SMARAK!!! Rilis Animasi Bulu Tangkis Pertama di Indonesia!

Animasi SMARAK!!!

SMARAK!!! dari Oray Studios akan meluncurkan anime bertemakan bulu tangkis lokal pertama di Indonesia. Penasaran akan seperti apa ceritanya? Yuk simak artikel di bawah ini!

Bermula dari Komik Oneshot di Facebook

SMARAK!!! pertama kali dibuat oleh duo Hanang Wicaksono (ilustrator) dan Hael Elliyas (penulis cerita) yang diluncurkan dalam bentuk komik online oneshot di kanal Facebook pada tahun 2016.

Tahun 2017, Oray Studios resmi mengangkat SMARAK!!! menjadi sebuah IP (Intelectual Property). Saat ini, komik SMARAK!!! telah tersedia dalam bentuk serial dan dapat diakses melalui Webtoon dan Ciayo.

Pada 3 Mei 2018, SMARAK!!! resmi mendapatkan adaptasi ke dalam game untuk smartphone berbasis Android dengan judul SMARAK!!! Ayo Juara.

Animasi SMARAK!!! Mendapatkan Banyak Respon Positif

Semenjak meluncurkan video demo animasinya di kanal YouTube dan Twitter, SMARAK!!! langsung mendapatkan banyak respon positif dari masyarakat Indonesia.

Video berdurasi 1 menit 34 detik ini telah ditonton lebih dari tiga ribu kali dalam waktu tiga hari dan lebih dari 11 ribu kali di kanal Twitter.

Salah satunya adalah dari username @agamrngga yang berkomentar di kanal twitter. Ia mengungkapkan rasa antusiasmenya dalam menantikan perilisan animasi ini.

“Semoga bisa cepet selesai! Dulu sekitar 2016, baca versi oneshot smarak pas awal muncul di fb. Dan emang keren, dari style sama ceritanya, belom lagi temanya badmin wkwk. Sebulan lalu pas lagi cari2 komik diwebtoon, ketemu lagi. Dan ternyata udah lagi dibuat animasinya. Gokil.”

Sinopsis Cerita SMARAK!!!

SMARAK!!! menceritakan tentang perjuangan Rakka, seorang anak berusia 10 tahun yang bercita-cita ingin menjadi juara dunia bulu tangkis. Rakka akan ditemani juga dengan para keluarga, sahabat, serta rival-rival tangguh yang senantiasa akan menemani perjalanannya.

Dalam pembuatan video demo animasi yang dirilis pada 29 Juni 2020 ini, Hanang Wicaksono menempati posisi sebagai pengarah produksi, animator, background artist, dan pengatur VFX. Komposisi musik dari animasi SMARAK!!! akan diarahkan oleh Jasson Prestiliano.

Saat ini, tim animasi SMARAK!!! masih mencari investor untuk membantu pembiayaan produksi dari serial tersebut. Selain itu, SMARAK!!! juga berencana untuk meluncurkan konten di platform crowdfunding Karyakarsa dalam waktu dekat.


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.