Musik  

Musisi LiSA Berhasil Raih Gold Award dalam JASRAC Awards ke-39

LiSA jasrac awards 2021

Baru-baru ini, badan hak cipta dari Jepang yakni Japan Society for Rights of Authors, Composers and Publishers (JASRAC) telah mengumumkan sederet nama musisi yang telah berkontribusi terhadap industri musik Jepang. Semua penghargaan ini mereka berikan kepada karya-karya para musisi yang sukses dalam ajang JASRAC Awards ke-39.

Ada tiga musisi Jepang ternama yang memenangkan penghargaan dari JASRAC Awards pada tahun 2021, lho. Yuk, simak informasi di bawah ini untuk mengetahui siapa-siapa saja pemenang penghargaan pada tahun ini!

LiSA menangkan Gold Award tahun ini

lisa jasrac awards 2021

Penyanyi LiSA menjadi pemenang penghargaan Gold Award untuk JASRAC Awards 2021 ini. Penghargaan ini diberikan kepada single-nya yang menjadi sangat populer sepanjang tahun 2020 kemarin dan menjadi lagu opening untuk serial anime Kimetsu no Yaiba, “Gurenge”.

Lagu yang dikomposisi oleh Kayoko Kusano dan rilis pada Juli 2019 ini telah diputar sebanyak lebih dari 200 juta kali dalam berbagai platform streaming musik. “Gurenge” juga berada di peringkat pertama dalam distribusi lagu karaoke serta peringkat kedua dalam distribusi interaktif.

Pemenang lainnya

Selain LiSA, ada pula beberapa musisi Jepang yang memenangkan penghargaan lainnya dalam ajang JASRAC Awards 2021, yaitu Silver Award dan Bronze Award. Silver Award dimenangkan oleh band rock OFFICIAL HIGE DANdism untuk single karya mereka yang juga amat terkenal, yakni “Pretender”.

Sementara itu, musisi Kenshi Yonezu meraih penghargaan Bronze Award dalam JASRAC Awards 2021 ini. Penghargaan ini ia raih untuk single-nya yang populer dan rilis pada tahun 2018 lalu, “Lemon”. Adapun International Award diberikan kepada Naruto Shippuden Background Music yang dikomposisi oleh Yasuharu Takanashi.

lisa jasrac awards 2021

Ada satu lagi kategori penghargaan dalam JASRAC Awards 2021 ini, yaitu Foreign Work Award. Lagu “Daydream Believer” yang dinyanyikan oleh band The Monkees dan liriknya ditulis oleh John C. Stewart menjadi pemenang dalam kategori ini. Ini juga menjadi kemenangan ketiga Stewart dalam JASRAC Awards.

Selamat kepada para pemenang!

Tentang JASRAC Awards

JASRAC Awards merupakan sebuah ajang penghargaan tahunan yang diselenggarakan oleh badan JASRAC. Penghargaan ini diberikan kepada para musisi dengan royalti terbesar yang dihitung dari jumlah pendapatan yang diperoleh dari bulan April hingga bulan Maret di tahun berikutnya.

Total ada lima jenis penghargaan dalam ajang ini, yaitu Gold Award, Silver Award, Bronze Award, International Award, dan Foreign Work Award. Gold, Silver, dan Bronze Award merupakan penghargaan yang diberikan kepada tiga karya musik Jepang yang meraih royalti tertinggi.

International Award diberikan kepada karya yang paling banyak memperoleh royalti dari kolektif hak cipta di luar negeri. Sementara itu, Foreign Work Award diberikan kepada karya musisi luar negeri yang meraih royalti terbesar dari penjualan di Jepang.


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.