Japanese Film Festival Masih Sampai Tahun Depan, Tambah Kota Medan!

Sukses dengan perhelatan di Jakarta, Makassar, dan Bandung. JFF 2023 lanjut ke empat kota besar lainnya, termasuk Medan!

Jff 2023
Antusiasme pengunjung yang besar membuat JFF 2023 makin merambah ke banyak kota | FOTO: The Japanese Foundation | EDIT: Nawala Karsa

Setelah sukses menyelenggarakan acara di tiga kota yaitu Jakarta, Makassar, dan Bandung, Japanese Film Festival masih akan berlanjut di empat kota lainnya dimulai dari Surabaya, Palembang, Yogyakarta dan kota tambahan yaitu Medan pada Januari 2024 sebagai Special Screening.

Singgah di kota Palembang dan Medan, ini menjadi kali pertama JFF menayangkan film-filmnya di Sumatera dan langsung di dua kota sekaligus. Hal ini dilakukan melihat antusiasme dari penonton khususnya di luar Jawa yang juga ingin menghadiri festival film Jepang yang telah hadir di Indonesia sejak tahun 2016.

Para penonton tersebut nantinya akan memiliki pengalaman yang sama dengan lebih dari 11.000 penonton lainnya yang sudah datang di JFF Jakarta, Makassar, dan Bandung. Setiap kota akan memutarkan enam film dari beragam genre. Beberapa judul merupakan film yang banyak diminati di kota sebelumnya dan wajib masuk dalam daftar tontonan di Japanese Film Festival di Medan, Palembang, Surabaya, dan Yogyakarta mendatang, di antaranya:

A MAN, Peraih Delapan Penghargaan dalam Japan Academy Film Prize

Jff 2023
A Man, menjadi film pembuka dan favorit di JFF 2023 | FOTO: The Japanese Foundation | EDIT: Nawala Karsa

Diadaptasi dari novel karya HIRANO Keiichiro, film ini diperankan oleh aktor-aktor Jepang kenamaan seperti TSUMABUKI Satoshi, ANDO Sakura, dan MASATAKA Kubota. A MAN menjadi film pembuka Japanese Film Festival 2023 dan tiketnya terjual habis untuk tiga kali penayangan di Jakarta.

MONDAYS: See you “this” week!, Komedi Pekerja Yang Kocak

Jff 2023
Mondays, Film Komedi Favorit di JFF 2023 | FOTO: The Japanese Foundation | EDIT: Nawala Karsa

Lagi bete karena pekerjaan? Atau galau karena patah hati? Menonton film ini menjadi pilihan tepat di akhir pekan saat JFF berlangsung. Film ini terasa dekat karena bercerita tentang kehidupan orang dewasa dalam menjalani dinamika kehidupan bekerja dan mengejar impian. Dibalut dengan adegan komedi, film ini berhasil menghibur sekaligus memberikan makna yang hangat dan menyentuh hati.

We Made a Beautiful Bouquet, Drama yang Mengesankan

Dinamika hubungan percintaan selalu menjadi daya tarik untuk sebuah film drama. Dibintangi oleh dua aktor muda Jepang yang populer, SUDA Masaki dan ARIMURA Kasumi, film ini wajib masuk dalam daftar tontonan di JFF 2023 dan bersiaplah untuk galau setelahnya.

Gold Kingdom and Water Kingdom, Animasi Favorit di JFF

Jff 2023
Gold Kingdom and Water Kingdom di JFF 2023 | FOTO: The Japanese Foundation | EDIT: Nawala Karsa

Tidak sah rasanya jika datang ke Japanese Film Festival tanpa menonton film animasi! Gold Kingdom and Water Kingdom merupakan film yang diadaptasi dari manga dengan judul yang sama. Bercerita tentang hubungan dua negara yang saling bertikai dan sepakat mengirimkan seseorang sebagai calon pasangan yang terpilih. Lucu, menggemaskan, dan sarat topik geopolitik yang menggelitik.

Nonton Film Dapat Merchandise!

Khusus penggemar merchandise, jangan sampai ketinggalan untuk mengikuti program Merchandise Hunt: Stamp Rally. Program ini hadir pada setiap gelaran JFF termasuk di empat kota terakhir dengan persyaratan menonton film sebanyak-banyaknya dan menyerahkan tiket cetak. Beragam merchandise spesial JFF 2023 seperti stiker, lanyard, hingga notebook bisa didapatkan secara otomatis dan gratis jika menonton tiga dan enam film.

Meski hanya tersedia 6 film di setiap kota, penonton tetap berkesempatan mendapatkan pulpen, totebag dan T-Shirt secara terbatas dengan mengikuti permainan Lucky Draw khusus penonton yang telah menonton 6 film.

Japanese Film Festival 2023 Special Screening akan dilangsungkan pada bulan Januari 2024 dengan detail sebagai berikut:

  • Kota dan Periode : Surabaya, 20-21 Januari 2024 (CGV BG Junction): Palembang, 19-21 Januari 2024 (CGV Social Market): Yogyakarta, 27-28 Januari 2024 (CGV Pakuwon Mall Jogja) Medan, 27 – 28 Januari 2024 (CGV Focal Point)
  • Jumlah film : 8 film (6 film per kota)
  • Subtitle : Bahasa Inggris dan Indonesia

Kamu dapat membeli tiket seharga Rp 15.000 (khusus Palembang, Surabaya, Medan) dan Rp 20.000 (khusus Yogyakarta). Pembelian tiket dapat dilakukan H-7 sebelum festival melalui CGV ticket box, CGV App dan CGV Web. Pembelian secara online dikenakan biaya administrasi.

Oh iya, Japanese Film Festival 2023 ini menjadi bagian dari 65 Tahun Perayaan Hubungan Diplomatik Indonesia – Jepang serta 50 Tahun Perayaan Persahabatan dan Kerja Sama ASEAN – Jepang.

Tentang Japanese Film Festival 2023

Sejak tahun 2016, Japan Foundation menyelenggarakan JFF di 10 negara Asia Tenggara dan Australia yang tergabung dalam JFF Asia Pacific Gateway.

Di tahun 2017, India bergabung dan disusul Rusia pada tahun 2018. Tahun 2019, JFF diselenggarakan di 56 kota di 12 negara dengan jumlah penonton mencapai 170,000 orang. Tahun 2020, untuk pertama kalinya, JFF diselenggarakan secara daring dan situs JFF+ dirilis sebagai media utama yang menghadirkan film-film Jepang dalam bentuk penayangan film daring, artikel, dan komunitas. Kunjungi website untuk info selengkapnya.

NawaReaders juga dapat mengunjungi dan mengikuti Media Sosial resmi dari JFF Indonesia di Instagram. Datang dan ramaikan Japanese Film Festival tahun depan ya, NawaReaders!


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.