Jadi Kikuko, Cocomi Gabung dalam Film Anime Gyokou no Nikuko-chan

film anime gyokou no nikuko-chan

Pada Jumat (19/3), situs resmi untuk film anime garapan Studio 4°C, Gyokou no Nikuko-chan mengumumkan adanya cast baru yang bergabung bersama dengan jajaran pengisi suara lainnya dalam film itu. Dalam kesempatan tersebut, para staf produksi film tersebut juga merilis poster visual dan video teaser preview kedua.

Cocomi bakal suarakan Kikuko

film anime gyokou no nikuko-chan

Melalui pengumuman yang diberikan oleh para staf, disebutkan bahwa pemain flute dan model, Cocomi, akan bergabung dalam jajaran pengisi suara di film ini. Cocomi akan menyuarakan karakter Kikuko, yang mana adalah anak dari tokoh utama film ini, Nikuko.

Sebagai tambahan, dijelaskan pula mengenai Cocomi yang dapat dipilih untuk peran ini. Adalah komposer untuk film Gyokou no Nikuko-chan, Takatsugu Muramatsu, yang merekomendasikan Cocomi untuk hadir dalam film ini. Cocomi juga merupakan seorang penggemar anime yang sempat berlatih di sekolah khusus sulih suara sewaktu duduk di bangku SMP.

Nantinya, Cocomi juga akan memainkan flute dan mengisi soundtrack untuk film ini dengan arahan dari Muramatsu.

Peran Natsuki Hanae Dalam Gyokou no Nikuko-chan

Selain menyatakan bahwa Cocomi ikut berpartisipasi sebagai Kikuko, staf produksi Gyokou no Nikuko-chan juga mengungkapkan karakter yang disuarakan oleh Natsuki Hanae. Dalam film tersebut, Hanae menyuarakan karakter seorang anak laki-laki misterius bernama Ninomiya. Meski tidak disebutkan secara langsung, karakter ini sempat muncul dalam trailer film Gyokou no Nikuko-chan.

Poster dan visual terbaru

Adapun para staf produksi film anime Gyokou no Nikuko-chan meluncurkan sebuah video teaser preview kedua dan sebuah poster terbaru untuk film ini. Video teaser preview kedua Gyokou no Nikuko-chan berdurasi 30 detik dan menampilkan berbagai cuplikan dalam filmnya.

film anime gyokou no nikuko-chan

Sementara itu, poster film Gyokou no Nikuko-chan menampilkan judul film dengan tulisan berwarna, gambar Nikuko dan Kikuko yang duduk di atas perahu tempat tinggal mereka, dan sebuah ilustrasi terbaru yang menggambarkan sepasang ibu dan anak tersebut yang tengah tersenyum. Dalam poster tersebut juga dicantumkan tanggal rilis film itu di berbagai bioskop.

Sutradara dan staf

Selain Cocomi, film anime Gyokou no Nikuko-chan akan disutradarai dan diproduksi oleh para staf yang telah terlibat dengan berbagai produksi Studio 4°C sebelumnya. Sutradara Children of the Sea, Ayumu Murase, didapuk sebagai sutradara.

Ada pula Satomi Ooshima sebagai penulis skrip, Kenichi Konishi sebagai chief animation director dan desainer karakter, serta Sanma Akashiya sebagai staf yang mengurusi perencanaan dan produksi film ini. Film ini akan didistribusikan oleh ASMIK Ace.

Film produksi selanjutnya dari Studio 4°C ini direncanakan untuk tayang di berbagai bioskop di Jepang mulai pada tanggal 11 Juni 2021 mendatang.

Tentang Gyokou no Nikuko-chan

Gyokou no Nikuko-chan atau Nikuko of the Fishing Harbor merupakan sebuah novel yang ditulis oleh Kanako Nishi. Novel ini pertama kali diterbitkan oleh Gentosha pada April 2014. Hingga kini, novel Gyokou no Nikuko-chan memiliki lebih dari 350.000 kopi.

Novel ini menceritakan mengenai lika-liku kehidupan seorang wanita bernama Nikuko yang tinggal di sebuah perahu bersama dengan anak semata wayangnya, Kikuko. Meskipun Kikuko sering kewalahan dalam menanggapi tingkah laku ibunya, mereka juga tumbuh dan berkembang melalui ikatan yang mereka miliki.


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.