Misteri Bencana Alam Konser Love Live Aqours, Mitos Atau Fakta?

Konser grup idol anime Love Live Aqours sedang menjadi bahan perbincangan oleh para otaku dan penggemar beratnya. Event Anime Expo di Convention Center, Los Angeles, Amerika Serikat, mengalami efek dari gempa bumi yang terjadi di sekitar lokasi. Dimana saat itu sedang berlangsung konser para member dari grup idol dari anime Love Live Aqours.

Ternyata bukan itu saja kejadian konser Aqours mengalami sebuah masalah bencana alam. Konser sebelumnya para member grup idol Aqours juga mengalami hal yang serupa. Apakah ini kebetulan atau ada maksud tertentu di balik kejadian ini? Yuk, kita cari tahu bersama-sama.

Love Live Aqours Membawa Bencana?

Konser Love Live Aqours

Ada sebuah pernyataan dari netizen luar yang mengatakan bahwa setiap konser yang dilakukan member Love Live Aqours selalu membawa bencana. Seperti yang baru-baru ini terjadi pada konser Aqours di acara Anime Expo Los Angeles yang mengalami sebuah bencana alam gempa bumi. Selain itu, jauh sebelum kejadian di Los Angeles, kegiatan bertemu dengan para penggemar juga mengalami hal yang serupa. Beberapa daftar gambar diatas merupakan pernyataan dari salah satu netizen luar yang di dapatkan tim redaksi. Pada awalnya kami meragukan postingan yang ditemukan dan akhirnya mencoba mencari tahu kebenaran dari pernyataan diatas.

Daftar Kejadian Bersamaan Dengan Konser Dan Tur Love Live Aqours

Untuk mencari kebenaran pernyataan tersebut, saya dan tim Nawala Karsa mencoba mencari tahu di internet. Dan kami menemukan hal yang menarik dari pernyataan tersebut dari tim redaksi dapatkan sebelumnya. Berikut adalah beberapa daftarnya:

  1. Acara Fan Meet Love Live Aqours 10 Februari 2018 di Taiwan (pada gambar terdapat sedikit typo) = Gempa bumi di Taiwan.
  2. Konser Live ke-3 Love Live Aqours 9-10 Juni 2018 di MetLife Dome, Saitama = Angin Typhoon di Saitama.
  3. Konser Live ke-3 Love Live Aqours 16-17 Juni 2018 di Osakajou Hall, Osaka = Gempa bumi di Osaka.
  4. Konser Live ke-3 Love Live Aqours 7-8 Juli 2018 di Marine Messe Fukuoka, Fukuoka = Angin kencang dan banjir di Fukuoka.
  5. Acara Fan Meet Love Live Aqours 9 September 2018 di Sapporo, Hokkaido = Gempa bumi di Hokkaido.
  6. Tur Konser Asia Love Live Aqours 24 Maret 2019 di Taiwan = Gempa bumi di Taiwan.
  7. Konser 5-6 Juli 2019 di Anime Expo, Los Angeles, Amerika Serikat = Gempa bumi di Los Angeles, California, Amerika Serikat.

Dari semua daftar ini tidak heran jika seseorang melakukan cocoklogi dengan semua konser dan kegiatan tur para member Love Live Aqours. Kebetulan ini memang sedikit aneh bahkan saya sendiri kaget saat mencari kebenaran dari daftarnya.

Tanggapan Penggemar Berat Love Live

Rio Vitoni, salah satu penggemar berat Love Live asal Indonesia

Dengan adanya mitos aneh seperti ini, kemungkinan akan berdampak buruk dengan para penggemar berat Love Live maupun yang bukan penggemar. Jadi kami mencoba mewawancarai sedikit dari salah satu dari sekian banyak penggemar Love Live di Indonesia. Dia adalah Rio Vitoni. Berikut adalah pertanyaan dan jawaban Rio menanggapi mitos konser ini.

(N= Nawala Karsa, R=Rio)

N: Menurut Rio sebagai penggemar berat Love Live, bagaimana tanggapanmu mengenai rumor atau mitos konser Love Live Aqours yang selalu membawa bencana alam?

R: Tidak berpengaruh, sih. Lagian ngapain bencana alam di kaitkan sama idol. Hal tsb sangat aneh sih kalau di kaitkan seperti itu. Dan kalau seperti itu, kenapa harus Aqours? Kenapa tidak di cocoklogi dengan idol lain ketika tampil ada bencana ? Dan idol tersebut bertujuan untuk menghibur orang walau dalam susah maupun senang. Itu adalah konsep idol yang benar. Jadi, walau gempa mereka tetap profesional menjalankan tugas nya sebagai idol.

N: Apakah bencana yang sering terjadi dengan konser para member Aqours akan berdampak buruk dan mempengaruhi cara berpikir para non penggemar love live?

R: Tidak. Waktu gw nonton Aqours event sendiri, itu bisa dibilang hujan gede banget. Tapi bukannya sepi, malah full arena untuk melihat Idol mereka dan memberikan support. Sama seperti gempa kemarin (Anime Expo Los Angeles), terjadi saat interview orang orang bukannya panik keluar, malah Acara Aqours mereka tetap enjoy menontonnya.

N: Terakhir sebagai penutup pertanyaan saya. Bisa berikan pesan yang ingin disampaikan untuk para penggemar berat love live maupun yang bukan penggemar untuk mitos ini?

R: Untuk para penggemar berat LL, tetap support LL dan juga para idol mereka. Walaupun berprofesi sebagai idol .mereka tetap manusia biasa dengan kekurangan dan kelebihannya. Jadi dimohon untuk dukungannya kepada mereka dan tidak berbuat hal hal yang dapat membuat komunitas ini rusak. Untuk non LL yang percaya sama mitos ini dimohon agar tidak menyebarkan berita yang tidak benar. Bencana alam itu diatur dari tuhan dan kita sebagai manusia biasa tidak ada campur tangan didalamnya, termasuk Aqours ini. Jadi dimohon untuk tidak menyebarkan berita yang tidak jelas ini.

Summary, Love Live Aqours Bukanlah Pembawa Bencana

Meskipun terdapat persamaan berdasarkan data yang kami dapatkan hampir sesuai dengan pernyataan netizen luar mengenai Love Live Aqours. Seperti yang dikatakan Rio, kita tidak boleh percaya begitu saja dengan mitos seperti itu. Kita tidak boleh berburuk sangka dengan para member Love Live Aqours ataupun kepada seseorang hanya karena mitos di sekitar mereka.


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.