan SMP.

Ilustrasi yang dibuat oleh Tama menggambarkan potret Singing Cosplayer Hikari yang berseragam sekolah dalam bentuk 2D. Ilustrasi tersebut digunakan sebagai gambar cover song tersebut.

Ilustrasi karya Tama lainnya dapat kamu lihat melalui pranala berikut.

Cover “Yume to Hazakura” Singing Cosplayer Hikari Tembus Jutaan View

Beralih ke cover song lain milik Singing Cosplayer Hikari. Lagu “Yume to Hazakura” yang ia nyanyikan kembali tersebut meraih pencapaian terbaru.

Lagu Vocaloid yang ia nyanyikan ulang, dimana pada komposisi awal digubah seluruhnya oleh Aoki Gekkoh, ditonton lebih dari 1,5 juta kali di YouTube.

Dengarkan atau tonton melalui pranala berikut.

Tembus Peringkat Atas Tangga Lagu J-Pop di Banyak Negara

Yume to Hazakura singing cosplayer hikari
FOTO: Singing Cosplayer Hikari

Kesuksesan Singing Cosplayer Hikari dalam mengenalkan budaya Jepang melalui J-Pop nyatanya terbukti berhasil.

Lagu cover “Yume to Hazakura” misalnya, meraih peringkat tangga lagu iTunes dan Apple Music di kategori J-Pop di 19 negara, dan menduduki peringkat teratas di 8 negara.

Selain itu, Singing Cosplayer Hikari juga menduduki peringkat 10 teratas di iTunes Music Video pada tanggal 27 Mei di pasar domestik Jepang sendiri.

Di platform USEN CAN SYSTEM, Hikari juga mendapat peringkat 6 di bulan April, dan peringkat 7 di bulan Mei pada peringkat pencarian artis fenomenal selanjutnya di platform tersebut.

Singing Cosplayer Hikari, selain merilis dua lagu cover J-Pop diatas, turut merilis ‘Soul’s Refrain’ dan ’A Cruel Angel’s Thesis’ di banyak layanan streaming musik.


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.