Komunitas Mobile Legends: Bang Bang Gelar Mabar ALLSTAR 2024 di Yogyakarta

Komunitas Mobile Legends menggelar Pesta Mabar ALLSTAR 2024, kira-kira bagaimana keseruannya acara tersebut ya?

Komunitas Mobile Legends: Bang Bang Gelar Mabar ALLSTAR 2024 di Yogyakarta

NawalaKarsa.id – Komunitas Mobile Legends: Bang Bang gelar pesta Mabar ALLSTAR 2024 di Yogyakarta.

Pesta tersebut mengangkat tema “Bersatu dan Berirama”. Acara yang digelar oleh komunitas Mobile Legends, berhasil mengumpulkan para penggemar MLBB dari berbagai penjuru Indonesia.

Acara tersebut diselenggarakan tiga hari dimulai pada tanggal 29 Maret hingga 31 Maret 2024.

Bagaimana keseruan acara Mobile Legends ALLSTAR 2024 ? Yuk kita simak!

Gelar event dengan tema Bersatu dan Berirama

Komunitas Mobile Legends: Bang Bang Gelar Mabar ALLSTAR 2024 di Yogyakarta
Talkshow bersama Hero Ambassador | FOTO: Pesta Mabar ALLSTAR 2024 | EDIT: Nawala Karsa

Dalam event Pesta Mabar ALLSTAR 2024, pihak komunitas mengangka tema “Bersatu dan Berirama”.

Pestar tersebut dibuka pada Jumat, 29 Maret 2024 lalu. Penampilan tarian dalam pembukaan begitu memesona, sesuai dengan tema yang diusung.

Glen Valentino selaku senior marketing planner dari Moonton Indonesia menyampaikan bahwa tema “Bersatu dan Berirama” memiliki mkan yang luas khususnya dalam kerja sama.

“Tema ‘Bersatu dan Berirama’ punya arti yang sangat dalam. Di MLBB, tentunya kerja sama adalah yang sangat penting, apabila bisa bekerja sama dengan baik maka kita bisa meraih kemenangan. Begitu juga di kehidupan nyata,” tuturnya.

Selain itu, Glen berharap bahwa Pesta Mabar dapat diselenggarakan di luar Pulau Jawa.

“Tentunya kami juga ingin merayaka Pesta Mabar ke luar Pulau Jawa seperti Kalimantan, Sumatra, Papua, Sulawesi, seluruh kota Indonesia,” papar Glen.

Berbagai Kegiatan Memeriahkan Acara

Komunitas Mobile Legends: Bang Bang Gelar Mabar ALLSTAR 2024 di Yogyakarta
Kegiatan talkshow bersama KOL | FOTO: Pesta Mabar ALLSTAR 2024 | EDIT: Nawala Karsa

Kegiatan Pesta Mabar Mobile Legends ALLSTAR 2024 di Yogyakarta tersebut menghadirkan berbagai kegiatan yang meriah dalam acara mereka.

Kegiatan tersebut meliputi fun match hingga activity booth yang menarik di antaranya Mabar Area, Melissa Guitar Hero, Esmeralda DDR, Display Painting, dan Community Booth.

Selain itu mereka mengadakan talkshow dan fun match bersama para KOL idola, seperti Luminaire, R7, Xinnn, dan EVOS Pica.

Kegiatan fun match memiliki hadiah berupa Diamonnd MLBB, sing along, foto bareng idola.

Komunitas Mobile Legends: Bang Bang Gelar Mabar ALLSTAR 2024 di Yogyakarta
Tami Aulia turut memeriahkan acara | FOTO: Pesta Mabar ALLSTAR 2024 | EDIT: Nawala Karsa

Kehadiran Hero Ambassador dalam sesi talkshow menambah keseruan acara, di antaranya yang hadir adalah Angie, Angga Yunanda, dan Jerome Kurnia.

Tak lupa pula, mereka mengadakan nobar ALLSTAR Rave dan MPL ID season 13.

Pada hari terakhir, para KOL seperti Oura, Donkey, Wannn, dan Kafa mengisi acara dengan menyapa para penggembar MLBB.

Bintang tamu Tami Aulia turut mengisi acara sebagai penyanyi yang membuat meriah acara tersebut.

Tentang Mobile Legends: Bang Bang dan Moonton

Moonton merupakan perusahaan gim yang berasal dari Tiongkok. Didirikan pada tahun 2014, perusahan tersebut memiliki salah satu produk yang cukup terkenal yakni Mobile Legends: Bang Bang (MLBB).

Gim Mobile Legends merupakan gim Multiplayer Online Battle Arena (MOBA) seluler yang paling populer.

Gim tersebut telah diinstal satu miliar kali dan memiliki 100 juta pengguna aktif bulanan serta masuk dalam 10 besar yang paling banyak di mainkan lebih dari 80 negara.

Di wilayah Asia, Mobile Legends menjadi salah satu gim yang menduduki peringkat atas. Selain itu, Moonton selaku perusahaan sering menyelenggarakan turnamen e-sport MLBB yang berskala besar.


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.