Magic: the Gathering Rilis Set “The Brothers’ War”, Rebut Masa Depan!

Kartu terbaru yang akan Magic the Gathering hadirkan memiliki sentuhan futuristik yang sangat menarik!

Magic the Gathering The Brothers War
Visual seri The Brothers’ War | Foto: Magic the Gathering

Pada Selasa (15/11), Wizards of the Coast akan merilis The Brothers’ War, set terbaru dari Magic: The Gathering, permainan kartu tertua dan terlaris di dunia.

The Brothers’ War merupakan seri kedua dari empat alur cerita Phyrexian dan merupakan set standar pertama yang menggabungkan Universes Beyond dengan Transformers.

Set ini menggambarkan salah satu peristiwa paling bersejarah dalam sejarah Magic. Terdapat 287 kartu dalam set ini dan  telah tersedia pada Jumat (18/11).

Pemain dari Indonesia, Singapura, Malaysia, Thailand, dan Filipina akan memiliki kesempatan untuk mendapatkan koleksi Token edisi terbatas saat membeli produk dari The Brothers’ War.

Kisah Konflik Tak Terhindarkan Antar Dua Bersaudara

MTG The Brothers War
Seri kartu ini akan menceritakan konflik antar dua bersaudara | FOTO: dok. Magic the Gathering

Agar mengenal lebih baik dengan set kartu terbaru ini, baiknya masuk ke dalam kisah kartu Magic: the Gathering kali ini, sebagai berikut.

Di tengah invasi Phyrexian yang menyengsarakan, Planeswalker Teferi mencari jawaban di masa lalu melalui legenda persaingan sengit antara dua bersaudara, Urza dan Mishra.

The Brothers’ War, juga dikenal sebagai Antiquities War‘, adalah pertempuran yang menghancurkan dunia Dominaria dengan melibatkan robot raksasa, kapal tempur kolosal, dan pertarungan magis.

Pertempuran ini membentuk masa depan seluruh Multiverse.

Pertama kali digambarkan dalam set ekspansi kedua Magic yang dirilis pada 1994, ‘Antiquities‘, The Brothers’ War memperlihatkan persaingan saudara yang lebih dari sekedar kisah ‘baik melawan jahat’ seperti yang digambarkan oleh legenda.

Seri Robot Raksasa Baru Hadir dalam Magic: the Gathering

5 basic land dengan robot raksasa yang jadi sorotan utamanya | FOTO: Wizards of the Coast

Di tengah dunia yang berkecamuk dalam antar perang robot, The Brothers’ War adalah set MTG yang berfokus pada artefak.

Salah Satunya Powerstones, sebuah token artefak tidak berwarna (colorless) yang pertama kali diperkenalkan di Dominaria United dan dimanfaatkan untuk menghasilkan tambahan mana yang tidak dapat digunakan pada mantra non-artefak.

Prototype, teknik lain yang terlihat pada makhluk artefak, adalah cara lain bagi robot raksasa untuk memasuki medan perang dengan mana yang lebih sedikit tetapi dengan kekuatan, ketangguhan, dan kemampuan yang lebih efisien.

The Brothers’ War juga kembali memperkenalkan mesin favorit penggemar seperti Meld, sebuah kata kunci yang menggabungkan dua kartu untuk membuat satu kartu besar.

Lalu Unearth, yang memungkinkan kartu untuk kembali dari kuburan, dengan konsekuensi diasingkan pada akhir babak.

Kolaborasi dengan Transformer dan Reprint Kartu!

Magic the Gathering The Brothers War
Seri Transformer turut warnai Magic: the Gathering! | FOTO: Wizards of the Coast

Sebagai set utama Magic: the Gathering yang menggabungkan Universes Beyond, The Brothers’ War juga membawa Transformers ke dalam pertempuran.

Agar merasakan nostalgia yang sesungguhnya, pemain dapat menambahkan Optimus Prime, Megatron, dan lainnya ke set mereka, yang dikemas dalam bingkai bergaya robot yang ciamik.

10 basic lands menyampaikan kisah mereka masing-masing, menampilkan lokasi pertarungan, dan robot raksasa yang bertempur di bawah Urza dan Mishra selama pertempuran.

Selain itu, juga akan beberapa kartu yang dicetak ulang | FOTO: Wizards of the Coast

Untuk kembali ke masa lalu, retro reprint dari artefak terkenal dan makhluk artefak dari sejarah Magic juga siap untuk diperebutkan.

Dalam dua Commander Decks yang dibuat berdasarkan kedua saudara ini, tiap kartu akan memiliki desain bingkai retro sebagai bentukpenghormatan kepada gaya dan format asli permainan.

Sebagai bonus, kartu artefak retro dengan desain eksklusif dapat ditemukan dalam bentuk foil dan non-foil.

Token Eksklusif Terbatas Bagi Pemain Indonesia!

Magic the Gathering The Brothers War
Token terbatas yang jangan sampai terlewat | Foto: Chong Fei Giap

Eksklusif bagi pemain di Indonesia, Singapura, Malaysia, Thailand, dan Filipina yang melakukan pre-order dengan minimal Rp1.49 juta seri ini akan mendapatkan koleksi Token spesial.

Kedua token tersebut merupakan edisi terbatas “Construct” atau “Urzan Automaton.”

Token tersebut memiliki variasi transparansi yang berbeda dan merupakan dua bagian dari tiga rangkaian set MTG The Brothers’ War Battlefield Mural.

Tiga set token edisi terbatas ini dapat digabungkan dengan Battlefield Mural, yang dirilis secara bertahap sejak peluncuran MTG Dominaria United pada bulan September lalu.

Bagi NawaReaders yang tertarik dan ingin mengetahui informasi lebih lanjut bisa kunjungi halaman resminya lewat pranala berikut ini.

Tentang Magic: the Gathering

Magic: the Gathering merupakan salah satu permainan kartu paling tua yang ada di dunia | Gambar: Magic: The Gathering

Magic: the Gathering adalah permainan kartu strategi yang mengangkat karakter dan dunia fantasi.

Permainan kartu ini sudah menghibur dan menemani para pemain selama 25 tahun.

Para pemain dan penggemar bisa menikmati dan memainkan permainan ini melalui tabletop, permainan video Magic: The Gathering Arena, novel terlaris New York Times, serial komik, dan liga esports.

Sampai saat ini terdapat 40 juta orang yang menggemari seri Magic.

Magic menjadi sebuah fenomena di seluruh dunia dengan mengeluarkan kartu dengan dalam 11 bahasa berbeda di 70 negara di dunia.


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.