Waduh, Villager Animal Crossing Raymond Menjadi Korban ‘Trafficking’!

villager animal crossing Raymond
Nawala Karsa - Ilustrasi Villager Raymond Dijual

Membeli item di dunia video game memang terbilang hal wajar saat ini, seperti membeli skin misalnya. Tapi bagaimana jika ada ada yang mengeluarkan uang untuk mendapatkan karakter tertentu selain waifu?

Raymond Dijual Lewat EBay?

Hal ini yang kini dirasakan oleh pemain game Animal Crossing: New Horizons, dimana ada saja yang rela mengeluarkan uang lebih hanya untuk mendapatkan villager bernama Raymond.

Ya, villager menyerupai hewan kucing ini sedang menjadi primadona tersendiri bagi penggemar Animal Crossing. Hingga ada yang berani menjual mahal villager tersebut.

Seperti contohnya yang kami temukan di salah satu grup Facebook Animal Crossing: New Shitposting, dimana ada akun Facebook bernama Carlos Alberto Lopez Angulo mengunggah screenshot suatu situs jual beli online dan tak disangka di situs tersebut dijual villager bernama Raymond.

raymond animal crossing villager

Dalam unggahan tersebut, harga villager Raymond berada di kisaran 50 sampai 60 Dollar Amerika Serikat atau sekitar 772 ribu sampai 926 ribu Rupiah (Kurs 1 Dollar Amerika Serikat = 15.400 Rupiah).

Saatnya Cek Fakta

Untuk memastikan kebenaran kabar tersebut karena hanya menyertakan screenshot saja, tim Nawala Karsa mencoba mengecek situs jual beli online yang ada seperti eBay.

Dan benar saja, setelah memasukan kata kunci “Raymond Animal Crossing“. Setidaknya ada sekitar 134 hasil ditemukan memakai kata kunci yang sama di situs tersebut. Bedanya, di situs ini harganya lebih beragam, dari sekitar 150 ribu sampai 1,5 juta Rupiah.

raymond animal crossing dijual di eBay

Mengapa Raymond Menjadi Incaran Penggemar Animal Crossing?

Saya yang tidak memainkan game tersebut (Nintendo Switch saja tidak punya, hiks) kebingungan mengapa villager satu ini menjadi primadona bagi penggemar game Animal Crossing: New Horizons.

Dilansir dari Fanbyte. Raymond diketahui memiliki heterochromia, kondisi dimana iris mata seseorang yang memilki warna berbeda satu sama lain. Dia juga merupakan tipe kepribadian smug, tipe kepribadian villager yang baru diperkenalkan di video game Animal Crossing: New Leaf, dan hanya 35 villager saja yang memiliki kepribadian tersebut, sehingga tergolong sulit ditemukan.

Menariknya, Raymond sudah diperkenalkan sejak dirilisnya Animal Crossing: Pocket Camp yang dirilis pada tahun 2017, dan baru empat hari setelah Animal Crossing: New Horizons dirilis, informasi tentang Raymond sudah terungkap lebih dulu oleh akun Twitter @crossingchannel.

https://twitter.com/crossingchannel/status/1239641196525469697

Bagi yang beruntung menemukan villager tersebut, biasanya langsung diberi pakaian a’la maid. Seperti cuitan yang diunggah oleh akun Twitter @mirwae.

Memang terlihat imut, sehingga wajar tidak sedikit penggemar Animal Crossing berusaha mendapatkan villager ini meski harus merogoh kocek lebih.


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.