Genshin Impact “Reuni Kebahagiaan” di Bulan Ramadan, Acara Seru di 4 Kota di Indonesia!

HoYoverse akan mengadakan serangkaian acara Genshin Impact di 4 kota di Indonesia mulai dari 31 Maret hingga 7 April 2024

Genshin impact reuni kebahagiaan
Genshin Impact akan selenggarakan serangkaian acara di Indonesia di bulan Ramadan | FOTO: HoyoVerse | EDIT: Nawala Karsa

Genshin Impact, gim petualangan open-world yang telah mendunia, akan menyelenggarakan serangkaian acara yang spektakuler di Indonesia. Kabar gembira ini disampaikan oleh HoYoverse, brand hiburan interaktif global yang sangat bangga memiliki Genshin Impact sebagai salah satu karyanya.

Acara bertajuk “Reuni Kebahagiaan” ini akan digelar di Jakarta, Bandung, Semarang, dan Surabaya mulai tanggal 31 Maret hingga 7 April 2024!

Selama Bulan Ramadan, Genshin Impact Hadirkan Reuni Kebahagiaan di 4 Kota

Genshin impact reuni kebahagiaan
Amos Yeo, Senior Global PR Manager (SEA), HoYoverse Menjelaskan Beberapa Informasi Penting Dari Genshin Impact di Tahun 2024 | FOTO: HoyoVerse | EDIT: Nawala Karsa

Rangkaian acara Ramadan dari Genshin Impact akan menghadirkan pengalaman tak terlupakan bagi penggemar gim di Indonesia. Dari pukul 10.00 hingga 22.00 WIB, para pengunjung dapat merasakan sensasi seru di empat lokasi yang telah ditentukan dengan oleh tim penyelenggara.

Di Jakarta, acara akan berlangsung di Sarinah, VIP Parking Area, sementara di Bandung akan diadakan di Cihampelas Walk (Ciwalk), Green Park Area. Semarang akan menjadi tuan rumah di Tentrem Mall, Atrium A, dan Surabaya mempersilakan pengunjung di Tunjungan Plaza 6, Atrium, Lantai 2.

Yang menarik, semua acara ini bisa diikuti tanpa dipungut biaya! Selain itu, para penggemar Genshin Impact akan dimanjakan dengan berbagai aktivitas dan tantangan menarik yang menjanjikan hadiah-hadiah menarik berupa merchandise resmi Genshin Impact.

Tidak hanya itu, para cosplayer juga akan hadir untuk memeriahkan acara dan memberikan kesempatan kepada pengunjung untuk berfoto dan bertemu dengan karakter-karakter favorit mereka.

Namun, ada hal yang lebih istimewa dari serangkaian acara Genshin Impact ini. Sebagian dari hasil penjualan merchandise, ditambah dengan donasi sebesar USD 10.000 (± Rp 157.000.000), yang bertujuan untuk membantu mengembangkan talenta digital di Indonesia.

Donasi akan disumbangkan melalui Youth Digital Acceleration Program yang dikelola oleh Yayasan Cinta Anak Bangsa (YCAB) Foundation.

Apa itu Yayasan Cinta Anak Bangsa?

Didirikan pada tahun 1999, YCAB Foundation adalah organisasi unggulan dari YCAB Social Enterprise Group. Dengan visi untuk memutus siklus kemiskinan dengan menggunakan inklusi keuangan sebagai instrumen untuk memperluas pendidikan.

YCAB Foundation telah berhasil memberikan dampak kepada lebih dari 5 juta anak muda dan membina hampir 680.000 perempuan pengusaha ultra-mikro. Pada tahun 2023, YCAB Foundation menduduki peringkat #28 pada TOP SGO/NGO oleh thedotgood. di Jenewa.

Veronica Colondam, Pendiri dan CEO YCAB Foundation, mengungkapkan rasa terima kasihnya atas dukungan yang luar biasa dari HoYoverse dan Genshin Impact. Menurutnya, donasi ini akan memberikan kontribusi besar bagi misi YCAB Foundation dalam memberdayakan pemuda-pemudi Indonesia melalui keterampilan lunak digital.

Dengan mengembangkan talenta digital, bukan hanya masa depan individu yang terjamin, tetapi juga masa depan ekonomi bangsa secara keseluruhan. Bersama-sama, kita dapat menciptakan peluang yang berkelanjutan dan perubahan positif bagi generasi mendatang.

Beasiswa Untuk 50 Talenta Muda Indonesia dari Genshin Impact

genshin impact reuni kebahagiaan
Menurut Aswin Atonie, Associate Brand Director, HoYoverse, kampanye amal dari Genshin Impact selama Ramadan ini akan bersumber dari pendapatan penjualan merch selama event luringnya di empat kota Indonesia. | FOTO: Hoyoverse | EDIT: Nawala Karsa

Sebagai bagian dari Youth Digital Acceleration Program YCAB Foundation, 50 pelajar Indonesia akan mendapatkan beasiswa dari donasi yang terkumpul.

Mereka akan menjalani program selama 4 bulan, di mana mereka akan mempelajari keterampilan coding, pengembangan web, dan pemikiran desain. Dengan keterampilan ini, para pelajar akan memiliki peluang karier yang cerah di era digital yang semakin maju.

Bersiaplah untuk petualangan epik yang tak terlupakan dalam “Reuni Kebahagiaan” bersama Genshin Impact di Indonesia!

Tentang Genshin Impact

Genshin Impact adalah game RPG Open World gratis yang membawa pemainnya ke dunia Teyvat yang menakjubkan. Pemain akan berperan menjadi seorang “Pengembara” misterius yang memulai perjalanannya untuk menemukan saudara kembarnya yang hilang. Mulai dari Versi 4.0, bangsa ke-5 dari tujuh bangsa yang ada, Fontaine, juga sudah terbuka untuk dijelajahi.

Di setiap bangsa yang ada, pemain bisa menjelajahi budaya dan lanskap uniknya masing- masing, bertemu dengan beragam Karakter, menguasai penggunaan elemen dalam pertempuran, serta mengungkap rahasia Teyvat Dengan fitur cross-save dan Co-Op, pemain bisa bertualang sendiri atau bersama teman di platform PlayStation®5, PlayStation®4, PC, Android, dan iOS.

Untuk mendapatkan informasi lebih lanjut tentang serangkaian acara Genshin Impact dan berita terkini seputar gim ini, jangan lupa untuk mengikuti akun resmi @GenshinImpactID di Twitter dan Genshin Impact di Facebook.

Tentang HoYoverse

Hoyoverse Singapura
Kantor Pusat Hoyoverse bertempat di Singapura, menjadikannya distributor untuk game-game miHoYo ke mancanegara. | FOTO: HoYoverse | EDIT: Nawala Karsa

HoYoverse adalah brand hiburan interaktif global yang bertujuan untuk menciptakan sensasi pengalaman dunia virtual yang imersif untuk semua pemain di seluruh dunia, melalui berbagai macam layanan di bidang hiburan. Brand ini telah menghadirkan berbagai game populer untuk para penggemar dan pengguna, termasuk Genshin Impact, Honkai: Star Rail, Honkai Impact 3rd, Tears of Themis, serta banyak konten hiburan lain, di antaranya adalah karakter virtual Lumi, aplikasi N0va Desktop, anime, manga, novel ringan, dan musik.

Ke depannya, HoYoverse akan terus melebarkan sayap dan menambah produksi konten, riset teknologi, dan publikasi melalui kegiatan operasional dari kantor-kantor yang terletak di Singapura, Montreal, Los Angeles, Tokyo dan Seoul.


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.