Film Anime Kin-iro Mosaic Tampilkan Visual Terbaru dan Jadwal Rilis

film anime kin-iro mosaic

Melalui akun resmi Twitter mereka, pihak produksi film anime Kin-iro Mosaic Thank you!! mengumumkan jadwal rilis film tersebut di Jepang pada Selasa (19/1). Melalui pengumumannya, staf produksi film tersebut menyatakan bahwa film anime Kin-iro Mosaic Thank you!! akan ditayangkan pada musim panas 2021.

Visual perdana film anime telah dirilis di sosial media

film anime kiniro mosaic

Bersamaan dengan jadwal rilisnya, pihak staf produksi film anime Kin-iro Mosaic Thank you!! juga memberikan sebuah visual terbaru. Visual tersebut menampilkan karakter-karakter utama dalam serial Kin-iro Mosaic yang memakai seragam sekolah dan berfoto untuk kelulusan mereka.

Sutradara dan staf yang terlibat

Film terbaru dari serial franchise Kin-iro Mosaic ini disutradarai oleh Munenori Nawa dan diproduksi oleh studio AXsiZ dan Studio Gokumi. Adapun jajaran staf yang terlibat dalam produksi film ini antara lain Yuniko Ayana sebagai penulis skrip dan Kazuyuki Ueda sebagai desainer karakter. Mangaka Kin-iro Mosaic, Yui Hara, juga dikreditkan sebagai kreator original.

Tentang Kin-Iro Mosaic

film anime kiniro mosaic

Kin-iro Mosaic merupakan serial manga yang diterbitkan dengan format 4-koma (4 panel) dan digarap oleh Yui Hara. Manga bergenre komedi dan slice of life ini diterbitkan dalam majalah Manga Time Kirara Max asuhan penerbitan Houbunsha selama hampir 10 tahun, dimulai pada Juni 2010 hingga Mei 2020. Manga ini memiliki 11 volume tankobon.

Serial ini berkisah mengenai Shinobu Omiya, seorang gadis SMA yang berasal dari Jepang dan pernah mengikuti kegiatan homestay di Inggris. Di sana, ia bertemu dengan seorang anak perempuan seusianya bernama Alice Cartelet. Pada suatu hari, Shinobu menerima sebuah surat dari Alice yang menyatakan bahwa Alice akan bersekolah di Jepang dan tinggal bersama Shinobu. Keseruan yang dialami Shinobu, Alice, dan teman-teman mereka mewarnai keseluruhan cerita Kin-iro Mosaic.

Karena kepopulerannya, Kin-iro Mosaic telah diadaptasi menjadi serial anime yang ditayangkan pada tahun 2013 lalu dan memiliki 12 episode yang digarap oleh Tensho di Studio Gokumi. Anime sekuel dari Kin-iro Mosaic, Hello!! Kin-iro Mosaic, telah ditayangkan pada tahun 2015 lalu dan memiliki staf yang sama dengan musim pertamanya.

Selain anime, Kin-iro Mosaic juga mendapat adaptasi original video animation (OVA) yang berjudul Kin-iro Mosaic: Pretty Days. Para karakter dan lagu-lagu dalam Kin-iro Mosaic bersama dengan beberapa karakter dari anime lainnya muncul dalam rhythm game berjudul Miracle Girls Festival yang dikembangkan oleh Sega dan dalam gim mobile Kirara Fantasia.


Terima kasih telah membaca artikel Nawala Karsa. Artikel ini kami buat sepenuh hati untuk para pembaca, termasuk kamu!

Dukung Nawala Karsa sebagai media berita independen dan terpercaya kamu dengan memberikan tip melalui Sociabuzz Tribe milik Ayukawa Media. Untuk mengirimkan tip, kamu dapat membuka pranala berikut pranala berikut.