Zepetto menghadirkan berbagai event dengan suasana sepak bola di game Point Blank (PB) bagi para Troopers penggemar olahraga bola kaki tersebut.
Troopers diajak untuk berlaga di lapangan hijau yang terdapat di Map Supply Base Soccer.
Selain itu, hadir juga event Bola Mania yang menawarkan beragam hadiah spektakuler.
Event ini digelar mulai Selasa, (29/11) hingga Senin (5/12), dan begini ragam event menarik yang bisa diikuti oleh Troopers:
Bola Mania! Ayo Rajin Login dan Kumpulkan Mask 32 Negara!

Event Bola Mania mengajak Troopers untuk mengumpulkan 32 mask dengan gambar bendera berbagai negara.
Event ini memperebutkan hadiah utama jutaan PB Cash dan juga Skull Beret berdurasi panjang.
Setiap Troopers yang berhasil mengumpulkan sejumlah mask juga akan mendapatkan reward aneka item bernuansa sepak bola, seperti senjata, karakter, hingga item yang dapat menunjang Troopers agar semakin jago bertempur di Point Blank.
Ada berbagai cara untuk mendapatkan semua mask tersebut, pastinya.
Pertama, troopers login ke game (mengikuti attendance event), bermain Point Blank selama durasi tertentu, menyelesaikan Daily Web Quest, dan juga dengan cara mengikuti berbagai event di sosial media resmi Point Blank.
Event ini berlangsung hingga Senin (19/12) mendatang, sehingga Troopers bisa mengumpulkan semua 32 mask aneka negara sampai periode tersebut.
Troopers bisa cek pranala ini untuk info lebih lanjut event ini, tentunya.
Atur Formasi Tim dan Bermain di Lapangan Hijau Point Blank!

Untuk event awal Desember ini, Troopers akan diundang untuk berlaga di lapangan hijau map Supply Base Soccer.
Map yang disulap menjadi mirip lapangan sepak bola ini menawarkan beragam reward menarik bagi Troopers yang memainkan mode Death Match untuk menyelesaikan sejumlah misi.
Terdapat hadiah utama weapon OA-93 Latin7, M1887 Brazil, dan berbagai item lain. Akan ada juga sesi GM Attack yang menawarkan hadiah Golden Ticket dan Daily Mission Box yang sayang untuk dilewatkan.
Tentang Point Blank

Point Blank merupakan game online FPS yang dikembangkan oleh Zepetto serta dipublikasikan oleh PT. Zepetto Interactive Indonesia.
Dalam game ini, pemain bergabung dengan tim Free Rebels atau CT-Force. Setiap tim berusaha menyelesaikan tujuan misi mereka dan atau mengeliminasi tim lawan.
Setiap ronde dimulai dengan dua tim yang muncul secara bersamaan, biasanya di ujung peta yang berlawanan satu sama lain.
Penasaran dengan game-nya yang berjalan lebih dari satu dekade ini? Segera kunjungi situs resminya PB Indonesia, melalui pranala ini!