Rilis Trailer, Film Anime Hula Fulla Dance Tayang Desember Nanti

film anime hula fulla dance

Pada Kamis (9/9), situs resmi dari pihak produksi film anime original Hula Fulla Dance merilis sebuah video trailer terbaru untuk film tersebut.

Selain menampilkan berbagai cuplikan, trailer tersebut juga mengumumkan sejumlah pengisi suara baru serta lagu tema untuk film ini.

Pengisi suara baru

Ada sembilan nama pengisi suara baru yang akan bergabung dalam produksi film ini. Salah satu di antaranya adalah Saori Hayami yang akan menyuarakan karakter bernama Mari, kakak perempuan dari tokoh utama film ini, Hiwa. Delapan pengisi suara lainnya termasuk Sumire Uesaka, Subaru Kimura, Risa Aizawa, Nao Touyama, Shinichiro Miki, Eriko Nakamura, Kaya Okuno, dan Rina Honnizumi.

Sebelumnya, sejumlah pengisi suara yang akan berpartisipasi sebagai karakter utama dan karakter sekunder lainnya telah diumumkan. Tokoh utama film anime Hula Fulla Dance, Hiwa Natsunagi, akan disuarakan oleh Haruka Fukuhara. Penyanyi Dean Fujioka akan menjadi pengisi suara dari Ryota Suzukake, pegawai senior di Spa Resort Hawaiians, dan ada aktor Yuki Yamada sebagai pengisi suara Kazuto Taira, manajer Spa Resort Hawaiians.

Berikut adalah nama-nama pengisi suara lainnya yang berpartisipasi dalam film anime Hula Fulla Dance.

• Karen Miyama sebagai Kanna Kamakura, seorang realistis yang stoik
• Miu Tomita sebagai Ranko Takigawa, seorang wanita yang dikenal karena senyumannya
• Kaori Maeda sebagai Ohana Ka’aihue, seorang perempuan yang lembut dari Hawaii
• Emiri Suyama sebagai Shion Shirasawa, penari andal yang sulit tersenyum

Sutradara dan staf dalam Hula Fulla Dance

film anime hula fulla dance

Film anime original Hula Fulla Dance disutradarai oleh Shinya Watada dan diproduksi oleh Bandai Namco Pictures. Watada akan dibantu oleh Seiji Mizushima sebagai supervising director. Beberapa staf inti yang ikut terlibat dalam produksi film anime ini adalah Reiko Yoshida sebagai penulis skrip dan Hiroko Yaguchi sebagai desainer karakter.

Staf lainnya meliputi Kaori Hino sebagai art director, Masumi Ootsuka sebagai desainer warna, Youichi Oogami sebagai pengarah fotografi, Eriko Kimura sebagai pengarah suara, dan Kumiko Sakamoto dalam bidang penyuntingan. Michiru Oshima dipercaya sebagai komposer musik.

Grup idola Philosophy no Dance akan membawakan lagu tema untuk film ini. Lagu yang mereka bawakan berjudul “Sunflower” dan muncul pula pada trailer terbaru Hula Fulla Dance.

Film anime original Hula Fulla Dance sebelumnya dijadwalkan untuk tayang pada musim panas, namun penayangannya diundur karena satu dan lain hal. Sebagai gantinya, film ini akan ditayangkan di berbagai bioskop di Jepang pada 3 Desember 2021 mendatang.


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.