Jefri Nichol Tertangkap Karena Pemakaian Narkoba

29
0

Aktor Jefri Nichol ditangkap polisi karena pemakaian narkoba. Ia tertangkap oleh Kasat Narkoba Polres Jakarta Selatan pada Senin (22/7) malam di kawasan Kemang, Jakarta Selatan. Sampai saat ini, Jefri masih diperiksa secara intensif di kantor Polres Jaksel.

Bintang “Dear Nathan” tersebut ditangkap setelah polisi setempat mendapat laporan terkait penyalahgunaan narkoba. Kemudian, polisi mengirimkan sebuah tim untuk menyelidiki kasus tersebut. Jefri pun dibuntuti oleh tim tersebut sejak di luar rumah. Polisi pun datang dan menggeladah rupanya. Pada saat itulah, ditemukan ganja seberat 6,01 gram.

“Dia dari luar, kemudian ketika sudah sampai di tempat, anggota kita datang dan ternyata betul ditemukan barang tersebut,” kata Kapolres Jaksel Kombes Indra Jafar saat ditemui para wartawan di kantornya, Selasa (23/7). “Di kulkas, jatuh barang tersebut.”

Selama Jefri Nichol diperiksa di kantor Polres Jaksel, polisi juga mengatakan bahwa aktor muda tersebut bersikap kooperatif. “Kooperatif menjawab pertanyaan penyidik kita,” ujar Indra. Indra juga mengatakan bahwa kondisi bintang One Fine Day tersebut juga sehat. “(Kondisinya) baik-baik saja,” ujarnya lagi.

Tinggalkan Balasan

Beli merchandise dan produk hasil review Nawala Karsa di Ayukawa Media Nusantara Official Shop lewat Tokopedia
Pariwara dari Ayukawa Media