Trailer Gintama: The Semi-Final Rilis Ungkap Jadwal Tayang dan Cerita

gintama the semi final

Layanan televisi digital dTV baru saja merilis video trailer terbaru untuk program spesial animasi internet Gintama The Semi-Final pada Kamis (17/12).

Trailer Gintama: The Semi-Final

Video trailer ini menampilkan lagu tema yang akan dibawakan band SPYAIR untuk film Gintama yang akan tayang, Gintama: The Final, berjudul “Wadachi”.

Video trailer terbaru untuk Gintama The Semi-Final juga menampilkan lagu tema dari SPYAIR untuk program spesial Gintama yang satu ini. Lagu tersebut berjudul “I Wanna Be…” yang juga menjadi lagu opening atau pembuka untuk serial anime Gintama pada 2018 lalu.

Detil Cerita

Gintama The Semi-Final merupakan sebuah program spesial animasi internet dari serial Gintama. Program spesial ini akan menjadi prekuel dari film Gintama yang akan datang, Gintama: The Final. Anime ini akan memiliki dua episode. Kedua episode dari program tersebut akan tayang di layanan televisi digital dTV pada bulan Januari 2021; episode pertama pada 15 Januari dan episode kedua pada 20 Januari.

Sementara itu, film Gintama: The Final akan tayang di Jepang terlebih dahulu, yaitu pada 8 Januari 2021. Film Gintama: The Final juga menjadi film terakhir dari serial Gintama yang memuat cerita dari volume terakhirnya dan juga dikombinasikan dengan berbagai elemen cerita baru.

Tentang Gintama

Film Gintama

Gintama atau Silver Soul adalah sebuah serial manga komedi aksi yang digarap oleh Hideaki Sorachi. Serial ini sebelumnya dipublikasikan di Weekly Shonen Jump dan Jump GIGA sebelum berpindah ke aplikasi Gin Tama pada 2019 lalu, tepat sebelum tamat. Gintama telah memiliki 77 volume tankobon sejak pertama kali diterbitkan pada Desember 2003.

Serial ini berfokus pada kehidupan Sakata Gintoki, seorang samurai di sebuah alternate universe yang bekerja serabutan. Ia membantu seorang pemuda bernama Shinpachi Shimura untuk menyelamatkan adik perempuannya, Tae. Lalu ada seorang gadis dengan kekuatan fisik yang besar bernama Kagura pun bergabung dengan mereka dan mereka pun membuat sebuah grup bernama Yorozuya.

Serial yang amat populer karena humor dan referensi budaya populernya ini juga memiliki beberapa spin-off dan adaptasi ke dalam bentuk media lain. Selain serial anime televisi, Gintama juga diadaptasi menjadi sebuah novel ringan bertajuk Class 3Z Ginpachi-sensei, beberapa film anime, dan juga dua film live action yang masing-masing dirilis pada 2017 dan 2018.


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.