Grand Final Turnamen Garena Undawn Berakhir, Siapa Pemenangnya?

Dawn of Champions, turnamen Undawn pertama, tunjukan tim juara.

garena undawn
Pemenang turnamen pertama Garena Undawn diumumkan! | FOTO: Garena

Undawn, adalah salah satu gim terbaru rilisan garena yang unik dan berbeda. Hadir dengan mekanisme pertarungan third person shooter, Undawn adalah gim yang fokus dengan narasi, pengalaman co-op, dan elemen survival yang kental. Baru-baru ini, turnamen Garena Undawn telah berlangsung, siapa pemenanganya?

Laga Semi Final dan Grand Final turnamen Dawn of Champions, hadir pada Sabtu, 18 November 2023, dengan mempertemukan empat squad dari camp Proshabibi, Knight, The Boss, dan Prime ID.

Keempat squad ini berhasil lolos ke babak Semi Final usai melewati perjalanan panjang melawan lebih dari 500 squad lainnya yang berpartisipasi di Dawn of Champions.

Grand Final, Proshabibi Keluar Jadi Juara

Dari rangkaian panjang babak kualifikasi tersebut, Proshabibi Lion dari server Lost City dan Knight Falcon dari server Western Outpost menjadi dua tim pertama yang memastikan kursi di Semi Final.

Mereka lolos usai melibas lawan-lawannya di Cross Server Playoff Bracket hari pertama pada 4 November 2023 Proshabibi menang tipis 3-2 atas The Boss, sedangkan Knight menang 3-0 atas Paradox.

Di Cross Server Playoff Brackett lainnya, Prime ID Falcon dari server Blockade dan The Boss Lion dari server Raven Shelter berhasil lolos ke Semi Final.

Prime ID mengalahkan Mightywolf dengan skor 3-0, sedangkan The Boss mengalahkan Elementum dengan skor 3-0. Semua pertandingan di babak Cross Server Playoff digelar dengan mekanisme best of five, artinya tim pertama yang mencapai 3 kemenangan dinyatakan sebagai pemenang.

Setelah babak grand final yang panas tersebut, tim PROSHabibi Lion keluar sebagai juara setelah berhasil menundukan The BOSS Lion.

Daftar Juara Turnamen Garena Undawn

Dari Grand Final yang sudah belangsung tanggal hari Sabtu, 18 November kemarin, Proshabibi keluar sebagai tim juara, disusul oleh The Boss Lion.

Setelah mereka berdua, ada Knight Falcon dan PrimeID Falcon yang sudah berjuang memperebutkan posisi tertinggi di turnamen.

Lewat pertandingan ini, Proshabibi memenangkan uang tunai sebesar Rp 80 Juta Rupiah, serta hadiah item in-game senilai puluhan juta Rupiah.

Dawn of Champions, Turnamen Esports Pertama Undawn

Di tengah-tengah ramainya genre Battle Royale, Garena Undawn tampil beda dengan elemen survival dan komunitas yang solid. Tidak hanya mencari kemenangan tiap match, tapi pemain juga bisa bersenang-senang di dunia post-apocalypse yang penuh dengan berbagai tantangan.

Dawn of Champion adalah turnamen esports pertama Undawn, yang dikelola oleh Garena. Kedepannya, akan ada lebih banyak turnamen Undawn yang ramai dan berhadiah besar! Ikuti info selengkapnya di link berikut.


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.