Siaga Satu! Anime Pop Team Epic Dapat Lanjutan Season 2

Pop Team
source: KAMIKAZE DOUGA

Pop Team Epic (Poputepipiku), serial anime komedi absurd yang pernah tayang 2018 lalu mengumumkan season 2 yang bakal tayang tahun ini. Lewat situs resmi mereka, Pop Team Epic season 2 mengunggah video teaser trailer serta jadwal tayang Oktober nanti.

Dalam teaser trailer tersebut, muncul Shota Aoi, seiyuu yang juga pernah jadi bintang tamu di episode terakhir Poputepipiku.

Pop Team
copyright: KAMIKAZE DOUGA

Shota Aoi masih berperan sebagai penjelajah waktu yang menyadari bahwa ‘masa depan berubah’. Hal ini sepertinya bakal penting untuk cerita season kedua nanti. Selain itu muncul juga Shota Aoi lain yang terlihat seperti antagonis.

Teaser kemudian ditutup dengan jadwal tayang Poputepipiku versi kedua pada kuartal tiga 2022 ini.

Sinopsis Pop Team Epic

Crunchyroll mendeskripsikan sinopsis Pop Team Epic sebagai berikut:

Kasar, berandalan, dan agak ‘imut’. Bersiaplah dengan sikap ngacau Popuko dan Pipimi, bintang utama dari Pop Team Epic! Berdasarkan webcomic 4 panel absurd karangan Bukubu Okawa, muncul tontonan komedi dengan selera humor aneh dan absurd. Yakin kamu kuat nonton?

Bukubu Okawa, atau lebih terkenal dengan sebutan bkub, adalah doujinka dan kreator beberapa fandom. Dia mempunyai gaya gambar chibi yang memorable, juga selera humornya yang terkadang absurd.

Bkub beberapa kali membuat fanart untuk seri Idolm@ster, Touhou Project, dan karya original lainnya.

Manga Poputepipiku sendiri pertama kali rilis tahun 2014 dan masih ongoing hingga sekarang.

Season pertama Pop Team Epic tayang sebanyak 12 episode. Masing-masing episode sebenarnya hanya berdurasi 12 menit, tapi ada dua part yang menggunakan seiyuu berbeda.

Pengisi suara Popuko dan Pipimi juga berubah-ubah tiap episode, membuat daftar pengisi suara kedua karakter ini sangat panjang. Leluconnya juga berubah sesuai pasangan seiyuu, yang terkadang cuma bisa dilihat oleh fans dengan pengetahuan lebih tentang industri anime Jepang.

Setelah season pertamanya selesai, poputepipiku TV Special tayang untuk beberapa stasiun televisi Jepang (Tokyo MX, Nico-Nico Douga, dan Abema TV). Masing-masing punya versi uniknya sendiri.

Anime Pop Team Epic pernah tayang di Netflix dan beberapa situs streaming on-demand seperti Crunchyroll, AsianCrush dan HIDIVE. Tahun ini kemungkinan Crunchyroll akan kembali menayangkan simulcast-nya.


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.