Ono Daisuke Siap Rilis Mini Album Oktober Ini, Begini Daftar Lagu-lagunya!

554
0
daisuke ono sounds of love

Seiyu ternama dengan suara dalamnya, Ono Daisuke, belakangan tengah menggodok sebuah mini album barunya berjudul Sounds of Love.

Merupakan kompilasi sejumlah single yang pernah Ono rilis sebelumnya, mini album ini memuat beberapa lagu yang sebagian besar adalah kolaborasi dengan seiyu dan musisi ternama.

Seperti apa isi dari mini albumnya?

Sounds of Love Memuat Sejumlah Single Kolaborasi

mata au toki wa reina ueda
Mata Au Toki wa, hasil kolaborasi bareng seiyu Ueda Reina (kanan), juga termasuk dalam Sounds of Love. | FOTO: dok. Lantis, 81 Produce. | EDIT: Seno Triadi

Mini album Ono Daisuke, Sounds of Love, akan segera rilis pada tanggal 19 Oktober mendatang di bawah label musik Lantis Jepang, dengan mengungkapkan lagu dan jaket sampulnya.

Album ini mencakup lagu DING DONG oleh Gospellers, ternama dengan lagunya Hitori.

Ada juga lagu duet dengan Ueda Reina, yaitu Mata Au Toki wa, hasil kolaborasi dengan Kotringo, yang merupakan musisi ternama dengan diskografinya di film In This Corner of The World.

Lagu single kolaborasi Ueda Reina dan Kotringo ini telah didistribusikan terlebih dahulu sejak 31 Agustus lalu, yang bisa NawaReaders nikmati lewat pranala ini.

Kemudian, SUPER SHOCK dengan Hatano Wataru pada vokal, Self Satisfaction dengan lirik yang ditulis oleh Toyonaga Toshiyuki, dan lain sebagainya.

Berkolaborasi Juga dengan Novelis

sounds of love
Jaket sampul untuk Sounds of Love, mini album Ono Daisuke yang rilis Oktober. | FOTO: dok. Lantis

Selain trek musik, sejumlah prolog juga menyertakan pembacaan oleh Ono sendiri, ditempatkan di setiap lagunya.

Skrip monolog ini ditulis oleh novelis Aoyama Michiko, yang dikenal dengan karya-karyanya seperti Suiyobi Ni wa Cocoa wo (Cocoa for Thursday).

Blu-ray yang disertakan dalam media edisi terbatas berisi video musik untuk lagu utama album Sounds of Love dan di balik pembuatannya.

Tentang Ono Daisuke

daisuke ono
Lebih dari dua dekade pria yang lebih dipanggil sebagai OnoD menggeluti dunia anime. | FOTO: dok. Laman Facebook Seiyuu

Bagi NawaReaders yang tidak asing dengan seiyu ini, tentunya kalian pernah mengenal perannya dia sebagai Kujo Jotaro dalam Jojo’s Bizarre Adventure dan Erwin Smith dalam Shingeki no Kyojin.

Lahir pada 4 Mei 1978, Ono Daisuke merupakan seiyu kawakan yang debut pertama kali dalam industri sulih suara Jepang pada 2001.

Karir pria yang memiliki fan name OnoD ini juga naik setelah bergabung dalam label musik Lantis, sebagai penyanyi.

Selain perannya dalam Attack on Titan dan Jojo, ia juga dikenal lewat karakterisasi sejumlah tokoh anime lainnya semasa karirnya.

Sebut saja, Sebastian Michaelis di Black Butler, Heiwajima Shizuo di Durarara!!, Jyushimatsu dalam Osomatsu-sanTsukishima Shuukurou dalam Bleach, Koizumi Itsuki dalam The Melancholy of Haruhi Suzumiya, Sinbad dalam Magi, dan masih banyak lagi.

Bagi yang ingin cek lebih lanjut tentang dirinya serta rilisan diskografinya bisa kamu kunjungi YouTube resminya, melalui pranala ini!

Seno Triadi
WRITTEN BY

Seno Triadi

Menginginkan satu hal yang sepertinya tidak mungkin: hape baru tapi murah.

Tinggalkan Balasan

Beli merchandise dan produk hasil review Nawala Karsa di Ayukawa Media Nusantara Official Shop lewat Tokopedia
Pariwara dari Ayukawa Media